DUTA NZR JUARA UMUM DI BUNG TOMO CUP. BERKAT DUKUNGAN BANYAK PIHAK

NZR INDONESIA CUP, MALANG 27 JANUARI

Tiket Bisa Diambil Sabtu Mulai Jam 12.00 – 20.00, Lihat Update Daftar Pesanan di Sini

Berbagai upaya silaturahmi yang digalang H. Wiebie dan kawan-kawanDuta NZR ke berbagai daerah terbukti tidak sia-sia. Kini, giliran kicaumania lintas pulau siap merapat ke Malang pada 27 Januari, tempat puncak perayaan Anniversary NZR.

Menurut Yanto, bagian reservasi tiket, sampai hari Kamis 24 Januari, pesanan tiket sudah hampir menyentuh angka 2.000. “Ini data jumlah tiket terpesan dan nama-nama pemesan masih terus kami verifikasi, sebab ada beberapa yang membatalkan pesanannya. Mulai dari burung yang tiba-tiba jatuh bulu, atau karena si empunya yang berhalangan berangkat. Itu hal yang wajar, dan tidak masalah karena kebetulan tiket yang dicancel itu memang sudah anda yang antri, jadi langsung terdistribusikan lagi.”

 

 

H. WIEBIE. SELAMAT DATANG DI MALANG, TERIMAKASIH DUKUNGANNYA.

 

Hari Jumat ini, 25 Januari, para peserta dari luar kota juga sudah mulai memasuki Malang, namun puncaknya adalah hari Sabtu 26 Januari. Bagi yang sudah sampai Malang, diharapkan untuk segera bersiap mengambil tiketnya, yang akan dibuka mulai jam 12.00 – 20.00 bertempat di lapangan lomba, Lapangan Rampal.

“Kita berharap 80-90 persen tiket pesanan sudah diambil hari Sabtu. Dengan demikian, pagi sudah tidak terlalu banyak aktivitas pengambilan tiket. Yang belum pesan tiket, juga bisa beli langsung sejak hari Sabtu, selama persediaan masih ada. Kalau urusan tiket sudah kelar hari Sabtu, Minggu para peserta bisa full fokus menyiapkan burung. Lomba pun bisa dilangsungkan tepat jam 10.00,” imbuh Yanto lagi.

 

Mengakses burungnews.com kini semakin mudah dan cepat dengan mengunduh APPS di PLAY STORE (Android) atau GOOGLE PLAY bagi pemakai Apple/Iphone/IOS.

 

Secara terpisah, H. Wiebie mengucapkan selamat datang kepada para calon peserta di kota Malang. “Terimakasih atas kehadiran dan partisipasinya, semoga kami bisa memberikan pelayanan terbaik. Semoga burung yang dibawa bisa tampil sebaik mungkin. Kami juga berharap team juri bisa bekerja sebaik-baiknya, sehingga hasilnya bisa memuaskan.”

 

BROSUR DAN JADWAL LOMBA NZR INDONESIA CUP, KLIK DI SINI

 

 

 

Terbukti, dengan LEMAN'S, jagoan akan tampil lebih maksi, stabil, dan terjaga kesehatannya. Anda belum mencoba dan membuktikan sendiri? Jangan sampai ketinggalan dari yang lain.

 

 

 

 

KATA KUNCI: h wiebie nzr nzr indonesia cup daftar nama pemesan tiket nzr indonesia cup yanto nzr

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp