MB GANESHA & BONDOWOSO TERLIBAT PERANG SAUDARA

PANEN RAYA D2 BC KARAWANG, #1

Juara 1 dan 2 di kelas Utama, MB Ganesha & Bondowoso yang Beda Pemilik Ternyata Bersaudara

Rasa rindu kicau mania Karawang akan lomba burung berkicau rupanya sudah tak tertahankan lagi. Bisa dimaklumi ketika mereka pun langsung membanjiri gelaran Panen Raya D2 BC, Minggu, 11 Juli 2021. Protokol kesehatan tetap jadi syarat biar bisa ikut di sini.

Di kelas murai batu, antusiasme peserta tak bisa terelakkan. Gengsinya benar-benar terasa meskipun harga tiket murah meriah.

Burung-burung berlabel bintang bertaburan di atas gantangan lapangan D2 BC, terutama di kelas utama murai batu Panen Raya. Burung papan atas dari luar kota juga tak mau ketinggalan, ikut hadir di dalamnya.

 

FIRMAN HANTAR GANESHA RAIH JUARA KELAS UTAMA

 

Menariknya, di kelas ini terjadi “perang saudara”. Nama Ganesha milik Firman Pekong Jr dari Kosambi dan Bondowoso milik Juli Paloka pun menjadi sorotan. Kedua burung ini menyita perhatian para peserta lainnya.

Kualitas keduanya hampir di atas rata-rata lawan-lawannya, yang saat itu kondisi full gantangan. Sampai di akhir penilaian Ganesha dan Bondowoso seakan beriringan menembus garis finish. Ya, Ganesha dan Bondowoso dianugerahi koncer juara 1 dan 2.

 

 

Ada kejadian unik setelah kelas utama selesai. Juli pemilik Bondowoso terlihat sumringah dan bangga ketika Ganesha berhasil meraih juara dan mengungguli Bondowoso. Setelah diulik oleh awak media Burungnews, ternyata Ganesha adalah hasil penangkaran Paloka.

“Saya ikut bangga Ganesha bisa meraih juara di kelas utama dengan lawan-lawanya yang nota bene burung-burung kualitas nasional. Ganesha adalah asli produk atau hasil penangkaran Paloka. Kebetulan Firman sendiri adalah langganan ring Paloka. Sudah beberapa kali mengambil hasil trah indukan jawara dari Paloka,” ungkap Juli.

 

JULI PALOKA SEDANG BERBINCANG DI PINGGIR LAPANGAN

 

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Firman. Ia sudah beberapa kali merasakan kualitas murai batu hasil penangkaran Paloka. Sebelum Ganesha, ada juga yang sudah mepersembahkan banyak tropi juara bagi Firman. Menurutnya kualitas trah ring Paloka tidak membohongi dan sudah ia rasakan di berbagai lomba.

“Bener, saya gak bohong. Sudah beberapa kali saya ambil burung di Paloka, semuanya tidak mengecewakan. Kualitas sudah teruji dan terbukti. Salah satunya inilah Ganesha. Makanya saya gak pernah cari yang lain lagi, karena sudah cocok dengan hasil ternakan Paloka,” ujar Firman.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Setelah di gelaran D2 BC, Firman dan Juli mungkin harus bersabar menunggu lomba berikutnya, karena kondisi yang tidak memungkinkan serta bertepatan dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, yang merupakan kebijakan Pemerintah untuk menangani pandemi COVID-19.

Dengan berat hati, lomba burung berkicau pun harus libur terlebih dahulu, agar Virus Corona cepat menghilang di Indonesia. “Semua saja, mari sama-sama kita taati anjuran pemerintah, termasuk ikut mendukung pelaksanaan PPKM Darurat, semoga kasus segera melandai, PPKM atau jenis pembatasan lainnya bisa dicabut atau setidaknya dilonggarkan, kegiatan masyarakat bisa digelar lagi meski dengan tetap menerapkan prokes,” ajak Firman yang diamini Juli. [denny, maltimbus]

 

 

KELAS UTAMA MURAI BATU D2 BC

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

KATA KUNCI: panen raya d2 bc karawang murai batu ganesha murai batu bondowoso

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp