CH KEBO BULE, NAIK 7X, 6 KALI MASUK KEJUARAAN

BUPATI CUP 2 JEMBER

Nyebrang Laut, CH Kebu Bule Bawa Pulang 6 Tropi, Incar Piala Pakualam dan Piala Raja

Tak sia-sia Deni lomba hingga nyebrang laut, dari Bali menuju Jember. Secara jarak, memang tidak jauh-jauh amat. Tentu, semua itu tidak akan dilakukan kalau Deni tidak yakin dengan kualitas dan performa jagoannya.

Deni membawa andalannya cucak hijau Kebo Bule dan cendet Sangkakala. Hasilnya pun tak mengecewakan. Turun 7 kali, Kebo Bule meraih juara 1 serta peringkat 2, 3, 3, 5, dan 4. Ada pun Sangkakala, meraih peringkat 4 dan 2.

“Senang sekali, lomba ke pulau sebrang, masih bisa naik podium. Ini jadi modal untuk mengikuti ajang yang lebih akbar, seperti Piala Pakualam dan Piala Raja. Semoga kondisinya semakin baik.”

 

DENI BALI DAN KRU

 

Kebo Bole, saat ini kondisi baru pulih dari mabung. “Bulau masih agak basah, jadi sebenarnya belum berani stel kenceng maksimal. Yang penting mau tampil layak saja. Tapi nanti, seperti di Piala Pakualam dan Piala Raja, akan kita coba stel paling kenceng.”

Bupai Cup Jember 2, Minggu 5 Mei 2024, yang dipandu dua MC kondang Samuri dan Mimi Yeni berlangsung meriah. Peserta datang dari berbagai daerah, termasuk luar pulau seperti Deni dan banyak yang lainnya.

 

TORY, pakan premium untuk Anda yang benar-benar menyayangi burungnya, menyediakan varian sesuai kebutuhan. Merapat ke kios burung terdekat atau hubungi agen dengan KLIK DI SINI

 

Kebo Bule sebenarnya juga bukan nama yang asing. Di Bali, sebelum mabung nyaris tiap pekan merebut juara lebih dari sekali, hingga dinobatkan jadi burung terbaik. Salah satu keunggulan Kebo Bule, kestabilan dan enduran-nya.

“Kebo Bule kuat main berkali-kali. Di Jember misalnya, saya turunkan 7 kali, 6 kali di anrtaranya naik podium, termasuk juara 1,” jelas Deni.

Ini jelas jadi modal yang kuat menuju event-event prestis berikutnya. “Optimis setelah bulu mengering, penampilan semakin bagus, ngotot, dan tetap kuat berkali-kali. Kita siap turun dengan mengeluarkan kekuatan terbaiknya di Piala Pakualam dan Piala Raja, selain event-event lainnya di Pulau Bali dan sebagian Jawa.”

 

MC MIMI YENI DAN SAMURI, LOMBA KONDUSIF, SUASANA JADI HIDUP

 

Deni pun teringat dengan gelaran Piala Raja tahun 2023 yang lalu. Kebo Bule berangkat ke Jogja lebih dulu bersama Joki, naik bus umum. “Mau tampil apik dan masuk podium 2. Sayang, saya cari-cari tiket utama benar-benar habis, tidak ada yang cancel atau jual lagi. Luar biasa antusiasme mengikuti gelaran Piala Raja. Ini pengalaman, harus pesan jauh-jauh hari semua kelas yang memang bisa diikuti.”

Menariknya, Kebo Bule burung yang sudah cukup uzur. Pada saat dibeli, sekitar awal tahun 2022, sudah berumur 17 tahun. Artinya, saat ini usia Kebo Bule sekitar 19 tahun. Toh performanya belum mau kalah dengan burung-burung yang usianya masih muda. [bilal, maltimbus]

 

 

BROSUR SUKOWATI AWARD 12 MEI:

 

BROSUR YOUNG MALEO KLATEN 23 MEI:

 

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: bupati cup 2 jember ch kebu bule deni bali

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp