DUTA KHI JOMBANG MELEJIT LEWAT MURAI BATU KRIKIL

TOMBO ATI CUP - DENANYAR BC JOMBANG, #2

Lepas Kendala Bulu, MB Krikil Tampil Maksi

Setahun lebih mengalami cabul (cabut bulu), murai batu Krikil milik H. Yanto harus puasa gelar. Di even Tombo Ati Cup I, Krikil mengakhiri puasa gelar dengan prestasi emas, meski dihadang Grajakan, Brajamusti, dan Dhen Jaka.

Tombo Ati Cup I yang digelar Denanyar BC di Lapangan Desa Denanyar, Minggu 24 April 2022 menjadi awal kebangkitan Krikil, murai batu andalan H. Yanto dari Jombang. Gaco yang pernah bersinar ini sempat menghilang dari pentas kicauan selama setahun lebih karena didera kendala bulu.

 

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

Cabul atau cabut bulu adalah sesuatu yang sulit diatasi. Menurut Nanang Sadam, joki sekaligus perawat Krikil, kondisi Cabul perlu penanganan khusus dan butuh proses panjang. "untuk memperbaiki murai batu cabul, bisa dilakukan ketika gaco dalam kondisi mabung," ungkapnya.

Sebelum ditangani Nanang, Krikil seringkali over birahi karena ransum pakan yang diberikan tidak sesuai karakter burung. Antara lain diberi ulat kandang, jangkrik, dan kroto dengan porsi berlebihan. "Ransum tidak sesuai dengan penanganan harian, bisa memicu cabul. Dan inilah yang terjadi pada Krikil," kata Nanang.

 

DHEN JAKA MONCER DI KELAS MURAI BATU DENANYAR

 

Setelah mabung, Nanang menerapkan setandar pakan baru. Antara lain jangkrik hanya diberi 4 ekor pada pagi dan sore, kroto hanya seminggu sekali dengan porsi hanya sesendok teh. "Untuk harian, saya berikan pakan topsong, selain jangkrik yang hanya empat ekor pada pagi dan sore. Perawatan harian mandi jemur harus rutin, dan tenggaran hanya main seminggu sekali, tepatnya hari Rabu mulai jam tujuh pagi sampai jam lima sore," sambungnya.

Dengan setingan baru, Krikil dicoba turun di Tombo Ati Cup I dan langsung mengambil tiga tiket. Hasilnya, di kelas Denanyar BC juara II, di kelas Mega Bintang juara I, dan di kelas Tombo Ati juara III. "Alhamdulillah Krikil sudah terlihat topform dan mendapat prestasi membanggakan," kata H. Yanto saat ditemui Burungnews di pinggir lapangan Denanyar.

 

KOMUNITAS MURAI BATU PANDAWA 05

 

kelebihan yang dipertontonkan krikil antara lain, memberi suguhan lagu roll tembak dengan speed rapat dengan durasi kerja maksimal. Suara love bird, kenari, gereja tarung dan pukulan cililin kerap terlontar di sepanjang laga.

Laga di kelas Murai Batu di gelaran Tombo Ati Cup I ini berlangsung ketat. Selain jumlah peserta yang mencapai kuota maksimal 35 gantangan (G-35), kualitas gaco yang diturunkan rata-rata juga bagus.

 

 

Sejumlah rival yang menjadi sandungan Krikil untuk meraih podium diantaranya, Grajakan andalan Very Ismaya dari MM BF, Brajamusti andalan Bisma Indah, Dhen Jaka andalan H. Syafii dari Duta Kediri Vaganza, Ambyar andalan Irawan dari Rowak Rawek SF, dan lain-lain.

Di kelas Murai Batu Tantangan yang dibanderol paling mahal, Rp 200 ribu, juara I direbut Brajamusti milik Bisma Indah diikuti baarong yang dikawal Aris dari Herex SF, dan Gandrung andalan Fian MQ dari Pujangga Kelana SF.

 

JUARA MURAI BATU DENANYAR BC

 

Di kelas Denanyar BC, Dhen jaka andalan H Syafii sukses meretas prestasi emas, mengalahkan Krikil yang jadi striker H Yanto dan Duta KHI Jombang, juga Fuso milik Opek dari Hasil Levis SF. Grajakan milik Very Ismaya yang baru tuntas mabung sukses meretas prestasi emas di kelas Tombo Ati, dan juara II di kelas Mega Bintang.

Di kelas Murai Batu Special yang menjadi laga penutup di gelaran Tombo Ati Cup I, juara I direbut Ambyar milik Irawan dari Rowak Rawek, dan juara II direbut Rahwana milik H. Gimo dari Hasil Laut SF.

"Alhamdulillah gelaran Tombo Ati Cup I berlangsung mulus dan kondusif. Saya ucapakan terimakasih atas partisipasi teman-teman semua, baik dari Jombang Raya maupun luar kota. Sampai ketemu lagi di gelaran Tombo Ati Cup II tahun depan," kata Sukoco Tombo Ati, pemilik gelaran Tombo Ati Cup I. (RAFFAEL/WAWA/CHEMIX/BERSAMBUNG)

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

 

JUARA MURAI BATU MEGA BINTANG

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

JUARA MURAI BATU TANTANGAN 200 K

 

JUARA MURAI BATU KOMUNITAS PANDAWA 05

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

KATA KUNCI: tombo ati cup - denanyar bc jombang mb krikil

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp