BAMBANG KTC, DODO, BANG BOY. TAMU TAK TERDUGA

LAUNCHING RELIMBA BC BANJARNEGARA

Kedatangan Tamu yang Tak Diduga, Panitia Sempat Grogi

Aris Widiharto atau lebih dikenal dengan panggilan Dodo mengaku kaget bukan kepalang, bahkan ia dan kawan-kawan pun sempat dibuat grogi. Saat gelarannya sedang berlangsung, tiba-tiba kedatangan tamu tokoh burung nasional, Bang Boy.

Bang Boy yang didampingi Bambang KTC menghampiri gantangan sore hari jam 16.45. Hari ini Selasa 5 Februari, adalah Launching gelaran rutin Relimba BC, kepanjangan dari Remaja Limbangan Baru. Seperti namanya, gantangan yang terletak di Komplek Perumahan Limbangan Baru, Sokanandi, sepenuhnya dikelola oleh para remaja di sini. Perumahan yang sudah ada sejak tahun 80an ini oleh masyarakat lebih dikenal dengan sebutan Kapling.

Sebagai putra asli perumahan ini, Dodo berharap gantangan ini bisa menjadikan para remaja punya kegiatan rutin yang positif. "Ini hanya salah satu saja buat kegiatan, harapannya bisa menjauhkan dari pengaruh negatif."

 

 

 

“Namanya even perdana, panitianya juga baru-baru, tentu di beberapa bagian masih ada yang belum luwes. Lha, kok kedatangan tokoh nasional, ya wajar kalau kami ini sempat grogi. Tapi bagaimanapun, saya atas nama semua teman-teman di Relimba BC berterima kasih beliau berkenan datang ke tempat kami, semoga jadi vitamin penyemangat.”

Setelah gelaran Launching ini, mulai minggu depan akan digelar rutin setiap hari Selasa mulai jam 14. Dodo berharap kehadiran gantangan baru ini bisa ikut meramaikan dan memajukan dunia hobi burung berkicau di Banjarnegara. “Kami ingin melengkapi dan memberi warna baru agar lebih dinamis, bukan untuk bersaing dengan gantangan-gantangan lain yang sudah ada sebelumnya. Kami ingi maju bersama-sama.”

 

Mengakses burungnews.com lebih mudah dan cepat dengan mengunduh APPS di PLAY STORE (android) atau membuka GOOGLE PLAY (IOS: Iphon, Apple, Ipad)

 

Khusus love bird, dibagi menjadi dua kategori, kelas konslet dan non konslet (di tempat lain ada yang menyebut dengan istilah fighter). "Sesuai dengan keinginan para love bird mania, biar persaingan lebih berimbang," imbuh Dodo.

Pada gelaran Launching yang bertepatan dengan hari libur ini, dimulai dari jam 11.30 dan berakhir pada 17.20, memainkan 22 sesi. Sedangkan untuk gelaran rutin yang akan dimulai Selasa pekan depan, akan dimulai dari jam 14.00. (lihat brosurnya di bagian bawah artikel ini).

Minggu 3 Februari 2019 kemarin, Bang Boy juga menghadiri gelaran Piala Andhang Pangrenan Purwokerto. Itu adalah gelaran EO independen Banyumas Bersatu, yang menyatukan 22 EO yang ada di Banyumas dan sekitarnya. Demikian pula dengan Relimba BC yang dikelola oleh para Remaja, menggunakan juri Independen di Banjarnegara dan sekitarnya. [bims, maltimbus]

 

 

SUASANA LAUNCHING RELIMBA BC. DIJUBELI PESERTA

 

BROSUR RELIMBA BC RUTIN TIAP SELASA MULAI JAM 14.00:

 

Burung tampil maksi di semua kondisi, juga tetap terjaga kesehatannya di cuaca yang tidak menentu, mau? Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes setiap hari. Bisa dengan dicampurkan air minum, atau dioleskan pada EF.

 

KATA KUNCI: bambang ktc bang boy aris widiharto dodo kapling relimba bc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp