MB SILUMAN MILIK SONNY BORNEO TERBAIK

KONTES BULANAN BnR CAKRA, BANJARBARU, KALSEL

CH Mustika Sukses Kudeta Mr. Mon, MB Siluman Sabet Predikat Terbaik, Paud Sukmo Cetak Hatrik

Cucak hijau Mustika sukses mengudeta Mr. Mon di sesi akhir gelaran Kontes Bulanan BnR Cakra Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Minggu 22 September 2019. Tidak kalah aksinya, murai batu Siluman dan love bird Sukmo juga tampil ciamik.

Bertempat di gantangan Cakra dengan juri BnR Indonesia, kontes bulanan berlangsung seru dan tertib. Sejumlah jago langganan juara turun gunung, di antaranya murai Borneo Jarwo, Elvis, Siluman, Fatih. Di kelas cucak hijau terdapat Mustika, Sinchan, Mr. Mon dan masih banyak lainnya.

 

 

LB SUZANA MILIK M. FARHAD MTP TERBAIK

 

Diawali dengan kelas love bird, BC milik Pras dari Sungai Sipai Martapura langsung tancap gas dengan rajin ngekek durasi hingga meraih podium pertama. Sedangkan podium kedua dan ketiga masing-masing diraih Profesor gaco Adi Wana SKM SF, dan Suzana amunisi M. Farhad, juga dari Martapura.

Sayangkan tren positif yang ditunjukan BC di sesi awal tidak berlanjut. Love bird Josan kepala gosong ini harus mengakui keunggulan Bodrex, milik Ozi Pagatan, yang tampil dengan gaya konslet nada minor durasi panjang-panjang.

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

Penampilan menawan ditunjukan love bird Druwo, milik Mr. Fery, dari Bakul SF. Baru sepekan di boyong dari Sragen Jawa Tengah, gaco baru ini sukses mencuri satu podium teratas di kelasnya.

Ada pun predikat terbaik dikelas love bird terdapat nama Suzana. Jago milik M. Farhad dari Martapura tampil konsisten sepanjang perlombaan. Cukup mengoleksi podium 3, 3, 1 dengan sistem poin terbanyak, maka berjaya sekaligus membawa pulang tropi terbaik.

 

CUCAK HIJAU MUSTIKA DINOBATKAN TERBAIK

 

Di kelas cucak hijau terjadi pertarungan seru, jual beli serangan dan saling kudeta terjadi khususnya antara Mustika milik Yardi dengan Mr. Mon gaco Darul dari Sedulur SF. Kedua jago ini saling menunjukan kepiawaiannya dalam berolah vokal. Bahkan, pertarungan jago-jago itu terpaksa ditentukan di penghujung lomba.

Mr. Mon yang telah meraih podium 1, 3, akhirnya menyerah tipis dari Mustika pada sesi akhir dengan koleksi juara 1, 2. Keberhasilan jago lawas ini melengkapi kesuksesan di tempat yang sama juga sabet gelar terbaik empat hari sebelumnya. "Tidak ada rahasia-rahasia dalam perawatan, sama Ijo-ijo lainnya, barangkali faktor hoki aja," ujar Yardi merendah.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Sedangkan di kelas murai Borneo terdapat nama Siluman sukses meraih predikat terbaik. Jago milik Sony Borneo, yang sehari menjabat sebagai Kanit Reskrim Kapolsek Martapura Timur, ini tampil konsisten selama lomba berlangsung. Berhasil hatrik podium 2 cukup mengantarkan gaco yang baru selesai mabung ini menyabet gelar bergengsi tersebut.

Tampil maksi rajin bunyi dengan sesekali mengeluarkan besetan kapas tembak hingga love bird an, Siluman makin menjadi ancaman rival-rivalnya. Jago yang dibawa oleh perawatnya Firly, itu siap tempur di sejumlah even mendatang, salah satunya Launching Juri JBNI di gantangan Kurnia Banjarbaru, Minggu 29 September 2019 nanti.

 

LB BALIBU SUKMO MILIK RONI CETAK HATRIK

 

Penampilan tak kalah memukau ditunjukan love bird balibu Sukmo yang sukses cetak hatrik sekaligus dinobatkan sebagai terbaik. Jago milik Roni dari Banjarbaru ini memang sedang tampil top perform. LB Josan kepala gosong ini dalam penampilannya terbilang menawan rajin ngekek jeda rapat dan durasi. Alhasil, sukses membawa tropy kebanggan dari gelaran setara Latpres tersebut.

Perwakilan panitia, Suratman, mengucapkan selamat kepada para pemenang. "Kami selaku panitia danmewakili juri yang bertugas mohon maaf bila ada salah dan khilaf, sampai ketemu di even-even Cakra berikutnya," tutupnya.

 

JUARA DI KELAS CUCAK HIJAU B

 

JUARA DI KELAS MURAI BORNEO A

 

PERWAKILAN PANITIA DAN JURI BnR USAI BERTUGAS

 

JUARA DI KELAS CUCAK HIJAU A

 

LB DRUWO, MILIK FERY BAKUL SF PODIUM

KATA KUNCI: bnr cakra

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp