ALIKA BATIK EBS. RED DEVIL JAWARA KELAS UTAMA MB GI

KONTES PRESTASI GI SRAGEN

MB Red Devil Juara Kelas Utama, IP Man Goyang Kelas Kenari, MB Jero dan CH Raja Gilas Naik Podium

Murai batu Red Devil tampil menghentak dengan suara tajam-tajam hingga merebut juara 1 kelas utama di Kontes Prestasi GI Sragen, Sabtu 29 Oktober 2022. Adapun Kenari IP Man terus mengancam dengan aksi menawan ngedur 1 titik.

Kontes prestasi akhir bulan kali ini benar-benar meriah. Kelas murai batu, pastol, cucak hijau jadi unggulan. Hampir semua full terisi peserta, hanya ada beberapa gantangan saja yang terlihat kosong. Adapun kelas kenari juga mengejutkan, pesertanya meluber membuat suasana semakin gayeng.

 

SUASANA LOMBA  NYAMAN TANPA TERIAK

 

Wajah sumringah nampak jelas pada raut muka Mul Epek crew EBS Sragen, begitu melihat para juri memberikan koncer mutlak di bawah kandang Red Devil. Jagoannya unggul di sesi pertama kelas murai batu yang sekaligus kelas utama Murai Batu GI.

Red Devil sejak awal terlihat paling dominan. Berkali-kali memuntahkan suara isian dominan lagu kecilan yang disuarakan dengan lantang. Lawan yang dihadapi nyaris full gantangan, banyak burung bagus dari Sragen dan Solo yang turun. Kemenangan Red Devil tentu membuat Alika Bati sang pemilik bangga.

 

NODIL SUKSES KAWAL MB JERO

 

Sementara itu, murai batu Jero milik Mr Hadid makin berkibar, hampir tiap pekan di gelandang lomba selalu membawa pulang gelar juara, Jero yang punya gaya sujud-sujud keluar sebagai juara pertama di kelas Murai Batu Vip. Jero yang dikawal oleh Nodil ini memang gampang menyesuaikan diri di lapangan, apalagi kalau dapat tarungan bakal lebih dahsyat penampilannya.

“Alhamdulillah, Jero burung gampang kerja, pernah dicoba main spartan dalam sepekan tetap stabil performanya. Tapi kalo dipersiapkan turun even ya agak dibatasi mainnya, sekedar dipanaskan saja sebelum even karena burung ini masih terbilang muda,” ungkap Nodil yang kali ini dipercaya untuk mengawal Jero.

 

MAKLAR SYARIAH. THE KING CURI GELAR JUARA MB BINTANG

 

Murai batu The King milik Maklar Syariah melakukan comeback di jalur juara paska mabung. The King yang dikawal oleh Alfarizky, Nodil dan Lek Tyo tampil bagus saat memenangi kelas Murai Batu Bintang. Menggelontorkan bermacam materi komplit dengan gaya khas ngecun sujud-sujud membuatnya menjadi pusat perhatian penonton dipinggir gantangan.

Suliwa, murai batu pastol milik Nur Sari Tani SF tampil trengginas. Suliwa pelapis dari Sari Tani berhasil menjadi yang terbaik saat turun di kelas Murai Batu Pastol A. Prestasi ini menjadi modal semangat bagi Nur yang akan melawat ke Lawu Fiesta IV, Minggu 20 November 2022 mendatang di gantangan Lambergini Reborn Karanganyar.  

 

 

Sempat vakum lomba beberapa pekan karena kesibukan kerja. Sarwidi dari Bleduk Pos BC akhirnya bisa kembali menyalurkan hobby menggantang bersama beberapa amunisi cucak hijau andalannya. Kali ini, bersama cucak hijau Raja Gilas bisa kembali menuai prestasi juara setelah menjadi terbaik di kelas Cucak Hijau Sejati.

“Baru bisa gantang lagi, kemarin ada kerjaan keluar kota yang ndak bisa ditunda. Alhamdulillah tadi Raja Gilas lama absen gantangan bisa tampil bagus dan dapat bonus juara 1. Pemanasan buat turun di Anniversary IKM Gemolong pekan depan,” ujar Sarwidi kepada Burungnews.

 

 KRA TEAM. IP MAN RAIH DOUBLE WINNER

 

Di kelas kenari. IP Man milik Andi dari KRA Team tampil ngedur, membawakan irama lagu merdu dan panjang-panjang nyaris tanpa jeda dan dibawakan satu titik diatas tangkringan. IP Man mengawali lomba di kelas Kenari Std Bbs Sejati A. Waktu itu belum beruntung dan hanya menempati posisi tiga besar membayangi Pringgodani dan Siliwangi.

Penampilan IP Man semakin membaik dan stabil, membawakan irama lagu standar secara utuh dari awal, tengah dan akhir penilaian dengan gaya satu titik membuatnya memborong dua gelar juara di kelas Kenari Std Bbs Sejati B dan di kelas Kenari Std Bbs Sejati C.

Secara keseluruhan, gelaran kontes prestasi bulanan Garuda Indonesia (GI) Masaran, Sragen kali ini berjalan ramai dan kondusif. Hampir tidak ada peserta yang protes menandakan juri-juri Independen pilihan dapat bekerja dengan baik. Peserta dan penonton juga mengaku puas dengan suasana lomba non teriak khas GI Sragen yang membuat mereka dapat leluasa menonton di pinggir gantangan.[Hery]

 

 SARI TANI SF. SULIWA JUARA MB PASTOL A

 

SARWIDI BLEDUK POS BC. RAJA GILAS JAWARA CH SEJATI

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

 CH BREDEL REBUT DOUBLE WINNER

 

PAK GURU CANARY KAWAL LANGSUNG GELARAN

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

  KACER GODONG JR2

 

 BOLO SELAWASE. YAKUZA RUNNER UP MB PASTOL

 

 

 

 

KATA KUNCI: gi sragen

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp