JAMAL, YATNO & EDI. PUNGGAWA FCBC SRAGEN

LATPRES OHARA 2

MB Komar & Brandal Borong Juara, Kacer Bringas Kembali Mengorbit

Murai batu Komar milik Ciut Sragen tampil menjadi primadona baru setelah meraih double winner. Salah satu kemenangan Komar diraih di kelas utama Murai Batu Biroe BF. Di kelas lain, kacer Bringas orbitan Sutris Sapu Jagad tampil trengginas meraih juara 1 ditambah hoki memperoleh tambahan hadiah doorprize.

Latpres Ohara 2 FCBC Sragen yang dihelat pada hari Sabtu, 18 Maret 2023 di Hutan Lindung Karang Malang Sragen berlangsung lancar, sukses, dan ramai peserta. Konsep 3 peserta, hadiah bongkar satu juta rupiah yang berlangsung pada setiap latpres, pada latpres kali ini ditempatkan pada kelas Kacer FC.

 

 CIUT SRAGEN. MB KOMAR MENGORBIT, RAIH DOUBLE WINNER

 

Pada gelaran kali ini, tercatat 5 burung berhasil meraih kemenangan ganda atau double winner. Salah satu burung yang berhasil memborong juara adalah murai batu Komar, amunisi anyar milik Ciut ini menjadi yang terbaik di kelas utama Murai Batu Biroe BF dan juga di kelas Murai  Batu Jawara.

Tampil dengan gaya roll tembak dengan tonjolan burung gereja, kenari, cililin, cucak jenggot nyambung kapas tembak dibawakan dengan panjang-panjang didukung volume tembus. Komar dua kali unggul saat mendapatkan perlawanan sengit dari Ndok Sakti, salah satu burung jawara asal Sragen yang sedang dalam kondisi sulam bulu.

“Komar burung baru, tampil perdana di even Piala Mabes Kamulyan 2 pekan sebelumnya cukup bagus mainnya walaupun dapat nomor besar. Hari ini di Margo Asri penampilannya cukup mapan, full durasi kerja dari awal sampai akhir penilaian. Semoga kedepan bisa terus stabil dan bisa bersaing di even-even selanjutnya,” ujar Ciut saat dihubungi Burungnews lewat aplikasi WhatsApp.

 

 EKO BANTENG BRANDAL BF. MB BRANDAL MAKIN MAPAN, RAIH NYERIS SIAP NAIK KELAS

 

Kemenangan ganda juga diraih oleh murai batu muda Brandal. Amunisi andalan milik Eko Banteng Brandal BF dari RM Teteh Ayi Masaran makin mapan dan mendekati naik kelas murai batu dewasa. Tampil tak terbendung, begitu melihat lawan langsung menyambar dengan gelontoran materi lagu burung keciln. Perfor Brandal makin memukau saat bergaya ngecun sujud seperti memberi hormat kepada dewan juri yang bertugas.

Di kelas Murai Batu Pastol Touchscreen, Brandal unggul dari Kian Santang dan Toraja yang berada di posisi kedua dan ketiga. Penampilan Brandal masih stabil dan bagus saat turun di sesi kedua kelas Murai Batu Pastol Batu FC, dan kembali meraih juara setelah mengungguli Toraja, gaco murai batu muda milik Anggi Alika batik yang juga sedang naik daun di wilayah Sragen.

 

SUTRIS SAPU JAGAD. BRINGAS JAWARA KACER FC, RAIH DOORPRIZE

 

Di kelas kacer, tiga sesi kelas reguler yang dilombakan panitia cukup ramai diikuti oleh pecinta hitam putih Sragen. Mahapatih milik H Rois Kaleng-Kaleng SF meraih double winner setelah memennagi kelas Kacer LCD dan kelas Kacer Sahabat.

Kelas Kacer FC dengan konsep 3 peserta saja yang naik mendaptkan doorprize uang pembinaan sebesar 1 juta rupiah menjadi kelas kacer yang paling ramai diikuti peserta. Di kelas ini, Bringas milik Mr Sutris Sapu Jagad yang pada beberapa pekan lalu memperoleh predikat Best of the Best di tempat yang sama kembali tampil mewah. Performnya yang tampak eksostis dengan gaya buka ekor ngipas, sambil roll tembak durasi rapat dari awal sampai akhir penjurian membuatnya memperoleh koncer A mutlak dari dewan juri yang bertugas. Selain memperoleh kemenangan, Bringas juga beruntung mendapatkan doorprize setelah diadakan pengundian di akhir penjurian.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Hadir memanasi amunisi pelapis Jet Lie, Fahroel Jaran Goyang SF cukup puas dengan penampilan cucak hijau Brahma di sesi kelas Cucak Hijau Touchscreen. Brahma suskes mengungguli burung lawas Tsunami milik Mbah Yadi Sapu Jagad di posisi runner up. Pertarungan antara burung muda dan burung mapan yang telah banyak mengkoleksi gelar pada masanya ini terbilang seru.

“Pemanasan buat even selanjutnya, mungkin di bulan puasa kalau ada even geden di Sragen Brahma siap diturunkan kembali. Hari ini cukup puas dengan penampilan Brahma, lawan beratnya Tsunami milik Mbah Yadi, adu bongkar materi, tembakan dan besetan ternyata Brahma bisa unggul tipis dari Tsunami, semoga bisa mendongkrak mental Brahma sebagai pelapis Jet Lie,” terang Fahroel pada Burungnews.

 

FAHROEL JARAN GOYANG. CH BRAHMA MAKIN MAPAN, SIAP TURUN EVEN BESAR

 

Secara keseluruhan, Latpres Ohara 2 bersama FCBC Sragen berjalan ramai, kondusif dengan dukungan cuaca yang bersahabat walaupun biasanya tiap sore wilayah Sragen diguyur hujan. Jamal yang didampingi oleh Edi dan Yatno selaku punggawa FCBC Sragen mewakili seluruh juri dan panitia yang bertugas mengucapkan terima kasih atas kehadiran kicaumania di gelaran kali ini, seraya mengingatkan hari Sabtu tanggal 17 Juni 2023 FCBC akan kembali menggelar even bertajuk Piala Ketua FC Bird Contest.

“Piala Ketua FC Bird Contest, Sabtu 17 Juni 2023. Catat tanggalnya, brosur resmi akan segera tayang di Burungnews,”ujarnya.[Hery]

 

 PANITIA & JURI LATPRES OHARA 2

 

 

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

KATA KUNCI: fcbc sragen

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp