MB NPP MASIH TANGUH

KONTES CIMANTUL BC JEMBER

Sengit !! MB NPP dan King F3 Saling Berburu Terbaik, Kekean Diablo Repotkan Juri

Sudah menjadi ciri khas arena Cimantul BC, setiap kontesan hari Jum’at, selalu memberikan penghargaan berupa tropi burung terbaik. Murai batu NPP yang menjadi langganan terbaik, sempat mendapat perlawan sengit dari King F3.

Faiz dari Maju Jaya BF, akhirnya lega setelah di akhir acara didapuk sebagai peraih gelar burung terbaik. Gaco yang kini menjadi andalannya saat melawat ke arena lomba, murai batu NPP, memang menjadi langganan burung terbaik di arena Cimantul BC. Bahkan dalam sebulan terakhir, NPP tak tergoyahkan dalam tangga murai terbaik di arena garapan Yudha ini.

 

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Aksinya di atas arena memang kerap mencuri perhatian juri juga penonton. Roll tembak dengan volume tembus, menjadi andalan murai batu ini yang awalnya dijadikan sebagai pelapis Piston gaco andalan Faiz yang kini sedang mabung. Gaya tarungnya juga atraktif, pecutan ekor kala membawakan lagunya, selalu NPP diperagakan.

Dari daya tahan tempurnya juga patut diacungi jempol. Turun 3 sesi pada laga kali ini, NPP mampu menggondol tropi sebagai juara 1 di sesi A, juara 2 di sesi B dan kembali juara 2 di sesi C. “Alhamdulillah, masih bisa menambah koleksi tropi terbaik meski tadi sempat putus was-was, karena ada lawan yang cukup tangguh di sesi B dan C,” pungkas Faiz.

 

DUTA SUBDENPOM LIBAS KELAS LOVE BIRD DAN MURAI BATU

 

Lawan yang dibilang Faiz tangguh pada kontes Jum’at, 15 November 2019 kali ini adalah, King F3 milik Wawan dari Subdenpom BC. Gaco yang kata Wawan masih perdana turun lomba ini, tampil memukau saat turun sesi murai batu B dan C dengan menyabet podium puncak.

Isian kenari, greja tarung, dan kekean love bird berdurasi panjang, mampu menaklukkan sang pengadil lapangan saat di bawakan dengan volume lantang. Cara pembawaan lagu King F3, nyaris seperti cendet yang grojok nyaris tanpa ngetime. Aksinya juga nagen satu titik di tangkringan atas.

 

DIABLO GONDOL TERBAIK DI KELAS LB DEWASA

 

Kendati meraih juara 1 dua kali, tapi King F3 gagal menyabet terbaik karena kalah poin dari NPP. “Tadi sesi A burungnya ngelantai berkali-kali, dan juga ring bunyi. Maklum masih otak atik setingan karena ini perdana turun lapangan. Tapi sesi B dan C, mainnya cukup cantik,” pungkas Wawan yang kali ini datang bersama rombongan Subdenpom BC. Diantaranya ada Yudhi dan Rossi.

Selain mendulang prestasi di kelas murai batu, Subdenpom BC juga mencatatkan namanya di kelas love bird dewasa. Tekos besutan Yudhi, sukses mengoleksi kemenangan sebagai juara 2 di sesi B dan juara 4 di sesi C. Kekean panjangnya berhasil dibawakan love bird warna pasjo ini dengan volume keras dan kasar.

 

Sambut kehadiran TEAM PROMO TWISTER di event-event terpilih, termasuk Balekambang Kumandang Surakarta, 24 November dan BnR Award 15 Desember. Dapatkan sampelnya, coba dan buktikan kualitasnya, berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

Sedangkan peraih terbaik di kelas love bird dewasa, jatuh pada Diablo polesan Daniel dari G2K. Love bird semi konslet yang merajai dunia kekean wilayah Jember kota saat ini, adalah perdana kalinya turun di arena Cimantul BC karena kagum akan pesertanya yang selalu full peserta. “Lihat di data juara pesertanya selalu full. Karena penasaran meski cukup jauh, ternyata benar adanya, dan penjuriannya sangat bagus, karena durasi lebih dihargai di arena ini,” kata Daniel.

Aksi Diablo kali ini cukup merepotkan juri yang bertugas. Kekean panjang dan jeda bunyinya yang rapat, selalu disajikan saat di atas arena. Padahal menurut Daniel, performa Diablo kali ini tidak semaksimal seperti biasanya. Kekean panjang yang biasanya stabil sebutan over dan jeda bunyinya yang biasanya hanya hitungan detik, gagal disajikan love bird josan ini.

 

EKO PER PER ANTAR NONIK JADI TERBAIK DI KELAS PAUD

 

“Cuaca extrim saat ini mempengaruhi performa Diablo. Apa lagi Diablo nyaris setiap hari saya mainkan. Untung masih bisa tampil berkat saya berikan multibitamin Lemans,” ungkap punggawa G2K ini kepada burungnews. Selanjutnya, Daniel akan menyiapkan Diablo ke M3 Subdenpom BC pada Minggu, 17 November 2019.

Tak hanya Daniel lewat Diablo yang membawa gelar terbaik untuk tim G2K, di kelas paud punggawa G2Kjuga membawa pulang terbaik lewat aksi Nonik milik Reyhan. Kekean panjang yang dibawakan dengan nada santai, rajin Nonik sajikan di atas gantangan.

 

JOLI KONSISTEN SABET PODIUM DI EMPAT SESI

 

Turun semua sesi, Nonik berhasil menyabet kemenangan sebagai juara 2 sesi A, juara 2 sesi B, juara 4 sesi C, dan juara 3 sesi D. Berkat kesetabilannya itu, meski belum berkesempatan mencicipi podium puncak, Nonik menjadi burung dengan koleksi poin tertinggi dalam perebutan gelar terbaik. “Positif turun di M3 setelah melihat kerjanya seperti tadi,” kata Eko Perper yang mengawal Nonik.

Untuk peraih terbaik kelas love bird pemula, dibawa pulang oleh Joli polesan Aldi dari Family SF. Love bird yang masih mampu membawakan kekean bernada pelo ini, tampil lecek membawakan durasinya yang masih sebutan M1 dan M2. Dari empat sesi yang dilakoni Joli, juara 1, 3, 3, dan 5, berhasil dibawa pulang Aldi plus tropi terbaik.

 

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia atau hubungi 08113010789

 

Cucak hijau 86 gaco andalan Eko dari Balung Kulon, akhirnya berkesempatan mengoleksi tropi terbaik setelah menang tipis atas poin yang diraih Labora milik Ipunk dari WF BC. Kesuksesan 86 menjadi terbaik lewat prestasi emasnya yang Ia sabet kala turun di sesi A plus juara 3 di sesi C. Sedangkan Labora meski stabil di 3 sesi selalu masuk daftar juara, tetap kalah poin dari 86, karena sesi A untuk juara 1 diberi poin tinggi.

Diakhir acara, Yudha menginfokan untuk Jum’at yang akan datang tepatnya tanggal 22 November 2019, Cimantul BC akan mengadakan Latpres Jum’at Legi yang memang sudah menjadi agenda rutin arena Cimantul BC. “Jum’at depan kami adakan Latpres dengan kemasan super mewah. Kami tunggu kedatangannya para kicaumania,” tutup Yudha di akhir acara.

AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

RAIH JUARA 1 DAN 3 CH 86 KOLEKSI GELAR TERBAIK

 

CH LABORA TAMPIL STABIL DI 3 SESI

 

 

 

 

KATA KUNCI: kontes cimantul bc jember mb npp king f3 diablo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp