burungnews.com, ingin berbagi cerita dan berita terkait burung di Indonesia dalam pengertian yang luas. Tidak semata tentang lomba burung berkicau, tapi juga jenis burung yang lain, termasuk alam lingkungan yang menjadi tempat berlindung bagi burung dan kaitannya dengan kita sebagai manusia. Dengan berkembangnya IT dan aplikasi media sosial, saat ini tiap orang bisa memproduksi dan mempublikasikan berita sendiri, apakah itu dalam bentuk tulisan, visual, audio, atau gabungannya. Bagaimana mengkonfirmasi kebenaran berita yang dipublikasikan, itu jadi masalah tersendiri. Itu sebabnya kami hadir dengan mempersembahkan beragam berita, dan tentu juga cerita yang bisa dikonfirmasi dan dipercaya kebernarannya. burungnews.com juga memberikan kesempatan kepada Anda para pembaca untuk ikut berbagi berita, cerita, apakah itu tips perawatan, tips stelan, berita peristiwa lomba burung, brosur, sain dan lingkungan, atau apa saja yang terkait dengan burung secara luas. Silakan bahan-bahan bisa diemail ke redaksi@burungnews.com. Foto atau image lainnya bisa dikirim dalam format jpeg atau png, dengan besaran file yang cukup sehingga tidak pecah dan kabur. Beri keteranggan pada foto seperti peristiwa atau nama orang. Naskah bisa dalam bentuk poin-poin, atau sudah jadi artikel. Usahkan lengkap informasi dengan pakem berita: APA, SIAPA, DI MANA, KAPAN, MENGAPA, DAN BAGAIMANA. Pastinya menyertakan nomor telepon, email, dan alamat lain termasuk nara sumbernya yang bisa dihubungi untuk mempermudah kami bila perlu ada yang dikonfirmasi.