H. MHB TAKE OVER MB SILUMAN DI THE SULTAN SPESIAL BURSA

BREAKING NEWS

Sempat Jadi Rebutan, MB Siluman Akhirnya Merapat ke H. MHB dengan Mahar 220 Juta

The Sultan Spesial Bursa, Rabu 16 Februari 2022 benar-benar heboh. Tak hanya peserta yang datang dari berbagai daerah, tetapi juga calon pembelinya. Salah satu juara kelas bursa yang perfoma dan kualitasnya mencuri perhatian akhirya ditake over 220 juta rupiah.

Mereka-mereka yang hadir dan bersiap membeli bila ada burung yang dianggap “masuk” antara lain Abah Tatuk, Dwi Jalu, Ko Alex, Adi Bonsai, Bambang Honda, hingga H. Muh. Hidayat Batubara (MHB).

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Seperti sudah diberitakan media ini, 6 kelas bursa yang disediakan sudah langsung ludes sekitar sepekan sebelumnya, ketika brosur baru dipublish. Panitia menambah 3 sesi untuk masing-masing kelas, semula hanya A-B, akhirnya jadi sampai C. Habis juga.

Salah satu burung yang mencuri perhatian adalah Siluman milik Abah Ardy dari Sumber Rejeki SF, Kota Batu, Malang. Setelah menang di kelas Sultan C dengan ketentuan harga jual maksimal 300 juta, Adi Bonsai menawar 150 juta, ditolak.

 

ASYIKNYA MANTAU BURUNG DI THE SULTAN MALANG

 

Tokoh lain seperti Abah Tatuk, Dwi Jalu, Alex, hingga Bambang Honda dilaporkan juga sempat melakukan penawaran. Akhirnya, H. MHB lah yang mendapatkan Siluman dengan mahar 220 juta.

Sebenarnya, nilai yang diterima Abah Ardy 200 juta. “Kan ketentuannya ada biaya admin 10 persen untuk panitia, The Sultan. Nah Abah Ardy maunya terima bersih 200 juta, tidak mau mengeluarkan lagi biaya admin. Bapak akhirnya bersedia bayar adminnya. Jadilah total yang dikeluarkan beliau 220 juta,” terang salah satu kru KM76 yang mendampingi H. MHB.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Siluman karakternya hyper sujud, roll tembak dengan durasi rapat. Perfoma dan karakter ini rupanya membuat H. MHB kepincut.  “Saya punya keyakinan burung seperti Siluman ini bisa dimainkan untuk semua EO, termasuk SMM karena durasi kerjanya yang ngedur rapat, nyaris tanpa jeda atau ngetem. Burung juga rajin mengeluarkan tonjolan dengan variasi lagu berganti-ganti.”

Selain Siluman, H. MHB juga sempat menawar Lambada Reborn milik Dojo BF. Lambada Reborn dua kali juara 1 atau double winner di kelas Sultan A dan Sultan B. Dojo kekeh minta harga maksimal 300 juta hingga tidak terjadi deal.

 

 

 

Satu hal menarik lainnya, H. MHB juga sempat nyolok salah satu peserta di kelas Perang Bintang. H. MHB langsung menyatakan deal ketika juri belum menancapkan koncer, artinya sepekat dengan harga maksimal 100 juta, tanpa menawar.

Dodit Kober selaku panitia juga langsung menemui si penggantang, dan sudah sepakat bila burung itu akan ditake over sesuai harga maksimal. Setelah selesai dan dibawa ke kantor untuk proses penyelesaian take over, si penggantang yang datang dari Surabaya berbalik tidak mau jual.

Alasannya, datang hanya buat nyoba burung saja. Dodit sempat menghubungi langsung sang pemilik lewat telepon dan menjelaskan aturan main bila ikut kelas bursa, artinya memang bersedia menjual ketika ada yang berminat.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

Tak mau ribet berkepanjangan, H. MHB akhirnya mengalah tidak mau ngotot untuk membeli burung ini. “Sebenarnya secara materi dan perfoma burung sudah sangat cocok, tapi orangnya ngeyel begitu. Kalau dibilang kecewa, iya. Tapi Bapak malas kalau urusan ribet begitu,” begitu salah satu kru KM76 membisiki burungnews.

MHB dan rombongan akan melanjutkan road show ke Masterpiece Arena di BSD Tangerang, Minggu 20 Februari. Siluman mungkin tidak diturunkan di sini, hendak langsung dikirim pulang ke Medan.

 

 

 

Para kicaumania masih punya kesempatan besar mendapatkan MOBIL, MOTOR, dan puluhan hadir super manerik lainnya, tanpa harus ikut lomba dengan tiket mahal, langsung tanpa tanpa diundi. Caranya, beli terus TWISTER (untuk burung berkicau, lovebird, perkutut/anggungan lainnya, merpati) dan/atau NICE (kucing, anjing). Dapatkan kupon hadiah langsung tanpa diundi.

Kupon yang didapatkan setelah 31 Desember 2021 masih tetap berlaku. Hadiah bisa diurus melalui Kios/Toko/Agen tempat membeli pakan tersebut. Jangan menghubungi nomor tertentu yang mengklaim bisa membantu mengurus hadiah (kupon yang asli tidak disertai nomor telepon). [team burungnews, muliyadi, singgih, vilman, maltimbus]

BROSUR DAN JADWAL LOMBA MASTERPIECE ARENA, KLIK DI SINI

BROSUR DAN AGENDA LOMBA LAINNYA, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: the sultan spesial bursa h. mhb masterpiece arena mh siluman abah ardy dodit kober

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp