PELKA BC BORONG BANYAK GELAR, LEWAT DUA GACONYA SINCHAN DAN BHIMA SAKTI

LAUNCHING NEW BINTANG BC REBORN-GRESIK, #2

MB Shinchan dan Bhima Sakti Harumkan Pelka BC, MB Rocked Rajai Kelas Utama

Tunjukkan kerja yang bagus, murai batu Sinchan dan Bhima Sakti harumkan nama Pelka BC di gelaran Launching New Bintang BC Reborn Minggu, 24 april 2022. Murai batu Rocked rajai kelas utama.

Dua amnunisi dari Pelka BC yaitu Sinchan dan Bhima Sakti mengamuk di gelaran Launching New Bintang BC Reborn. Ke dua burung tersebut berhasil tampil konsisten serta berhasil menjadi juara di setiap kelas yang diikutinya.

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Kita mulai dari amunisi baru dari Pelka BC yaitu Sinchan milik Nur PTN. Tampil di tiga kelas yang diikutinya Sinchan berhasil menyabet juara 1, 2 dan 4.”Mulai tampil enak Sinchan dari hari ke hari, semakin nagen dan tembakannya semakin rapat,” ujar Nur PTN.

Pada sesi murai batu Rajawali, Sinchan begitu digantangkan langsung mengobral tembakannya yang power full. Selain powernya yang menonjol, burung yang digantangkan masuk 1 shaf ini juga mempunyai segudang materi. Tetapi sayang di kelas ini Sinchan harus puas duduk di peringkat ke dua.

 

MURAI BATU SINCHAN (KANAN) SAAT MENJADI JUARA 2 DI KELAS RAJAWALI

 

Kembali turun di sesi murai batu Gresik, Shincan tampil semakin bagus. Muntahan lagu seperti tengkek buto, kapas tembak serta kenari disertai durasi kerja yang istimewah. Berkat penampilan apiknya, Sinchan berhasil menjadi sang pemenang.

“Sinchan ini mempunyai karakter yang unik, apabila digantangkan di tengah maka dia akan mengeluarkan tembakan saja tapi volumenya pasti di atas rata-rata. Apabila digantangkan masuk 1 shaf atau pinggir maka dia tampilnya pakek gaya sujud dan roll tembak,” bilang Nur PTN.

 

MURAI BATU BHIMA SAKTI BERHASIL MENJADI SANG PEMENANG DI KELAS WAJIB SANGKAR EBOD DECAL

 

Sekarang kita ke Bhima Sakti milik Bhima HK, sama seperti Sinchan Bhima Sakti juga ikut tiga kelas. Bhima Sakti pun berhasil menyabet juara 1, 4 dan 6. Menurut Nur PTN sang perawat, penampilan terbaik Bhima Sakti saat main di kelas murai batu wajib sangkar Ebod Decal.

Burung yang digantangkan di nomor pinggir ini berhasil memikat hati sang pengadil lapangan. Muntahan lagu yang bervariasi sepeti cililin, tengkek buto dan besetan kasar disertai suara yang power full. Selain powernya yang menonjol, durasi kerja di atas rata-rata menjadi senjata utama untuk menjadi sang pemuncak podium.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Sedangkan di kelas utama murai batu bintang G 24, Rocked gaco kesayangan RT dari LGR Team berhasil menarik perhatian. Burung yang sudah lama ikut RT ini berhasil tampil maksimal, untaian lagu seperti Kenari, love bird serta cililin secara jelas dan lantang.

Meski harus bersaing dengan burung-burung yang sudah kenyang kan pengalaman, tetapi Rocked mampu bersaing dan berhasil menjadi sang juara di kelas utama murai batu bintang G24.

“Lawannya saya akui bagus-bagus semua tadi, untungnya tadi Rocked tampil sangat bagus power dan lagunya di keluarkan semua. Apalagi saat membawakan tembakan kenari itu terdengar sangat jelas dari luar gantangan,” bilang Hadi joky dari murai batu Rocked. [nizar]

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

DATA JUARA LAUNCHING NEW BINTANG BC REBORN-GRESIK, KLIK DI SINI

 

MURAI BATU ROCKED MILIK RT DARI LGR TEAM BERHASIL MENJADI SANG JUARA DI KELAS UTAMA BINTANG G 24

 

LGR TEAM

 

 

KATA KUNCI: launching new bintang bc reborn-gresik mb shinchan bhima sakti pelka bc mb rocked

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp