SAVAGE MERAIH GELAR BURUNG TERBAIK DI KELAS CUCAK HIJAU.

BUPATI SIDOARJO CUP 2 #2

Pertarungan Sengit CH Savage vs Jambret Plus Rahasia Rawatan Hariannya, MB Super Ahok Siap Menuju Anniversary Seng Fong

Persaingan sengit terjadi di kelas cucak hijau antara Savage milik Bagus dan Jambret andalan Abah Udin dari NC pada Bupati Sidoarjo Cup 2. Super Ahok milik H. Patah dan Java andalan Bambang Honda juarai kelas murai batu ring dan A.

Savage milik Bagus dari Haraq Satriya berhasil membawa pulang 2 gelar juara pada sesi A dan C, sementara pada sesi B mampu bertengger di posisi tiga. Berkat raihan juara 1, 1, dan 3 membuat Savage dianugerahi sebagai burung terbaik di kelas cucak hijau.

 

 

JAMBRET ANDALAN ABAH UDIN DARI NC SABET GELAR 4, 1, 2 KELAS CUCAK HIJAU.

 

Jambret Gaco Abah Udin sebenarnya juga start tidak kalah bagusnya pada sesi A dengan menempati posisi 4 besar. Burung yang dikawal Rohman yang identik dengan topi armynya memperbaiki prestasi dengan merebut juara pertama pada sesi B dibuntuti Panglima dan Savage.

Pertarungan Savage dan Jambret kembali terjadi pada sesi C, keduanya menampilkan perform yang apik membuat juri terpukau dan memberinya bendera koncer A dan B. Savage akhirnya dinobatkan sebagai yang terbaik dan Jambret berada di posisi dua.

 

SAVAGE NYERI DI KELAS CUCAK HIJAU.

 

Jambret yang dipegang Rohman selama setahun sudah menorehkan beberapa prestasi apik diberbagai even, bahkan saat tampil di Road To The Racing Star (9 Desember 2018) tampil istimewa komplit gaya jamtrok dari awal hingga akhir lomba dengan tonjolan burung gereja dan kapas tembak merebut juara 1 sesi B.

“Kali ini Jambret libur main 2 Minggu dan tampil tidak kalah apiknya dengan even Piala Jatim dan Road to The Racing Star. Hari ini semua tonjolan terbaiknya dikeluarkan mulai dari gereja, kapas tembak, cililin hingga cucak jenggot plus gaya jamtroknya,” beber Rohman.

 

 

Untuk rawatan harian, Rohman tidak memberlakukan secara istimewa, cukup di embunkan setiap pagi supaya burung tidak mudah stres. Mandi pagi model cepuk plus penjemuran hingga benar-benar kering menjadi menu wajib harian Jambret. “Karena ada beberapa burung dirumah, jadi setiap subuh saya mengembunkan semua burung peliharaan saya termasuk Jambret,” terangnya.

Untuk pakan, pisang menjadi menu wajib yang diselingi dengan buah lainnya seperti pepaya dan buah naga bila lagi tidak tampil lomba. Extra Fooding (EF) jangkrik cukup diberi 5 ekor setiap pagi dan malam hari, menjelang lomba Rohman menambahkan 3-5 ekor dan bila tampilan kurang kenceng ditambahi ulat hongkong 3 ekor.

 

MENTENG GROUP PIMPINAN ABAH CHAMTO BAWA CENTRAL JR JUARA 3 MURAI BATU D.

 

Penampilan stabil Jambret dalam beberapa bulan ini, karena Rohman memberikan porsi turun lomba yang baik. “Kami membatasi turun even yang berdekatan kecuali ada undangan dari teman-teman kicau mania dan kami sudah mempunyai jadwal salah satunya adalah meramaikan even Seng Fong feat Raja Timur Cup di Jombang 10 Maret mendatang,” tambahnya.

Di kelas murai batu juga menyuguhkan pertarungan menarik, dimana tidak ada burung yang mendominasi tangga juara pertama mulai dari kelas murai batu ring hingga kelas reguler sei A hingga F. Super Ahok milik H. Patah dari Dinoyo Surabaya mampu merebut gelar juara pada kelas murai batu Ring disusul Scoopy andalan Abah Heri dari Jack’D Surabaya.

 

JACK'D TEAM SURABAYA GONDOL JUARA DI KELAS CENDET DAN MURAI BATU.

 

“Saya tidak turun semua kelas dan Super Ahok hanya kebagian gelar di kelas murai batu Ring, sisanya masih belum beruntung,” ujar H. Patah yang juga akan mempersiapkan gaconya turun pada even Seng Fong feat Raja Timur Cup di Jombang.

Pada kelas reguler murai batu A, Java gaco andalan Bambang Honda dari BHS BF menjadi yang terbaik disusul Robinson milik Apank dari 139 Team dan Jinggo milik H. Sukadi dari Menganti Gresik. Sementara Es Campur andalan Nur PTM dari KMS Surabaya merebut gelar pada sesi B diikuti Hantu Laut dan Robinsin.

 

Ikuti pengalaman mengesankan H. Suwadi setelah memberikan LEMAN'S pada MB Begal. Anda juga bisa melakukannya. Jangan sampai ketinggalan jauh dengan yang lain.

 

Pangeran milik Anang dari CG BF menjadi pemenang pada sesi C diikuti Siluman gaco Rio Ayu dari Purwodadi Surabaya. Siluman mulai panas dan sukses mengunci gelar pada sesi D diikuti Arjuna milik Berry Ardiles dan Central Jr gaco anyar Abah Chamto dari Menteng Group.

Sesi penutup murai batu F akhirnya jatuh pada Arjuna milik Berry Ardiles yang dikawal oleh Agus Caplin. “Hari ini kami membawa 2 gaco terbaik Arjuna di kelas murai batu dan Putra Dayak di kelas kacer. Arjuna bisa membawa pulang juara 2 dan 1, sementara Putra Dayak menduduki posisi 7, 5, dan 3,” beber Agus Caplin kepada burungnews.

 

ABAH PATAH GACONYA SUPER AHOK UNGGUL DI KELAS MURAI BATU RING.

 

Nur PTM dari KMS Surabaya merasa bangga gaconya bisa membawa pulang gelar juara pertama pada sesi B dan menempati posisi 6 pada sesi D. “Saya turun 2 kelas dan Alhamdulillah Es Campur mulai stabil di jalur juara dengan tonjolan cililin, prenjak ngebren, kapas tembak, kolibri, dan gereja,” ujar Nur PTM.

Sementara Menteng Group pimpinan Abah Chamto yang hari turun berkolaborasi dengan Pakde Bro yang merupakan sesepuh di kelas murai batu dan cucak hijau. “Kami membawa amunisi murai batu dan cucak hijau, Alhamdulillah Gajahmada dan Central Jr mampu bersaing dan menempati posisi 8, 6, dan 3,” ujar Abah Chamto.

 

DATA JUARA BUPATI SIDOARJO CUP 2, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

JAVA GACO BAMBANG HONDA JUARA MURAI BATU A.

 

INDRA ADITYA BERSAMA SASONGKO MENEMPATI POSISI 5 MURAI BATU RING.

 

Pengin rasakan sensasi pakan dengan kualitas terbaik, VIRALin saja!

 

ANANG CGBF GACONYA PANGERAN BOYONG GELAR JUARA MURAI BATU C.

 

ANANG CGBF GACONYA PANGERAN BOYONG GELAR JUARA MURAI BATU C.

 

JAWARA KE 3 KELAS MURAI BATU RING.

 

Kini mengakses burungnews.com lebih mudah dan cepat dengan download/unduh APPS burungnews di PLAY STORE (android) atau bila Anda menggunakan Apple / IOS bisa diunduh dengan membuka GOOGLE PLAY.

 

PANGLIMA MILIK MUIN JADI RUNNER-UP CUCAK HIJAU B.

 

RUNNER-UP KELAS CUCAK HIJAU B.

 

Pastikan burung tampil maksimal dan berpeluang juara. Sediakan selalu MONCER1, asupan paten para juara, dari Super Kicau Grup yang terpercaya.

 

NUR PTM DARI KMS SBY MENGAWAL ES CAMPUR JUARA 1 MURAI BATU B.

 

SCOOPY ANDALAN ABAH HERI JACK'D JUARA 2 MURAI BATU RING.

 

 

KATA KUNCI: bupati sidoarjo cup 2 data juara bupati sidoarjo cup 2 sidoarjo bnr jatim bnr sidoarjo seng fong nc haraq satriya super ahok

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp