BONNI & TROPY JUARA UMUM BC

Bonni Mahesa Ratu Juara BC di Piala Dan Yonif Para Raider Depok

 

 

 

Even akbar semi nasional bertajuk Piala Dan Yonif Para Raider 328 yang digelar Silobur Minggu (27/3) di Asrama Yonif Para Raider, Kostrad Cilodong, Jl Raya Bogor KM 39, Depok sungguh meriah.

Nama Rawit besutan Edy PLN dari 279 langsung melejit saat turun di sesi MB Dan Yonif Para Raider. Burung yang di-take-over dari Aceh ini sukses menahan laju Anak Mami milik Ny Umi ke posisi kedua dan Robyn besutan Yana/Abdul (King Robyn) di urutan tiga besar.

 

EDY PLN 279. SUKSES LESATKAN MB RAWIT

 

Selain juara di kelas utama, Rawit juga masuk juara 3 di sesi MB Ebod Vit. “Materinya bagus, lengkap isiannya. Saat di pemilik sebelumnya juga sering juara,“ jelas Edy.

 

 

Perebutan juara umum juga tak kalah serunya, untuk Bird Club juaranya diraih Mahesa Ratu BC. Tim asuhan Bonni N ini sukses mendulang gelar juara lewat Anak Mami (di kelas MB Ebod Vit), Terminator (MB Borneo Ebodre), Terminator (Kacer Ebod Vit dan Ebod Joss), Apel (LB Junior).

 

YOGI MENYERAHKAN TROPHY KEPADA YANA, JUARA 3 MURAI BATU

 

Sementara juara umum SF digaet Brother SF lewat beberapa aksi gaco andalannya. Di antaranya Cuncun (LB Ebod Vit).

Burung lain yang moncer ada nama Chiken, new comer cucak hijau orbitan Budi dari Baraka BC. Chiken hari itu berhasil menempati posisi pertama di kelas Cucak Hijau Ebodjoss.

 

SUKHOI, RUNNER UP CUCAK HIJAU

 

Juara keduanya diboyong Sukhoi milik Firly yang hari itu dikawal Ikbal dari 279 Team. Sukhoi hari itu berhasil meraih dua kali jura runne-up.

Persaingan di kelas kenari juga tak kalah ketatnya. Kali ini kembali nama Wiver Jr gaco andalan Ujang Misbach (Kacau Mania) unggul di sesi Kenari Standar Kecil Ebodre.  

 

UJANG MISBAH BERSAMA WIVER

 

Selain itu, Wiver juga unggul di kelas lainnya, juara 2 di Kenari Standar Umum Besar dan juara 3 di kelas Standar Umum Ebod Solution.

Untuk kelas branjangan, yang dibuka 2 kelas, sesi pertama juara pertama diraih Yupiter milik Tony Music dan sesi Branjangan berikutnya Raja Kutub milik Kris sukses memetik gelar juara pertama. Keduanya sama-sama dari Royal BC.

 

TONY MUSIC & KRIS. DUO ROYAL BC SAPU BERSIH BRANJANGAN

 

Lomba garapan Silobur dengan sistem penilaian real, transparan, dan terbuka ini banyak diapresiasi peserta. Tidak kurang dari 1.070 tiket terjual digelaran yang digawangi Yogi Prayogi (Ketua Pelaksana), Kapt Infantri I Gusti Bagus (Ketua Panitia), dan Letkol Inf Ade Rony Wijaya (Pelindung). 

 

YOGI "KM" PRAYOGI, KETUA PANITIA

 

 

 

PANITIA & TEAM JURI SILOBUR

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp