YUNUS DAN KELUARGA SAAT BERLOMBA DI PENDOPO BC MOJOWARNO JOMBANG

LURAH CUP 1 FEAT PENDOPO BC JOMBANG #2

Kabul Tolak Tawaran 150 Juta Budi Bogem, Milet Sangrai Rahasia Rawatannya

Love Bird Kabul andalan Yunus dari Kediri tampil menawan di Lurah Cup 1 Feat Pendopo BC, Mojowarno, Jombang. Love Bird yang dibeli 35 juta itu sudah naik berkali lipat dari harga beli sejak ditangani Yunus. Ia pernah mendapatkan penawaran 150 juta dari Budi Bogem. Bahkan, yang terakhir pernah pula mendapatkan penawaran 200 juta dari pengusaha kapal tongkang.

Sederet tropi juara terlihat berderet di mobil bagian belakang yang dipakai Yunus Kediri dan keluarganya saat mengikuti even Lurah Cup 1. Di Lurah Cup 1 itu saja, setidaknya ia mendapatkan tropi juara 1 sekali dan beberapa tropi juara 2. Selain tropi hasil di Lurah Cup 1, juga terlihat tropi saat mengikuti lomba di sebuah gantangan di wilayah Jombang pada hari sebelumnya.

 

 

 

“Belum sempat saya turunkan tropi kemarin, kemarin juga nyeri juara 1,” ungkap Yunus yang siang itu datang ke Lurah Cup 1 didampingi istri dan anaknya.

 Menurut Yunus, setelah Lebaran kemarin, hampir setiap hari Kabul berada di arena lomba. Ia tipe burung yang fighter, yang bisa diajak jalan-jalan setiap hari. “Dulu saya beli 35 juta dari penghobi di Kediri. Empat sampai lima bulanan di saya, ditawar 150 juta Budi Bogem. Kemudian pernah pula mendapatkan penawaran 200 juta dari pengusaha kapal tongkang, tapi masih sayang untuk melepasnya,” ucap Yunus.  

 

LOVE BIRD KABUL, PUNYA POWER SUARA YANG KERAS

 

Di Kediri sendiri, nama Kabul bukanlah gaco yang asing lagi. Love bird warna biru cobalt ini durasinya tidak terlalu mewah, tapi yang hebat dari gaco ini adalah jedanya yang rapat. "Ngetemnya sebentar langsung berangkat, maklum, love bird konslet," kata Yunus.

Kepada Burungnews.com, Yunus dari YNS Kediri SF yang tinggal di Jalan Merbabu 184 Desa Semanding Gang 5, Mojoroto – Kediri mengungkapkan rahasia rawatan Kabul. "Kabul ini perawatannya relatif mudah, main untulan. Pakan pakai milet putih sangrai plus oplosan. Tanpa obat dan doping karena anak saya sayang Kabul. Kalau pakai doping bisanya tidak bisa berumur panjang," ungkap Yunus.

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

Untuk harian, Kabul hanya dijemur sekitar satu jam setiap pagi bersama pasangannya. Mandinya tidak pakai semprot, tapi diberi wadah dan mandi sendiri saat penjemuran. Setelah bulu kering, Kabul diangin-anginkan di sangkar box bersama pasangannya. Ektrafooding hanya pakai jagung dan diberikan hanya pada saat mau naik gantangan. "Kalau setiap hari diberi jagung, birahinya ketinggian," cetus yunus.

Sedangkan milet sangrai, cara bikinnya adalah: milet putih 1 kg dicuci bersih kemudian ditiriskan dan dijemur sebentar. Setelah kering, milet putih disangrai memakai tungku batu dan apinya dari arang yang dibakar. "Panasnya bukan dari api yang menyala, tapi dari bara arang agar panasnya sampai dalam," bebernya.

 

MR YUNUS DARI YNS KEDIRI SAAT JUARA 1 DI LURAH CUP 1

 

Proses sangrai ini dilakukan selama 15 menitan. Setelah selesai langsung diangin-anginkan dan dicampur dengan 2 bungkus ebod canary.  "Cuma itu saja pakan harian hingga hari H lomba. Tambahan cuma jagung hanya pada saat mau lomba," pungkas Yunus.

Di gantangan saat lomba, jika sedang ngekek, suara Kabul cukup keras melebihi suara love bird yang lain. Bisa jadi itu pula akibat rahasia mengonsumsi milet sangrai plus oplosan. “Ada yang menyebutnya itu suara minor, saya sendiri kurang paham minor yang bagaimana....,” cetus Yunus.

 

 

Kaji Jaddab, pemain love bird Mojokerto, di gelaran Lurah Cup 1 Feat Pendopo BC Jombang, bahkan sempat mengagumi suara yang keluar dari Kabul dengan memperagakan tangannya mirip orang menembak karena memang suaranya mirip tembakan beruntun.

Minggu (9/6), Burungnews.com ketemu Kabul di Lurah Cup 1, Senin (10/6), Burungnews.com kembali bertemu dengannya di Odeng Cup 1 Mojokerto. Lagi-lagi Kabul memborong juara, yakni juara 2 di sesi M2A, juara 2 di sesi M2B, juara 3 di Reguler A, dan juara 1 di Reguler B.

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

KABUL SAAT DIGANTANGKAN MR KEVIN DI MOJOKERTO

 

KATA KUNCI: lurah cup 1 feat pendopo bc jombang kabul budi bogem

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp