BANDIT DAN RAWA RONTEK JUARA KOMPETISI SARJANA KELAS CUCAK HIJAU.

SIMO ROEKOEN BERSATU

Bandit, Grojokan 1000, Pangeran Timur, dan Nagasaki juara Kompetisi Sarjana Bulan November

Program unggulan Simo Roekoen Bersatu Kompetisi Sarjana bulan November memberikan gelar kelulusan kepada Bandit juara cucak hijau, Grojokan 1000 juara murai batu, Pangeran Timur juara kacer, dan Nagasaki juara cendet, Sabtu 24 November.

Liga rutin bulanan dari SRB (Simo Roekoen Bersatu) yang bernama Kompetisi Sarjana menobatkan 4 pemenang dari empat kelas yang dilombakan yaitu cucak hijau, murai batu, kacer, dan cendet. Setelah sukses menggelar kompetisi sarjana selama 3 bulan, panitia SRB berencana mematenkan liga tersebut dengan format baru.

 

 

GROJOKAN 1000 SEBET GELAR KOMPETISI SARJANA BULAN NOVEMBER.

 

“Kompetisi Sarjana sejak awal kami konsep diambil dari pemenang pada gelaran rutin setiap hari Sabtu siang. Melihat antusiasnya peserta kami berencana membuat konsep baru dengan menggabungkan seluruh gelaran rutin dan akan diambil pemenangnya pada akhir bulan,” ujar Hasanudin, owner dari SRB dan SNS kepada burungnews.

Kemungkinan akan ada perubahan format dari mingguan berganti dengan menambahkan 2 gelaran rutin lainnya. “Biar tambah seru dan lebih menantang, setiap gelaran rutin hari Senin, Rabu, dan Sabtu akan kami gabungkan poinnya untuk Kompetisi Sarjana,” tambahnya.

 

PANGERAN TIMUR RAJA LIGA KOMPETISI SARJANA KELAS KACER.

 

Sementara hasil dari kompetisi sarjana bulan November menobatkan Bandit milik Zulfi dari GKS BC sebagai pemenang di kelas cucak hijau. Bandit mengumpulkan poin 350 disusul Rawa Rontek milik Echo juga dari GKS BC dengan poin 280 serta Gombes andalan Herry dari PSF di posisi ketiga dengan poin 170.

Bandit yang sebelumnya berada di posisi dua pada klasemen sementara mampu meroket berkat merebut juara pertama pada sesi A dan menjadi pemenang ke tiga pada sesi B. Rawa Rontek juga demikian, berkat juara 2 dua kali membuatnya menempel ketat Bandit.

 

 

Di kelas murai batu ada nama Grojokan 1000 gaco dari Didit Sella atau yang akrab dipanggil Disell dari Miko SF. Grojokan 1000 yang sebelumnya diperingkat kedua berhasil menyalip Rusia milik Uuk dari Toyota Team berkat penampilan apik pada final hari ini dengan merebut juara 2 dua kali.

Tambahan poin 180 dengan total poin 340 membuat Grojokan 1000 menyalip perolehan poin Rusia yang tetap 200 dan Patrick milik Fatan dengan total poin 180. Patrick juga melejit berkat merebut juara pertama pada sesi A.

 

NAGASAKI MILIK SUPRY HATRIK JUARA LIGA KOMPETISI SARJANA TIGA BULAN BERTURUT-TURUT.

 

Hal yang sama juga terjadi pada kelas kacer yang sebelumnya bersaing ketat Sniper, Topeng Hitam, dan Banaspati mampu disalip oleh Pangeran Sakti yang merebut hasil nyeri juara pertama. Raihan poin sempurna burung Rizqi dari PDAM BC membuatnya melejit sebagai pemanang dengan total poin 200. Sementara ketiga pesaingnya tidak hadir pada gelaran rutin tersebut dan tidak menambah poin.

Di kelas cendet, untuk ke tiga kalinya Nagasaki milik Supry dari Rawe SF menjadi pemenang Kompetisi Sarjana. Nagasaki menjadi satu-satunya burung yang meraih hatrik pada kompetisi sarjana dari bulan September, Oktober, dan November.

 

GKS BC BORONG GELAR DI KELAS CUCAK HIJAU.

 

Sebelumnya Nagasaki berada di posisi ke dua pada klasemen sementara dibawah Arsenio yang pada minggu sebelumnya merebut hasil nyeri juara pertama. Hari ini kelas cendet melombakan satu kelas dan Arsenio tidak hadir, sementara Nagasaki berhasil menambah poin berkat menjadi juara ke dua, pemenang kelas cendet adalah Bomber milik Den Bagoes.

Di kelas non poin di kompetisi sarjana yaitu kelas love bird, baik yang baby, paud, dan dewasa dimenangi oleh gaco berbeda. Timoty dan DPO unggul di kelas love bird baby M1, Predator dan Gayus menyusul di kelas love bird paud.

 

Pastikan burung tampil maksimal dan berpeluang juara. Sediakan selalu MONCER1, asupan paten para juara, dari Super Kicau Grup yang terpercaya.

 

Pada kelas love bird dewasa P1, Badala dan Kotrek berbagi gelar juara pertama. Kejutan muncul pada kelas P1 A yang menempatkan Gayus milik Bram’s dari Saigon BC yang notabene burung paud mampu merebut juara 2. “Gayus mampu tampil apik sebagai juara 1 di kelas paud dan juara 2 pada kelas P1,” girang sang pemilik.

Di kelas love bird dewasa, nama Aileen tampil sebagai pemenang disusul Saka dan Tali Pocong pada sesi A. Tukang Parkir milik Sigit dari HKS berhasil mencuri kemenangan pada sesi diikuti Tali Pocong dan Korupsi.

 

HIPNOTIS NYERI DI KELAS KENARI.

 

Sementara di kelas kenari, hipnotis milik Raymond dari Sulangi SF mampu meraih hasil nyeri juara pertama. Pada sesi A Hipnotis bersaing ke5tat dengan Jazz dan Kejang-Kejang, sedangkan di sesi B Entong dan Satrio Wahyu menempel ketat Hipnotis yang merebut bendera koncer A.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

PARA PEMENANG DI KELAS MURAI BATU A.

 

PUNOKAWAN MEREBUT GELAR JUARA CUCAK HIJAU B.

 

Pengin rasakan sensasi pakan dengan kualitas terbaik, VIRALin saja!

 

TIMOTY UNGGUL DI KELAS LOVE BIRD BABY M1 A.

 

TUKANG PARKIR SABET JUARA DI KELAS LOVE BIRD B.

 

RAWE SF SUKSES DI KELAS KACER DAN CENDET.

 

 

SAIGON BC SUKSES KAWAL GAYUS JUARA DI KELAS PAUD DAN DEWASA.

 

 

 

 

KATA KUNCI: simo roekoen bersatu srb oriq jaya kompetisi sarjana gks bc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp