AGUS KACONG DAN PAUD KOPRAL, NYARIS KUATRIK

PIALA MAHAYASTRA II, #8

Umur 3,5 Bulan Sudah Tampil Stabil, LB Kopral Nyaris Kuatrik

Di kategori Paud, event Piala Mahayastra juga melesatkan bintang. Namanya Kopral. Burung ini tercatat meraih juara 1 sebanyak 3 kali dan sekali ranking ke-5. Ngekeknya sudah rapet, durasinya juga cukup panjang untuk ukuran Paud.

Tak heran pada penampilan terbaiknya, tak ada yang mampu mengejar. Bukan berarti persaingan tidak ketat. Terbukti saat penampilannya sedikit kendor, Kopral langsung terlempar ke posisi 5.

 

 

AGUS KACONG DKK ALAP-ALAP BALI.

 

Agus Kacong yang bergabung dengan Team Alap-Alap Bali mengaku, Kopral umurnya baru 3,5 bulan. “Burung dapat ternakan teman, dulu belinya juga lumayan sih,” jelasnya kepada burungnews di sela-sela hujan yang cukup deras.

Agus menambahkan, kendati masih muda, Kopral sudah memiliki keunggulan yang cukup lengkap untuk jadi jagoan handal. “Rajin dengan spasi rapat. Durasinya juga sudah keluar lumayan panjang. Tinggal nunggu suara dewasa pecah saja. Semoga saja bertambah umur bertambah matang penampilannya.”

 

 

Sebelum event ini Agus mengaku Kopral sudah kerap juara, tapi baru sebatas event-event kecil. “Kalau event besar level Bupati ini pertama kali. Puas sekali ternyata sudah bisa bersaing hingga mampu merebut juara 1 sampai 3 kali, bahkan kalau tidak kendor bisa sapu bersih empat kelas Paud. Tapi hasil ini sudah kami syukuri.”

Hasil ini membuat Agus dan kawan-kawan semakin pede menatap event-event ke depan. “Minggu depan semoga bisa prestasi lagi di Piala Walikota Denpasar, tentu kami juga ingin partisipasi di event akbar Bali Shanti di bulan April.” [maltimbus, konfirmasi 08170251279]

 

JUARA PIALA MAHAYASTRA II, KLIK DI SINI

 

TETELO  saja bisa sembuh, apalagi beragam penyakit "biasa" lainnya.    LEMAN'S,    terbukti efektif    mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

KATA KUNCI: piala mahayastra ii

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp