BOY TEAM. MB RENCONG, JAGOAN BARU LANGSUNG TEBAR ANCAMAN

KONTES KMYK JOGJA

MB Hitam Manis Borong Juara, MB Rencong, Kacer Stiker, dan Kenari Sangkuriang Tebar Ancaman

Murai batu Hitam Manis akhirnya berhasil membuktikan dirinya sebagai burung kualitas setelah pada kontes KMYK Jogja, Sabtu 29 Januari 2019 berhasil memborong juara 1 sebanyak dua kelas.

Berlangsung di Taman Kuliner Yogyakarta kontes berjalan seru dan meriah. Selain dihadiri oleh kicaumania dari wilayah Yogyakarta, peserta berasal dari luar kota pun terpantau turut hadir meramaikan perlombaan.

 

 

HITAM MANIS BOROANG JUARA 1 DUA KELAS

 

Hitam Manis milik Rachmad Saleh UTJ  pekan lalu ditempat yang sama gagal meraih juara, karena dalam aksi kerasnya kebablasan turun kebawah tangkringan. Padahal waktu itu juara sudah didepan mata, karena sempat turun kesempatan emaspun hilang.

Rachmad Saleh  dengan cepat mencoba mencari settingan yang pas, dengan menaruh bola-bola berwarna di bawah tangkringan yang bertujuan agar burung tidak mau turun. Benar saja dengan cara ini cukup ampuh mengatasi Hitam Manis turun dari tangkringan.

“Setelah kita kasih bola warna-warni Hitam Manis kerjanya benar-benar makin dahsyat dan tidak turun kebawah. Pekan lalu disini sebenarnya kerja bagus harusnya bisa juara 1, karena turun kebawah tidak juara,” jelas Rachmad Saleh UTJ yang siap menurunkan jagonya ke lomba yang lebih besar.
 

Apa pun jenis burung Anda, berikan paduan LEMAN'S dan QUATTRICK. Lihatlah penampilan burung yang semakin maksi dan stabil. Jangan ketinggalan dengan yang lain.

 

Kedatangan murai batu Rencong burung asal dari pasar langsung menebar ancaman serius bagi burung yang lebih senior. Rencong milik Kato dari Boy Team yang berada di posisi pojok gantangan memisah dari musuh.

Sempat telat kerja, namun tiba-tiba memberikan reaksi keras bagi lawan-lawannya dengan suara keras cililinan yang dibawakan berulang-aung. Sontak membuat banyak orang pun terkesima atas penampilannya, apalagi posisi dipinggir sangat kentara terlihat dari luar pagar. Koto, Dimas dan kawan-kawan dari Boy Team mengaku Rencong didapat setelah jalan-jalan ke Pasar.

Sebelum turun lapangan terlebih dahulu dirawat dengan cara diberikan beberapa tetes Leman’s agar kondisnya benar-benar fit. Ternyata melihat penampilan di Lapangan Rencong sangat memuaskan, tampilnya garang dengan mengeluarkan volume tembus. “Uji coba lapangan, burung baru makanya kita gantang dipinggir jauh dari musuh. Tadi sempat telat kerja, mungkin kalau kerjanya dari awal ceritanya lain. Tapi puas jago baru sudah bisa juara 2,” jelas Koto bersama Dimas.

 

TUNGGUL WULUNG. SANGKURIANG KEMBALI TURUN LAPANGAN

 

Hermanto dan Tri Tunggul Wulung kembali mencoba jagoan lawas kenari Sangkuriang. Tampil paska mabung langsung tanjap gas dan berhasil memimpin barisan depan di kelas kenari Standar All Size. Pramex milik Eko Supriyanto dan Shoter milik Padi yang sejak awal terus menempel ketat harus puas diurutan berikutnya.

Sangkuriang burung berwarna kuning hasil produk dari kandang Tunggul Wulung sendiri. Sudah 4 tahun lebih berkiprah di lapangan, hanya belakangan istirahat cukup lama karena mabung. Kini setelah selesai mabung siap Come back turun lapangan, pekan lalu perdana di Kalasan Bersatu meraih juara 3.

 

PANJI. KACER STIKER TERUS MERAIH JUARA

 

Kacer Stiker milik Panji belakangan terus meroket tajam, setelah beberapa kali digelandang lapangan selalu membawa pulang juara. Tampilnya cukup anteng satu titik, kerjanya rol tembak namun diakui masih sedikit kurang greget, sehingga harus puas dibarisan kedua kelas kacer A. Juara satu  berhasil diraih oleh Sate Kerang milik Sas Sadewa yang tampil bagus.

Perlu diketahui,  Kontes KMYK juga membuka kelas anis kembang dan anis merah. Kelas anis merah dibuka dua kelas dan cukup ramai terisi oleh kebanyakan Aniser Jogja. Nah bagi aniser Jogja yang belum bergabung bisa merapat ke Kuliner pada gelaran KMYK setiap Sabtu siang. Begitu juga kelas anis kembang.

STD selaku ketua panitia diakhir lomba mengucapkan banyak terimakasih atas semua dukungan kawan-kawan, dan mohon maaf bila masih ada kekurangan.[RING BSR]

 

PANITIA KMYK. SETIAP SABTU BUKA KELAS ANIS KEMBANG & ANIS MERAH

 

 

 

KATA KUNCI: kmyk

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp