GALUH SEMARANG 33. SUKSES BERSAMA LB INEX DAN KENARI ANOMAN

PIALA JATENG #3

Kenari Anoman dan LB Inex Naik Podium, Duta Nabil Cup 2 Panen Dukungan

Menurunkan kenari Anoman dan love bird Inex, Galuh Semarang 33 berhasil meraih podium pertama dan kedua di Piala Jateng. Tak hanya mengukir prestasi, Galuh yang mengusung Duta Nabil Cup 2 juga panen dukungan dari kicaumania Semarang dan Pantura.

Siap menggelar Nabil Cup 2 pada Minggu, 16 Februari 2020, Galuh Semarang 33 hadir ke Piala Jateng untuk menggalang dukungan dan sosialisasi gelarannya. Bagai gayung bersambut, respon positif pun langsung mengalir dari kicaumania, khususnya dari Semarang dan Pantura. Bahkan beberapa pemain secara sukarela membantu poin untuk Duta Nabil Cup 2 yang diusungnya.

 

 

GALUH SEMARANG 33. BERSAMA DUTA NABIL CUP 2

 

Di tengah kesibukannya bersosialisasi dengan pemain-pemain yang datang ke Piala Jateng, Galuh pun masih menyempatkan diri untuk mempersiapkan love bird Inex dan kenari anoman, amunisi miliknya. Hasilnya, Inex menduduki podium pertama di kelas Love Bird Umum Ungaran dan podium kedua Love Bird Umum Bung Karno.

Ngekek rajin dan gacor dengan durasi panjang, Inex berhasil keluar sebagai kampiun di kelas Love Bird Ungaran setelah mengumpulkan poin 3090, menang tipis dari Romy dan Anya Geraldine. Di kelas Love Bird Bung Karno, Inex harus puas di posisi runner up dengan total poin  2680, kalah dari Rembo.

 

DUTA NABIL CUP 2. RUNNER UP BC

 

Dikenal sebagai salah satu burung papan atas di blok tengah, kualitas Inex memang tak perlu diragukan lagi. Berbagai prestasi telah diukir oleh amunisi andalan Semarang 33 ini di berbagai even baik nasional, regional, maupun lokal.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

Penampilan tak kalah apik ditunjukkan oleh kenari Anoman yang berhasil menduduki podium pertama di kelas Kenari Standar Bebas RGN dan posisi runner up kelas Kenari Standar Bebas Bung Karno. Tampil ngedur dengan durasi mumpuni dan buka tutup rapat, kenari jenis rashmi ini mampu menghipnotis juri dan undang decak kagum.

 

GALUH. SUKSES BERSAMA LB INEX DAN KENARI ANOMAN

 

Bahkan, kabarnya kenari Anoman langsung ditakeover salah satu peserta yang kepincut dengan aksinya. “Tadi Anoman langsung mau dibayar, harganya cukup fantastis. Nanti saja, Aku kabari kalau udah beres semua,” bebernya.

Kemenangan love bird Inex dan kenari Anoman memang sempat membuat jarak poin Duta Nabil Cup 2 dan Duta Sweet Valentine mendekat. Meski Duta Nabil Cup 2 harus puas sebagai runner up BC, namun dukungan demi dukungan yang didapatkan membuatnya optimis evennya akan meledak seperti tahun sebelumnya.

 

 

Nabil Cup 2 kembali hadir besok Minggu, 16 Februari 2020 di Asrama Arhanud 15 Jangli Perbalan Semarang (Gantangan Semarang 33) dengan bandrol tiket terjangkau (200K, 150K, 100K, 60K, dan 40K. Semua Kelas Loss Gantangan. Mau?

BROSUR NABIL CUP 2, KLIK DI SINI

 

 

 

Di akhir perbincangan, Galuh memohon dukungan dan doa restu dari kicaumania tanah air untuk hadir di Nabil Cup 2 yang akan dilaksanakan pada Minggu, 16 Februari 2020 di Lapangan Asrama Arhanud 15, Jangli, Perbalan, Semarang. Datang dan ramaikan, pren!

 

DATA JUARA PIALA JATENG, KLIK DI SINI

BROSUR BUPATI CUP I WONOGIRI, KLIK DI SINI

BROSUR SOLAR CUP PATI, KLIK DI SINI

BROSUR SWEET VALENTINE JOGJA, KLIK DI SINI

 

 

KATA KUNCI: piala jateng inex anoman nabil cup 2

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp