KC HULK MULAI TOP PERFORM

SUBDENPOM BC JEMBER

Khusus Rabu, Kacer Mbagong/Begor Masih Bisa Nominasi, Ini Syaratnya

Perasaan ambyar dan geram, sering dirasakan pemilik kacer saat menggantang gacoannya. Kerja sudah maksimal, menjelang akhir penjurian, gacoannya malah mbagong. Harapan nominasipun buyar. Tapi khusus untuk latber Subdenpom BC hari Rabu, kacer mbagong masih ada harapan nominasi. Ini syaratnya.

Subdenpom BC memang dikenal sebagai arena barometer kicaumania blok timur. Persaingan ketat, segit dan panas, kerap tersaji di arena ini. Untuk mencuri perhatian juri, juga butuh performa yang sangat menonjol dari para kompetitornya. Oleh karena itu, menang di Subdenpom BC menjadi kebanggaan tersendiri bagi kicaumania.

 

 

TARUNG JAGAD LAKUKAN PEMANASAN MENUJU M1

 

Tapi jika membahas kelemahan burung, Subdenpom BC menjadi arena yang dikenal paling mentoleransi hal itu. Para jurinya tidak asal main “bunuh” burung yang melakukan kesalahan saat berlaga. Oleh karena itu, juri yang bertugas di Subdenpom BC, memiliki tugas yang sangat berat. Karena kualitas yang mereka cari untuk dibanding-bandingkan, bukan kesalahan burung yang berakhir diskualifikasi.

“Juri kami setiap bertugas, dituntut jeli untuk banding-banding kualitas antara burung satu dengan yang lainnya tanpa menitik beratkan pada kesalahan burung saat berlaga. Tapi kesalahan burung, juga menjadi pertimbangan akhir,” jelas Wawan juri Subdenpom BC.

 

 

Kesalahan burung yang dimaksud, seperti didis pada cucak hijau, ngelowo pada murai batu, ngeruji pada kenari, mbagong pada kacer. Semua kesalahan itu, bisa ditolerensi asal kualitas dan kinerjanya di atas rata-rata. Dan durasi kerjanya di atas 70%.

Khusus pada kelas kacer, jika terjadi mbagong, masih ada kesempatan untuk mengangkat bendera koncer. Hal itu hanya berlaku pada latber setiap hari Rabu. Kebijakan itu diterapkan, supaya kacer mania tidak mudah putus asa dan sebagai penyemangat meski kacernya bagong. Semenjak diberlakukan pakem seperti itu pada latber Rabu, kelas kacer menunjukan peningkatan jumlah pesertanya.

 

DE PUTIH KONCER DI SESI BALIBU B

 

“Mbagong masih bisa koncer, asal mbagong jalan. Itupun masih menjadi bahan pertimbangan, asal kerjanya di atas rata-rata dari segi materi lagu, gaya, volume dan durasi kerjanya. Tapi untuk lomba hari Minggu, kacer mbagong langsung kami diskualifikasi,” imbuh Wawan.

Hal lain yang membuat kacermania bersemangat berlaga di Subdenpom BC, meskipun pesertanya sedikit, durasi penjurian tetap seperti biasanya. Dengan begitu, pemain akan tau durasi kerja dari kacer yang mereka gantang.

 

LANDRO MAKIN GANAS

 

Seperti yang dikatakan Andre Golwek dari Independent BC pemilik kacer Tuman. Andre mengaku puas dengan aturan yang berlaku di Subdenpom khusus kelas kacer. Hal itu diungkapkan saat Andre menjajal Tuman pada kontes Minggu, 27 Juli 2020 kemarin.

“Biasanya di gantangan lain jika peserta sedikit, penjuriannya juga super singkat. Jadi untuk mengukur katahanan tempurnya, tidak bisa diketahui. Kalau di Subdenpom BC, saya sangat puas dengan pakemnya. Gantang di sini, kita bisa membaca kekurangan kacer kita,” ujar Andre yang membawa dua tropi juara 2 lewat aksi Tuman.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Pada kesempatan yang sama, kacer yang tampil cantik adalah Dewa Aya milik Abah Drajat dari Pecut SF. Dua kali berlaga, Dewa Aya koncer A di sesi A dan koncer C di sesi B. Yang menjadi jawara di sesi B adalah Tarung Jagat milik Rohman Cangkring.

Sedangkan bintang di kelas murai batu, disandang oleh Landro gaco kesayangan Riyanto. Turun di sesi B dan C, podium utama digondol oleh murai batu ekor hitam ini. Dengan prestasi ini, Landro makin mantap turun di gelaran M1 pekan depan.

 

SHERLY DOMINASI KELAS LOVE BIRD

 

Di kelas love bird, bintang asal Bondowoso, Sherly milik Ridho dari Sabadda BC, tampil mendominasi di kelas fighter dan L1. Dari 4 laga yang dilakoni, Sherly berhasil membawa pulang 3 kali juara 1 dan sekali jadi runner up. [VILMANZ]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

SAPU JAGAD JADI ANCAMAN KELAS KENARI

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: subdenpom bc jember

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp