ROAD TO BOLALI #2 SRAGEN, #5

Tak Seperti Biasanya, Ada Apa Dengan Anis Merah Holiday? + VIDEO

Dikenal sebagai salah satu anis merah papan atas tanah air, Holiday sering kali memborong banyak gelar juara di berbagai event yang diikuti. Di Road To Bolali #2, Holiday hanya naik podium di kelas Anis Merah PBI Sragen. Apa yang terjadi? Ada apa dengan Holiday?

Diikuti oleh gaco-gaco hebat dari berbagai daerah, kelas anis merah di Road To Bolali #2 menyajikan laga berkelas di masing-masing sesinya. Holiday, amunisi milik Mr. Topo Kediri menjadi salah satu anis merah yang diunggulkan seiring dengan kestabilan dan konsistensi yang ditunjukkannya.

 

 

 

Menempati gantangan berdekatan, duel sengit tersaji antara Holiday dan Platinum 51 di sesi Anis Merah PBI Sragen. Di partai pembuka kelas anis merah ini, keduanya memang terlihat menonjol dengan senjata andalan masing-masing. Penonton pun menjagokan keduanya akan menjadi pemenang di sesi ini. Benar saja, di akhir penilaian Holiday keluar sebagai pemenang diikuti oleh Platinum 51 dan Platinum Delilah.

Kembali menempati gantangan berdekatan di kelas Anis Merah Sragen dan Lestari, duel panas keduanya tidak tersaji karena keduanya tidak mau tampil maksimal. Di kelas Anis Merah Sragen, Holiday baru teler di akhir penilaian. Di kelas Anis Merah Lestari, Holiday baru teler di tengah-tengah penilaian. Di kelas ini, Rolex milik H. Taufik dan ZR milik Sien Ronny keluar sebagai kampiun.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Ditemui burungnews.com, Mr. Topo menengarai penyebab Holiday tidak mau tampil di dua sesi terakhir adalah karena masalah bulu yang tak kunjung usai. “Ini bulunya Holiday memang belum beres, ada bulu tuanya, ada bulu barunya. Ini tetap digas biar cepat ambrol semua, tapi nyatanya malah kayak gini. Unik sih Holiday ini,” ungkapnya.

Senada dengan Mr. Topo, Sholeh dan Zaed mengungkapkan masalah bulu ada PR untuk Holiday saat ini. Selain bulu, keduanya menengarai terlambatnya kinerja Holiday karena baru saja ganti tangkringan. “Ini memang habis ganti tangkringan, mungkin dia belum nyaman, jadinya telat tadi telernya. Pas sesi kedua baru akhir-akhir mau teler, pas sesi terakhir telat telernya, pas pertengahan baru teler,” ungkapnya.

 

 

Terlalu singkatnya waktu penilaian di event kali ini juga menjadi catatan tersendiri bagi mereka. “Mosok penilaian hanya 4-5 menitan, mungkin dicepetin. Waktu toleransi di awal-awal juga cepet banget. Kalau nggak langsung teler, nggak bakal dapat bendera start,” lanjutnya.

Meski tak seperti biasanya, pencapaian Holiday di Road To Bolali #2 menjadi bukti apabila amunisi milik H. Topo Kediri ini masih menjadi ancaman serius bagi lawan. Kalau dalam kondisi puncak (top perform), Holiday memang masih susah untuk dikalahkan. Akankah Holiday kembali ke top perform dalam waktu dekat? Kita tunggu saja! [asept]

 

DATA JUARA ROAD TO BOLALI #2 SRAGEN, KLIK DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

VIDEO ANIS MERAH HOLIDAY DI ROAD TO BOLALI #2

 

 

KATA KUNCI: road to bolali 2 holiday topo kediri

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp