KOPDARNAS BRANJANGAN JOGJA, #2

Viral, Branjangan Parva Sapu Jagad Umur 3 Bulan Raih Prestasi + Video

Kopdarnas Branjangan Jogja yang digelar di Pasar Seni Gabusan Jogja, Minggu, (26/6) berlangsung meriah. Dihadiri branjes mania nusantara, salah satunya Eko branjes mania asal kota Lamongan Jawa Timur hadir mensukseskan even Kopdarnas Branjangan Jogja.

Membawa amunisi branjangan Java Anonim dan branjangan parva Sapu Jagad. Eko panggilan akrabnya menuturkan “Alhamdulilah, bisa datang dan bersilaturahmi dengan branjes mania se nusantara suatu kebanggan tersendiri bagi saya, karena di dunia branjangan saya baru, dan bahkan bisa dibilang belum paham tentang branjangan, makanya saya datang di setiap acara kopdar, biar menambah ilmu, serta menambah saudara,”

 

 

LOGO BTI BF LAMONGAN

 

Branjangan parva Sapu Jagad awal mulanya dapat di pasar Depok Solo, saat itu ada salah seorang branjes mania om Vitri Vitrek sedang lomba burung di daerah solo, lalu mampir di pasar Depok Solo dan memilih ombyokan branjangan. Vitri Vitrek mengabari Om eko bahwasanya ada satu burung ombyokan branjangan trotol kira-kira umurnya baru 2 bulanan. “Om Vitrek kasih kabar ke saya kalau beliau sedang di pasar Depok Solo, dan menawarkan trotol branjangan parva ke saya, dan saya langsung setuju, sampai saat ini yang merawat beliau om Vitrek,” Imbuh Eko

Sapu Jagad sebelumnya meraih prestasi di Kopdarnas Branjangan Semarang Jilid 3 saat itu usianya baru 2,5 bulan, dan prestasi yang terbaru di Kopdarnas Branjangan Jogja juara 1 di kelas Branjangan Parva Parangtritis, juara 4 di kelas Branjangan Parva Merapi, Juara 1 di kelas Branjangan Parva Lokal, juara 2 di kelas Branjangan Parva Glagah Indah, juara 4 di kelas Branjangan Parva Krakal. “Alhamdulilah Sapu Jagad di Kopdarnas Branjangan Jogja meraih prestasi yang lumayan meskipun usia baru 3 bulan, semoga kedepannya makin stabil, dan yang terpenting adalah tali silaturahminya kalau juara itu hanya bonus,” tandas Eko.

 

 

Sekitar tahun 2021, Eko ternak burung murai batu sampai saat masih produk, dan setelah berkenalan dengan Vitrek sekarang menambah ternak burung branjangan “Sekitar tahun 2021 saya ternak burung murai batu sampai sekarang masih produk, suatu saat saya bertemu dengan om Vitrek lalu ngobrol tentang burung branjangan dan akhirnya saya kepincut untuk ternak branjangan, Alhamdulilah sekarang punya 2 indukan dan sudah bertelur, semoga bisa lolos seleksi alam,”

Bagi anda murai batu mania dan branjes mania yang ingin berkonsultasi atau ingin memiliki burung hasil ternakan BTI ( Bangkit Tani Indonesia Bird Farm) yang beralamat di Paciran, Lamongan Jawa Timur atau bisa menghubungi di nomor 081330808166 (maman)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA KOPDARNAS BRANJANGAN JOGJA, KLIK DI SINI

 

SAPU JAGAD KONCER MUTLAK

 

VITREK, SABAR DAN KONSISTEN

 

TWISTER BUBUR, cocok untuk meloloh piyik/baby burung pemakan bijian termasuk branjangan. Para breeder burung ocehan juga banyak yang cocok menggunakan TWISTER TROTOLAN. Selepas masa loloh/trotol, banyak yang mengaku cocok menggunakan Twister GoldSeaweed, atau Anti Stress.

 

 

KATA KUNCI: kopdarnas branjangan jogja branjangan parva sapu jagad

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp