MB LENNON TAMPIL IMPRESIF SABET JUARA MURAI BATU A.

BnR AKBP KALIJUDAN SURABAYA

MB Lennon Tampil Impresif, Cendet Meteor Nyeri Tonjokan Tengkek

Lennon tampil apik dengan menjuarai sesi murai batu A pasca mabung dan lama parker pada kontes rutin BnR AKBP Kalijudan Surabaya, Jumat, 26 Juni 2020. Sementara cendet Meteor menjadi satu-satunya burung yang merebut hasil nyeri juara pertama.

Di kelas murai batu, Lennon milik Jimmy Lee yang dikawal Ivan mampu menjadi yang terbaik unggul atas MH milik SR dan Pecut gaco Rofiq dari Randu Barat. Lennon yang lama parkir hari ini adalah penampilan perdananya dan langsung mengebrak dengan gaya sujud plus jambul.

 

 

IVAN DAN SUGIK MENGAWAL LENNON JUARA MURAI BATU A.

 

Si ekor panjang yang baru berusia 2 urakan ini mempunyai lagu variatif mulai dari greja, cililin, love bird, dan tengkek. “Burung ini habis ngurak dan yang saya suka dari dia adalah kalau nembak pasti keluar jambulnya dan ini menurut saya antic,” terang Jimmy Lee kepada burungnews.

Pada sesi B, menjadi milik Pak Kaji gaco H Arief dari Pabean SF disusul MH yang kembali stabil di jalur juara dengan kembali nangkring di posisi dua diikuti Yakuza milik Zantok dari Jojoran yang menempati posisi ke tiga.

 

ROSSY (KANAN) MENGAWAL METEOR NYERI DI KELAS CENDET.

 

Gaco anyar Lora Simon yang baru berusia delapan bulan mampu tampil stabil dengan memborong dua gelar juara pertama di kelas cendet pada latber rutin BnR AKBP Kalijudan Surabaya. Meski orbitan baru, Meteor mampu membius tim pengadil dengan tonjolan tengkek buto nyambung kunti dan greja tarung.

Pada sesi A, Meteor bertarung sengit dengan Scatter’s milik Rochim dari PCG dan Cacak gaco Gembul dari WK AWS. Sementara pada sesi B yang tampil dengan cuaca gelap, Rossy main aman dengan main basah dan bisa meraih gelar juara pertama unggul dari Viruz gaco Juan dari Milan SF dan Cacak.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

“Ini penampilan perdana Meteor, sekaligus sebagai pembelajaran dan mencari setingan yang pas. Alhamdulillah bisa tampil apik pada dua sesi dengan membawa pulang gelar juara pertama dan mudah-mudahan bisa stabil karena burung masih muda,” beber Rossy sang pengawal Meteor kepada burungnews.

Di kelas cucak hijau, nama Pelor Mas menghiasi posisi teratas daftar juara pada sesi A. Burung milik M Vicky Abdillah berhasil menjadi yang terbaik disusul Sonic 77 milik Roey Markun dari Idola BC dan Glewo gaco Uwais dari SBU 5. Sementara pada sesi B giliran Gombloh yang menjadi pemenangnya ditempel Sonic 77 dan Pelor Mas.

 

CH PELOR MAS STABIL DI JALUR JUARA.

 

Di kelas love bird, Sapok Angin gaco Mat Suli dari Segoro SF sukses mengunci gelar di kelas M2 A diikuti Makmur milik Maftuh dan Putri Salju andalan Mutiar. Sedangkan di kelas love bird paud disabet Loss gaco Fata Awing dari Panji SF disusul Raja Ngangkang milik Zainal dari Arya SF dan Corona 205 andalan Danang SF dari PJB 205

CTK gaco andalan H Aan sukses mengamankan gelar juara di kelas P1 A dan baradu kekean dengan Tumbar andalan Mawar BF dari MBC dan Sabrina gaco Wawan dari Rizky Trans. Nama gaco lawas kembali muncul pada data juara di kelas love bird fighter A, Kuncung andalan Rudi dari New SRBC menjadi yang terbaik diikuti Durex milik Deddy LH dari Ring MRC dan Slank gaco Rejak dari GGK. Permata milik H Faiz dari Jangkar SF merebut juara pada sesi B yang ditempel ketat Janda Manis milik Teddy TR dan Terorist gaco Hadi.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

 

SAPOK ANGIN SABET JUARA LOVE BIRD M2 A

 

MANDIRA KRISNA MEMBAWA PAK KAJI JUARA MURAI BATU B.

 

LOOS GACO FATA AWING JUARA LOVE BIRD PAUD A.

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

GOMBLOH JAWARA CUCAK HIJAU B.

 

H MUSTAR KIBARKAN BENDERA SURAMADU BC.

 

PERMATA PEMENANG DI KELAS LOVE BIRD FIGHTER B.

 

 

 

 

KATA KUNCI: bnr akbp kalijudan surabaya akbp bc tristar bc abang adek mb lennon meteor burungnews

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp