PINDAH LOKASI, BUKAN MASALAH BAGI CALON PESERTA

STOP PRESS

Kagum Cup Pindah Lokasi, Calon Peserta Tidak Permasalahkan

Karena satu dan lain hal, Kagum Cup yang rencananya digelar di Lapangan Secapa, digeser ke Lapang Pusdikku Kodiklat TNI AD Jalan Sindang Sirna nomor 6 Bandung. Untuk hal lainnya masih tetap seperti tertera dalam brosur.

Pemberitahuan pindah lokasi diumumkan oleh Renaldi Husada dan H. Mungin selaku Ketua Panitia dan Ketua Pelaksana melalui jejaring sosial facebook dan whatsapp pada hari Selasa 3 Maret 2020, menjelang jam 21.00.

 

 

 

“Tidak jauh dari Secapa hanya sekira 5 menit. Untuk Lapang Pusdikku tentunya malah sudah dikenal oleh para kicaumania karena sudah beberapa kali dipakai buat lomba burung, termasuk terakhir Bandung Lautan Api,” ujar Renaldi Husada.

Renaldi memastikan semua hal di luar lokasi, masih tetap seperti yang tertera di brosur, termasuk fasilitas penginapan di hotel berbintang yang mengijinkan membawa serta burung kesayangan.

 

Hari gini belum memakai TWISTER? Masih kesulitan mendapatkannya, mintalah ke agen / kios-kios terdekat untuk menyediakannya. Anda juga bisa menghubungi hotline  08112663908.

 

Dari penelusursan burungnews.com, calon peserta tidak mempermasalahkan. Apalagi semua hal lain seperti hari pelaksanaan, masih tetap 8 Maret 2020. Demikian pula dengan beragam fasiltas yang ditawarkan untuk memanjakan calon peserta.

Bagi para kicaumania yang ingin mendapatkan fasilitas penginapan di hotel berbintang dengan diskon 80 persen (Bintang 2 – Bintang 4), silakan segera memesan tiketnya dan segera pula reservasi hotelnya. Periksa informasinya di brosur.

Khusus untuk para  murai batu mania, kelas yang wajib ring hanya di kelas utama Kagum tiket 3,5 juta rupiah saja. Untuk kelas murai batu lainnya bebas, yang sudah pakai ring maupun yang non ring bisa ikut serta.

Kelas gratis dan tetap menyediakan hadiah menarik persembahan dari Sempati juga bisa Anda nikmati. Kelas gratis tersedia untuk Murai Batu, Kenari Standar Kecil, Kacer, Love Bird Fighter, dan Love Bird Paud.

 

Perjalanan jauh bisa membuat kondisi burung ngedrop, itulah saat beragam penyakit bisa menyelinap ke burung kesayangan Anda. Jangan kawatir, ada SUPER N yang selalu siaga melindungi burung Anda. Waspada barang PALSU, pastikan Anda menggunakan produk yang ASLI yang nyata dan terbukti khasiatnya!

 

Bagi para calon peserta, pindah lokasi bukanlah hal yang terlalu menjadi masalah. Apalagi bila itu sudah diumumkan beberapa hari sebelumnya. Ade Irawan, peserta dari Solo misalnya, mengaku oke-oke saja.

Ade sepekan sebelumnya juga sudah memanaskan salah satu andalan yang akan diturunkan di Kagum Cup, yaitu anis merah Sadiz. Sebelumnya, di Galamedia Cup Bandung (19/1), Sadiz juga unggul di kelas utama anis merah.

 

ADE IRAWAN (DUDUK PALING KANAN). SADIZ SIAP MELAWAT KE KAGUM CUP

 

“Semoga Sadiz mau tampil maksimal, itu saja yang kami harapkan. Kalau masalah juara, kami percaya para juri dari BnR Indonesia akan menilainya dengan profesional dan fairplay. Sebagaimana di Galamedia Cup, kami merasa Bandung itu kota yang ramah buat Sadiz.”

Mau di mana pun lokasinya, itu bukan masalah besar bagi Ade. “Saya yakin para peserta lain juga tidak terlalu mempermasalahkannya, yang penting sama-sama nyaman, bisa menampung kami semua, mulai area lapangan untuk gantangan hingga sarana pendukung lainnya seperti parkir.”

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Gus Tomox, peserta dari Bali. “Yang penting masih di Bandung, terjangkau dari penginapan. Kami juga sudah menyiapkan sangkar BnR Natural sebagai syarat agar bisa ikut kelas utama.”

Nah, Anda yang belum pesan tiket, ayo segera mumpung masih ada kesempatan satu dua hari terakhir ini. Jangan lupa panteng dan kuasai jadwal, karena lomba ini memakai dua lapang.

BROSUR DAN JADWAL LOMBA KAGUM CUP,  KLIK DI SINI

 

Berikut aturan perebutan JUARA BC dan SF yang dijamin FARIPLAY:

 

KATA KUNCI: kagum cup renaldi husada h mungin pindah lokasi kelas wajib ring hanya di kelas utama kagum

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp