H AGOES SATE SF PEKALONGAN. MB ROMEO TAK TERBENDUNG

1ST ANNIVERSARY TAMAN KOTA COMAL BC, #2

CH Cantrik Jawara Kelas Utama, MB Romeo dan LB Bondas Cetak Double Winner

H Kamal, Taufik Nadifa, Supri Gondes dan rekan-rekan juri independen Pemalang sukses kawal jalannya 1st Anniversary Taman Kota Comal BC pada hari Minggu (10/2). Cantrik, Romeo, dan Bondas memberik bukti keistimewaannya dengan meraih juara.

Seakan tak terbendung, murai batu Romeo milik H Agoes Sate SF Pekalongan terus mendulang prestasi. Tampil menekan lawan dengan segudang materi lagu kerap dibawakan Romeo setiap laga yang diikutinya. Alhasil kemenangan ganda pun diraihnya, salah satunya pada kelas utama.

 

 

 

Pada kelas Anniversary yang menjadi kelas utama, Romeo berhasil mengungguli Messi milik Nisar dari Comal, Maradona milik Aldi Saleh Pulosari dan Sinagara milik Zaky YM Jet BF Pemalang. Kedigdayaan Romeo berlanjut pada kelas TKC lagi-lagi kembali mengungguli Messi milik Nisar dari Comal dan Gaston milik Onie PG Duta Pekalongan Team 2.

“Bersyukur dan terus beryukur akan torehan prestasi Romeo. Terima kasih buat Om Ot dan Putra Yosan atas dukungannya selama ini, khusus buat Om Ot mudah-mudahan diberi kelancaran dalam pemilihan calegnya,” ucap H Agoes.

 

IVANO (KANAN) BOMAS. LB PAUD BONDAS DOUBLE WINNER. SANGKAR OP BAWA HOKI

 

Berlanjut pada kelas love bird paud, Bondas milik Ivano dari Bomas Pekalongan berhasil menunjukan talentanya sebagai burung berdarah jawara. Dua kali kemenangan juara pertama alias nyeri berhasil direngkuhnya. Pada kelas Paud Taman Rusa, Bondas berhasil mengungguli Wasly milik MA Moga dari Antik SF dan X-Deres milik Evan RI dari Leak Team.

Kedigdayaan Bondas berlanjut pada kelas Paud TKC dan berhasil mengunggulu Raden Tayo milik Ade Wibowo dari Sardot SF dan Molly milik Dimash Duta Anniversary Sangga Buana. “Mudah-mudahan selalu stabil kedepannya, kebetulan Bondas hasil breeding sendiri jadi rasa puasnya tiada tara,” ungkap Ivano bangga.

 

GREEN'S KARAOKE PEMALANG. CH CANTRIK NYARIS DOUBLE WINNER, CENDET RAJA DANGDUT STABIL

 

Pada kelas cucak hijau juga berlangsung meriah dan sengit peta persaingannya. Cucak hijau Cantrik milik Rheinbo Anarky tampil mengejutkan, pelan tapi pasti Cantrik menjadi salah satu burung yang patut diwaspadai eksistensinya. Bersanding burung jawara-jawara lainnya, Cantrik berhasil menjadi kampiun pada kelas utama mengungguli Senopati milik Lukman PGC, Frustasi milik NN Valent’s dan King Arthur milik Mr.Z dari Duta Kartini Cup.

Cucak hijau Cantrik nyaris mengawinkan juara pertama, namun langkahnya dihalau Zamrud milik Hartoyo dari H2O Sragi dan harus puas pada urutan kedua pada kelas TKC. Adapun pada urutan ketiga ditempati Petir milik Xan-Xan dari Oralit. “Keberhasilan meraih juara 1 pada kelas utama benar-benar membanggakan sekali terlebih bersanding burung-burung langganan juara,” cetus Rheinbo Anarky.
 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

Kemudian pada kelas kacer TKC, juara pertama diraih Taurus milik Dayat dari Moga SF diikuti Boomerang milik Afik ETC dari Kecoa Team dan Sinuwun milik Mr.Z Duta Kartini Cup. H Zaenal selaku motor dari Duta Kartini Cup mengaku bangga akan kinerja Sinuwun dan cucak hijau King Arthur. Dihari yang sama H Zaenal juga menurunkan kacer Naga Sari dan cucak hijau King Star pada Piala MMC Bojong yang semuanya meraih juara 1. “Bangga dengan hasil kali ini, tentu yang utama silaturahmi,” kata H Zaenal seraya menggalang dukungan pada even Kartini Cup, Minggu 21 April Mendatang.

Dukungan dari berbagai duta juga hadir dalam memeriahkan gelaran 1St Anniversary Taman Kota Comal, salah satunya hadir Om Purwana Kimpul yang juga sekaligus membawa misi dan menggalang dukungan pada Piala Kasat Lantas Polres Pekalongan yang dijadwalkan pada, Minggu 10 Maret mendatang.

 

PURWANA KIMPUL (TENGAH). DUTA PIALA KASAT LANTAS, MINGGU 10 MARET

 

“Selamat ulang tahun yang pertama buat keluarga Taman Kota Comal BC, semoga makin solid dan terus berkarya untuk kicaumania,” tandas Purwana Kimpul seraya menggalang dukungan pada even Piala Kasat Lantas.

Lomba yang berakhir pukul 19.00 wib ini semakin meriah dengan pembagian doorprize di akhir lomba. Beragam doorprize menarik disuguhkan panitia dalam memanjakan kicaumania yang hadir.

Mewakili segenap panitia H Kamal dan Taufik Nadifa mengucapkan banyak terima kasih kepada kicaumania yang hadir. “Alhamdulilah, acara Anniversary ini berjalan lancar dan sukses. Terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung gelaran kali ini yang tak bisa kami sebutkan satu persatu. Mohon maaf bilamana masih banyak kekurangannya, tentu berakhirnya even masih banyak menyisakan PR bagi kami, tunggu gelaran kami selanjutnya,” tutupnya.[Anton Kendor]

 

DATA JUARA 1ST ANNIVERSARY TAMAN KOTA COMAL BC, KLIK DI SINI

 

H KAMAL, TAUFIK NADIVA, SUPRI GONDES PUNGGAWA TKC BC. TERIMA KASIH KICAUMANIA

 

LUKMAN PGC BATANG. CH SENOPATI CURI PERHATIAN

 

H ZAENAL DUTA KARTINI CUP. KACER SINUWUN & CH KING ARTHUR MENGORBIT

 

ZAKY YM JET BF PEMALANG. MB SINAGARA KIAN BERTAJI
 

Mengakses  BURUNGNEWS  lebih praktis dan cepat, unduh APPS-nya di  PLAY STORE  (android) atau  GOOGLE PLAY  (Apple/Iphone/IOS)

RHEINBO ANARKY GREEN'S KARAOKE PEMALANG. CH CANTRIK JAWARA KELAS UTAMA DAN NYARIS DOUBLE WINNER

 

NN (HARTOYO) VALENT'S KESESI. CH FRUSTASI COME BACK

 

BUDIYANTO SETYAWAN SOLUSINDO COMAL. PIAWAI ORBITKAN BURUNG MURAI BATU BERKUALITAS

 

TRUCUKAN MANIA MAKIN RAMAI

 

 

KATA KUNCI: anniversary tkc bc pemalang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp