H AKMAD SANTOSO DARI SIHOK BF(KANAN), DAUN MUDA KIAN MONCER

KMB CUP 2 FEAT DAYANG SUMBI BC MOJOKERTO, #3

Cetak Double Winner, MB Daun Muda Buktikan Kualitas Kandang Breeding Sihok BF

Murai batu Daun Muda milik H Kamdi yang mengibarkan bendera Sihok BF Mojokerto mencetak hasil memuaskan di KMB Cup 2, yaitu juara 3 di sesi A, juara 1 di sesi B dan juara 1 di sesi G-32. Kemenangan ini membuktikan jika hasil ternakan Sihok BF patut menjadi acuan untuk mencari gaco berkualitas.

H Akmad Santoso, pemilik Sihok BF Mojokerto adalah pemain love bird, cendet, dan murai batu. Love birdnya yang cukup terkenal adalah Badrus yang pernah mendapatkan predikat terbaik di gelaran Sumber Indah Cup 1, Jombang. Cendetnya yang bernama Diesel dulu juga sering merajai gantangan, namun kemudian mengalami penurunan performa seiring usia burung ini yang makin menua saja.

 

 

MB DAUN MUDA, KIBARKAN BENDERA SIHOK FAMILY BF

 

Sementara itu, di murai batu, H Akmad Santoso justru paling sering memasukkan burungnya ke kandang breedingnya yang bernama Sihok BF, yang berlokasi di Desa Kenanten, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

“Bose sejatinya pemain cendet, namun meski begitu kalau beli gaco murai cukup berani dan mahal-mahal. Namun, nggak lama dibawa ke lomba biasanya langsung dimasukkan kandang breeding,” ungkap Rio Punokawan, yang biasa menjoki cendetnya H Akmad Santoso.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Jika gaco cendet milik H Akmad Santoso sering menjuarai lomba, tidak halnya dengan gaco murainya. Murai yang sering juara justru yang telah berpindah tangan, namun tetap mengibarkan bendera Sihok BF.

Yang terbaru, di even KMB CUP 2, yang digelar di gantangan Dayang Sumbi BC, Minggu, 18 Oktober 2020, murai batu Daun Muda yang dulu berasal dari kandang breeding Sihok BF justru moncer dengan sangat memuaskan di gelaran yang banyak diserbu kicaumania Jatim itu. 

 

MR TIGOR (KANAN), DAUN MUDA PUNYA GAYA SUJUD DAN FULL ISIAN

 

“Daun Muda juara di A3, B1, dan G32 1. Selain di KMB Cup 2, di even-even di Gresik, Lamongan, Sidoarjo, dan Mojokerto, Daun Muda selalu menyabet juara 1 di tiket utama,” ucap Mr Tigor, yang membawa Daun Muda dan biasa merawatnya.

Menurut Mr Tigor, Daun Muda punya kelebihan di gaya shownya yang indah, yaitu sujud dan selalu menyemburkan materi isian komplit dari cililin, jangkrik, labet, kenari, konin sampai kowul.

 

DAUN MUDA KIAN HARI KIAN BAGUS PERFORMANYA

 

Karena prestasinya yang terus stabil, Daun Muda pernah sampai mendapatkan penawaran di angka 60 juta, namun belum dilepas oleh H Kamdi. H Akmad Santoso sendiri melihat perkembangan Daun Muda yang terus stabil, mengaku ingin sekali memulangkanya kembali ke Sihok BF.

“Tapi, tampaknya yang punya masih menyayanginya. Jadi, ya bagaimana lagi, namun yang menyenangkan adalah pemiliknya tidak keberatan jika Daun Muda mengibarkan bendera Sihok BF,” ucap H Akmad Santoso, yang punya usaha di bidang pengolahan limba pabrik tersebut. [RANTO]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA KMB CUP 2 FEAT DAYANG SUMBI BC MOJOKERTO, KLIK DI SINI

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

KATA KUNCI: kmb cup 2 feat dayang sumbi bc mojokerto mb daun muda sihok bf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp