ANAKAN MURAI DI NICS. PEMINAT BANYA, HARUS INDEN DULU

Berburu Indukan Muda Hutan Langsung Dari Medan

NICS BIRD FARM SERANG-BANTEN

 

 

 

NICS Bird Farm yang bermukim di Serang, kini menjadi salah satu peternak yang berhasil menangkarkan murai batu jawara. Produk anakannya mulai dilirik oleh kicaumania dan penggemar burung murai batu.

Nico, bos Nics asal Medan ini, menawarkan anakannya denga harga yang bervariasi, tergantung indukannya. Mulai dari  3 juta sampai 5 juta rupiah.

Banyak pesanan dari berbagai daerah yang ingin meminang  produk Nics BF. Selain kualitas anakanya cukup mumpuni,  indukannya pun sarat akan prestasi di arena lomba.

 

KANDANG NICS BF. INDUKAN HAMPIR SELURUHNYA HUNTING KE MEDAN

 

Tak tanggung-tanggung, Nico memantau langsung calon indukannya ke tanah kelahirannya di Medan. 

Kualitas burung di Medan, menurut Nico, lebih bagus dibandingkan dengan di Pulau Jawa. Kebanyakan burung yang berprestasi di kancah nasional, berasal dari Medan.

Meski baru genap satu tahun menggeluti dunia breeding, hasil anakannya mulai banyak diminati kalangan kicaumania. Pesanan pun terus mengalir, stok pun mulai menipis hingga ada penggemar yang harus inden.

 

ANAKAN NICS USIA SEBULAN. SETELAH MAKAN SENDIRI, SIAP KIRIM

 

Untuk menjaga kualitas anakan, Nico juga memboyong indukan trah juara dari JBF Bekasi dan Arco Kapuk.

Dengan memiliki lahan yang luas di arena halaman rumahnya, saat ini Nics BF memiliki 6 kandang ternak. Keberhasilan tersebut, berkat pengalaman sebagai pemain spesialis murai batu, baik saat di Medan maupun di Serang.

Ketika di kota kelahirannya, Nico juga sering bermain ke para peternak besar di Medan. Jadi saat mulai mencoba menangkarkan, personil Bintang Radar Banten ini, sudah tahu caranya.    

Dikalangan kicaumania Serang dan Cilegon, Nico dikenal sebagai pengorbit burung jawara dikelas murai batu jawara.Ada beberapa burung jagoan Nico yang dibawa dari Medan diturunkan di wilayah Banten dan sekitarnya. Hasilnya pun sangat memuaskan, banyak gacoannya yang berada di jalur juara. (ph)

 

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp