MB PECUT MILIK KOH IPUNG TAMPIL ISTIMEWA USAI PASCA MABUNG.

MAHARAJA FEAT RGN BRAWIJAYA – SURABAYA

MB Pecut dan CH Jaguar Nyaris Merebut Dua Kemenangan

Murai batu Pecut tampil gemilang usai pasca mabung hampir meraih dua kemenangan, begitu juga dengan cucak hijau Jaguar bisa menyodok pada dua sesi akhir pada latber special G-24 Maharaja feat RGN Brawijaya - Surabaya Rabu, 15 September 2021.

Jagoan lawas milik Kho Ipung dari 3 Putra SF yaitu murai batu Pecut mampu tampil sangat gemilang hingga nyaris membawa pulang dua kemenangan sebagai juara 1 dan 2. "Cukup bermain dua sesi aja, karena dia habis mabung dan bulunya juga masih basah," ucap Hendra sang perawat burung.

 

 

HENDRA DAN PUNGKY ANTARKAN PECUT BAWA 2 TROPHY KEJUARAAN.

 

Sejak mulai digantangkan sudah terlihat aksi menawan yang diperlihatkan oleh Pecut yang berada di gantangan nomor 45, gaya sujud dengan show yang cantik dengan tembakan roll panjang-panjang irama lagu gereja tarung, love bird, cililin dan kapas tembak membuat semua kicaumania berdecak kagum dengan aksinya.

Hingga, tanpa ragu-ragu lagi dewan juri memberikan bendera mutlak buat Pecut pada sesi utama kelas murai batu A. Disusul oleh Hitler milik Andy dari Dewa SF dan Kopaska milik Ronny dari Sarikat SF sebagai juara ke-2 dan ke-3.

 

CUCAK HIJAU JAGUAR NYARIS MERAIH DUA KEMENANGAN.

 

Masih stabil seperti aksi yang pertama, Hendra sang pengawal Pecut cukup optimis untuk bisa meraih hasil yang terbaik dalam lomba kali ini. Alhasil, pada sesi kedua kelas murai batu B Pecut harus turun peringkat di posisi ke-2 kalah dari Kopaska yang menjadi sang juara. "Ya disyukuri aja apapun hasilnya, ini adalah penampilan perdananya usai mabung beberapa bulan," tutur Hendra kepada Burungnews.

Penampilan apik juga diperlihatkan oleh cucak hijau Jaguar milik Tonang dari Buser SF, bisa menyodok pada dua sesi akhir hingga nyaris merebut dua kemenangan. "Sayang pada sesi awal kerjanya kurang maksimal, mahklum burung ini masih muda yang baru satu kali urakan," kata Saromin atau yang biasa dipanggil Joki Koprot sang pengawal burung.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Tampil kurang panas pada sesi awal membuat Jaguar tidak bisa masuk nominasi kejuaraan, K- Doso milik Juwana/Wewen menjadi sang juara pada kelas cucak hijau A. Melihat gaconya tampil tidak maksimal membuat Joki Koprot menyetting ulang agar Jaguar bisa tampil bagus disesi selanjutnya.

Benar saja, penampilan Jaguar makin meningkat saat bermain di kelas cucak hijau B. Gaya hyper disertai roll tembak durasi yang diulang-ulang isian kapas tembak, geraja tarung dan tengkek buto untuk bisa meraih juara ke dua. Crish Jhon milik H Faiz dari Jangkar SF dinobatkan sebagai sang juara.

 

K DOSO AMANKAN JUARA DI KELAS UTAMA CUCAK HIJAU.

 

Show cantik dengan suguhan tembakan yang bertubi-tubi dipertontonkan kembali oleh Jaguar, untuk memikat dewan juri dengan memberikan koncer A pada sesi cucak hijau C. "Meski masih muda, dia mau bertarung dengan burung yang usianya berada diatasnya," tutur Joki Koprot.

Pada kategori anis merah, dua jawara Sadis dan Para Surama harus puas berbagi kemenangan dalam dua sesi yang dilakoninya. Sadis milik Kariyanto dari Dukuh Pakis bisa merebut satu gelar pertama di sesi pembuka lomba sebagai sang juara. Diikuti oleh Para Surama milik Yongki dari Sam Malang dan Gandrung milik Samsul Huda dari Arpak SF sebagai juara dua dan tiga.

 

SADIS DAN PARA SURAMA BERBAGI KEMENANGAN DI KELAS ANIS MERAH.

 

Selanjutnya giliran Para Surama yang harus naik satu peringkat di kelas anis merah B sebagai sang jawara, usai menduduki posisi kedua pada sesi awal. Disusul oleh Green Snart milik Por dari Putra dan Melati milik Hendrik dari Red Veranza SF berada di posisi ke-2 dan ke-3. [DICK'S]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

PUTRI BOSS MENCURI SATU KEMENANGAN DISESI LOVE BIRD FIGHTER A.

 

KONTOLATOS KUASAI PODIUM JUARA DISESI CENDET A.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk hwamey, murai batu, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

 

 

KATA KUNCI: maharaja feat rgn brawijaya – surabaya mb pecut ch jaguar

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp