SUASANA LOMBA KELAS MURAI BATU TERLIHAT RAMAI DAN SENGIT.

KONTES WONK LAWAS ENTERPRISE

Aselole Nyeri di Kelas Love Bird, MB OI Nyaris Nyeri

Nama Aselole semakin melejit dengan memborong 3 gelar juara pada gelaran rutin Wonk Lawas Enterprise, Jumat 28 September. Sementara OI nyaris merebut hasil nyeri di kelas murai batu.

Aselole milik Juned dari DSF semakin hari semakin melambung saja dan menunjukkan kestabilan dalam penampilannya. Di gantangan Wonk Lawas yang membuka liga hingga akhir tahun terus diikutinya. “Aselole wajib hadir pada liga milik Wonk Lawas Enterprise dan saya berkeinginan untuk merebut juara liga,” ujar Juned kepada burungnews.

 

 

FAJAR DAN MASKUR MENGAWAL ASELOLE NYERI DI KELAS LOVE BIRD.

 

Nilai sempurna hampir diperoleh Aselole dengan membawa pulang gelar juara 2, 1, dan 1 dari tiga kelas yang dilombakan. Pada sesi A, Aselole menempati posisi dua dan pemenang sesi tersebut adalah Marsuni milik Teguh CDM sedangkan pemenang ke tiga disabet Aileen gaco Hendra AJ.

Dominasi Aselole semakin terlihat pada dua sesi berikutnya, dimana keduanya mampu disapu habis. Pada sesi B Aselole unggul atas Burkha andalan Adinata dan Marsuni pemenang sesi A. Sedangkan pada sesi C yang hanya diambil satu pemenang mampu diamankan Aselole.

 

OI NYARIS NYERI DI KELAS MURAI BATU.

 

Di kelas love bird paud, ada dua nama yang menghiasi podium utama yaitu Boleng milik Wahid dari KMS Surabaya yang unggul pada sesi A dari Fara dan Bon Jovi serta Kamasutra gaco Kandang Babat dari PWP BC menang atas Salsabil dan Vio Jr.

Prestasi apik juga diraih OI milik Hariyono pada kelas murai batu. OI mampu tampil stabil di jalur juara dengan merebut juara 2 dan 1 pada dua sesi yang dilombakan. Burung yang menggagalkan OI meraih hasil nyeri adalah Dalbo milik Aries dari ABS SF.

 

 

Di kelas cucak hijau yang menjadi salah satu kelas favorit juga melombakan 2 kelas. Brahma milik Rahmadani dari Banyuurip mampu memenangi sesi A atas Rondo Teles dan Joker yang menduduki posisi dua dan tiga. Sedangkan pada sesi B giliran Tengkorak milik Ali dari Ali SF sukses mengamankan gelar disusul Joker dan Mahadewa.

Di kelas cendet, Raja Goda andalan Aji berhasil menjadi pemenang pertama diikuti Gali Lubang dan Joko Tole. Pada kelas Kacer menjadi milik Castello gaco Akhtar dari KHS Team disusul Linggis dan Karisma dan Satrio Wahyu milik Den Dhanny menjuarai kelas kenari.

 

DALBO MENYAPU JUARA MURAI BATU A.

 

Mbah No selaku pengurus Wonk Lawas Enterprise terus mengundang kicaumania untuk hadir pada setiap gelaran rutinnya setiap hari Selasa, Jumat, dan Minggu. “Ayo terus buru poin pada setiap gelaran rutin dan menangkan liga Wonk Lawas Enterprise dan kami siapkan piala super exclusive untuk juara liga,” tutupnya.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

CASTELLO PEMENANG DI KELAS KACER.

 

MAT DERI MENGHANTARKAN BOLENG JUARA KELAS PEMBUKA LOVE BIRA PAUD A.

 

Pastikan burung tampil maksimal dan berpeluang juara. Sediakan selalu MONCER1, asupan paten para juara, dari Super Kicau Grup yang terpercaya.

 

 

RAJA GODA MENJADI RAJA DI KELAS CENDET.

 

WAWAN MENGAWAL TENGKORAK JUARAI KELAS CUCAK HIJAU B.

 

Pengin rasakan sensasi pakan dengan kualitas terbaik, VIRALin saja!

 

SATRIO WAHYU GACO DEN DHANNY JUARA KELAS KENARI.

 

BURKHA UNGGUL DI LOVE BIRD B.

 

 

KATA KUNCI: kontes wonk lawas enterprise wonk lawas enterprise wonk lawas bc aselole dsf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp