RAYMOND SULANGI SF. MEMBAWA RODA GILA NYERI DI KELAS KENARI BEBAS.

PIALA KAPOLDA JAWA TIMUR #5

Roda Gila Nyaris Nyeri di Kelas Kenari, Kelas Love Bird Sengit

Tampil trengginas di kelas kenari bebas, Roda Gila nyaris merebut nyeri juara pertama di Piala Kapolda Jawa Timur. Gaco anyar Raymond dari Sulangi SF bercita-cita moncer di Piala Raja. Pertarungan sengit terjadi di kelas love bird dewasa, ini pemenangnya?

Raymond dari Sulangi SF patut bergembira atas raihan gaco terbarunya, Roda Gila. Baru 3 minggu berada ditangannya, rentetan prestasi apik telah diukirnya. Sebelum tampil apik di Piala Kapolda Jawa Timur yang merebut juara 1 dua kali, Roda Gila tampil apik juga di even Geng Bowoh dengan merebut juara 1, 1, 2, dan 2.

 

 

JURASSIC JUARA DI KELAS LOVE BIRD A IRWASDA.

 

“Dalam waktu 2 minggu, Roda Gila sudah membawa 4 gelar juara pertama dan 2 kali sebagai pemenang ke dua. Tanggal 7 April moncer di Geng Bowoh Pasuruan, tanggal 14nya bersinar di even Nasional Piala Kapolda Jawa Timur,” girang Raymond yang ditemani pakar kenari dari Surabaya, Abah Wono dan Aan Crot.

Roda Gila yang berjenis F1 YS Big mengandalkan cengkok yang bervariasi dengan jeda rapat. “Kalau sudah maunya, Roda Gila selalu tampil ngedur, bahkan jedanya sangat rapat bila pada top performnya,” ujar Raymond.

 

BINTANG MATRIX JUARA LOVE BIRD A KAROOPS.

 

Di kelas kenari bebas karoops, Roda Gila berhasil unggul atas Baby Shima milik Wawan Britama dan Huru Hara gaco H Dedik dari Kartika SF. Sedangkan di kelas Dirintelkam, Roda Gila bersaing sengit dengan Granat milik Anang dari Sindycat Canary.

Selain membawa Roda Gila, Raymond juga membawa gaco lainnya yaitu Hipnotis Jr yang juga turun di kelas kenari bebas. Seakan tidak mau kalah, Hipnotis Jr juga mampu tampil membanggakan dengan membawa pulang  1 gelar juara 2 di kelas Dirbinmas.

 

 

“Saya bersyukur 2 gaco Sulangi SF bisa bersinar di even akbar Piala Kapolda Jawa Timur. Kami berharap gaco-gaco Sulangi SF bisa tampil stabil pada even besar khususnya di Piala Raja 2019 mendatang. Kami akan turun all out di Piala Raja dengan mempersiapkan dengan baik amunisi terbaik,” bilang Raymond kepada burungnews.

Pertarungan sengit juga terjadi di kelas love bird dewasa yang dihadiri oleh burung berlebel Nasional seperti Awewe, Kencono, Bintang Matrix, Nuklir, Jurassic, Brodin, Mabok, Boss, Saviola, Gendam, Tengleng, Zeus, Maharaja, Marsha, Cebol, Gedeg dan masih banyak lagi.

 

JIMMY LEE SUKSES STABILKAN ANIS KEMBANG SERDADU DIJALUR JUARA.

 

Sengitnya persaingan merebut juara diperlihatkan dengan silih berganti mereka menempati posisi tertinggi. Di kelas bergengsi love bird Wakapolda yang memperebutkan satu unit sepeda motor Yamaha Mio, mampu disabet Saviola gaco Wahyu Faster Chiki yang membela Duta Paku Alam.

Untuk memperebutkan gelar terbaik, Saviola harus bekerja extra keras karena Muslim, Awewe, Mabok dan Bima yang menempati posisi 5 besar juga tampil ngeyel. “Persaingan sangat sengit di kelas love bird dewasa, hampir semuanya adalah burung “remote-an” alias konslet. Tapi kami bangga bisa mencuri kemenangan di kelas tertinggi,” girang Abah Samsul yang mengawal Saviola dan siap turun pada Piala Faster Chiki 2 Minggu mendatang.

 

NURANI PEMENANG KELAS BALIBU A KAROOPS.

 

Di kelas berikutnya LB A Irwasda berhasil diambil Jurassic gaco Erick Langgeng Mulya disusul RX-King dan Paku Mas. Sedangkan pada sesi B di kelas yang sama dimenangi Boss gaco Sien Ronny diikuri Bintang Matrix dan Mabok gaco Abah Sakri.

Bintang Matrix bertengger di posisi tertinggi pada kelas LB A Karoops diikuti Tengleng dan Paku Mas, untuk sesi B mampu diraih Nuklir yang ditempel Gendam dan Tengleng. Safira milik Setyo Dwi mampu mencuri kemenangan pada sesi C dengan mengalahkan Wisanggeni dan Momon.

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

Sadewo milik Galuh 33 berhasil menyabet juara di kelas Dirintelkam A, sedangkan pada sesi B menjadi milik Gendam gaco Rio Putra dari Santet SF BWI. Brodin milik Aiko yang membela tim asuhan Andri Bolang dari Ngawi SF sukses mengamankan gelar di kelas love bird Dirbinmas A dan B.

Begitu juga di kelas love bird balibu terjadi persaingan yang tidak kalah sengitnya dengan kelas dewasa, Ndower milik H Budi dari SR27 SF yang berkolaborasi dengan Ali SF mampu mengukir raihan apik sebagai pemenang kelas tertinggi balibu Irwasda dan unggul atas Syahdu dan Samsudin.

 

LOVE BIRD NUKLIR KAWALAN WILSON SF.

 

Ndower yang berusia 4 bulan mapu tampil memikat tim pengadil dengan menyuguhkan aksi ngekek dengan durasi diatas 1 menit dan jeda rapat. “Berkat prestasi yang stabil, setelah pulang dari Piala Kapolda Jawa Timur sudah ada yang nawar 60 juta. Tapi anak saya masih berat melepasnya karena yakin bisa membawanya ke level yang lebih tinggi lagi,” ujar H Budi kepada burungnews.

Ali SF yang berkolaborasi dengan SR27 SF juga membawa gaco lain di kelas cucak hijau dan cucak jenggot. “Kakek Jahat amunisi kami di kelas jenggot dan Monster gaco di kelas cucak ijo,” beber Ali sang komandan Ali SF kepada burungnews.

 

JAWARA KELAS BRANJANGAN DIRINTELKAM.

 

“Walau kami tim baru tapi tidak kendor sama sekali ikut di even besar yang dihadiri burung-burung nasional. Selain untuk mengukur kemampuan gaco kami, disini kami juga ingin menjalin silaturahmi dengan kicaumania dari berbagai daerah,” ucap Ali dari Ali SF.

Di kelas anis kembang, Serdadu yang terus mengukir prestasi di setiap even akbar di tanah air. Gaco milik Jimmy Lee dari Tri Star BC ini tampil memukau lewat suguhan lagu bermateri kolibri dan blackthroat yang nyaris tanpa jeda.

 

RAMA (KIRI) MEMBAWA NDOWER JUARA DI KELAS LOVE BIRD PAUD IRWASDA.

 

Nada suaranya yang sudah menkristal membuat Serdadu semakin terlihat menonjol diantara para rivalnya. Tak heran jika Serdadu kali ini sukses menduduki puncak podium sesi utama anis kembang Irwasda dan menjadi runner up disesi Karoops.

“Walaupun tadi diguyur hujan lebat dengan angina kencang tapi tidak ada efek untuk performa Serdadu jika sudah berada digantangan. Setelah sukses nyaris nyeri disini saya berencana menurunkan Serdadu di even Faster Chiki 2 Minggu besok di Jogjakarta,” terang Jimm Lee.

 

DATA JUARA PIALA KAPOLDA JAWA TIMUR LAPANGAN A, KLIK DI SINI

DATA JUARA PIALA KAPOLDA JAWA TIMUR LAPANGAN B, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

JUARA PERTAMA LOVE BIRD C KAROOPS.

 

ALI SF UKIR PRESTASI LEWAT BERBAGAI GACO YANG DIBAWANYA.

 

 

JIMMY TRI STAR MEMBAWA SERDADU JUARA ANIS KEMBANG IRWASDA.

 

KATA KUNCI: piala kapolda jawa timur andri bolang h wibie siho ri h said broken erdogan arjuna jurassic cebol langgeng mulya sulap love bird fighter jadi konslet ndower roda gila

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp