SUPER SAKTI TURUN GUNUNG

KIRANA BEKASI CUP 1, #3

Woww..., MB Super Sakti Sudah Kembali

Pertarungan untuk memperebutkan juara di Kirana Bekasi Cup 1 (14/3) benar-benar ketat dan seru. Banyak sekali burung papan atas nasional yang menghiasi gantangan di Villa Mutia Kirana Jalan Cut Mutia Bekasi. Salah satunya adalah murai batu Super Sakti milik Dino Amstrong.

Super Sakti adalah salah satu burung terbaik di dunia perburungan nasional. Dulu namanya meroket setelah menjuarai event-event penting yang digelar dengan skala regional dan nasional. Bersama Dino, burung yang satu ini menjadi buah bibir dan banyak diberitakan media karena prestasinya yang gemilang.

 

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Penampilannya yang terakhir sebelum mabung adalah ketika mengikuti even BnR Satoe Cup yang digelar di Taman Wiladatika Cibubur tahun lalu (16/11). Kala itu Super Sakti mengikuti kelas yang amat bergengsi, yaitu kelas BOB BnR Indonesia dengan harga tiket 10 juta rupiah.

Super Sakti berhasil menempati peringkat atas. Tentunya hal tersebut menjadi salah satu prestasi membanggakan bagi Dino bersama Super Sakti, karena tak banyak yang mampu mengikuti kelas neraka tersebut.

 

MURAI BATU SUPER SAKTI

 

“Waktu itu di BnR Satoe Cup tak menyangka Super Sakti bisa mengikuti kelas yang bisa dibilang kelas neraka. Dengan harga tiket yang cukup tinggi, tentu bukan hanya adu gengsi yang terjadi,  benar-benar adu kualitas burung jagoan kita masing-masing. Alhmdulillah, Super Sakti masuk dalam jajaran 4 besar. Ini pencapaian terbaik bagi Super Sakti selama bersama saya,” ungkap Dino.

Sebelumnya burung ini menyabet gelar juara di event New Lenggang Jakarta (07/03), Super Sakti turun untuk yang kedua kalinya pasca mabung di gelaran Kirana Bekasi Cup 1.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

Mengikuti kelas Kirana 36-G tiket 500 ribu, Super Sakti langsung memamerkan kualitasnya kepada para juri yang bertugas. Para penonton pun menjagokan Super Sakti untuk jadi juara, karena benar-benar sangat mendominasi kelas tersebut.

Dino menyebut bila penampilan apik itu belum sampai pada topform-nya. Runner up akhirnya menjadi hasil terbaik yang diraih Super Sakti. Dino tetap bangga, menghingat hasil ini dicapai ketika  Super Sakti belum kembali ke kondisi top performa.

 

DINO DKK, HANTAR SUPER SAKTI RAIH RUNNER UP TIKET 500 RIBU

 

“Alhamdulillah, puji syukur atas pencapaian kali ini yang diraih Super Sakti. Saya sengaja hanya menurunkannya 1 kali, karena pasca mabung, bulu belum sepenuhnya kering. Burung juga buat persiapan untuk gelaran berikutnya di JGC Enterprise Pulo Gadung Jakarta Timur. Mudah-mudahan semakin stabil dan menghibur pecinta murai batu nusantara,” ujar Dino.

Kembalinya Super Sakti di kancah lomba burung berkicau, dipastikan bakal menambah ketat dan sengit persaingan murai batu di blok barat. Hal itu antara lain bakal tersanji di gelaran Road To JGC Cup 1 pada Minggu, 21 Maret 2021  di Lapang JGC Enterprise, Rawamangun Jakarta Timur.

 

 

Super Sakti sudah membidik dan mengamantakan tiket kelas utama harga 1 juta rupiah. Nah, siapa yang siap menghadang laju Super Sakti yang kondisinya akan semakin mendekati top perfoma?

Sejumlah event prestis juga bakal digelar di berbagai daerah di tanah air tahun ini. Di Sumatera, ada Piala Joki Bukan Bos di Pekanbaru (21/3) dengan semua tiket hanya bisa dibeli di tempat alias tidak menerima pesanan, di blok timur, ada H. Wibie Dwi Andriyas Cup 2 (28/3), tiket mulai 50 ribu – 2 juta, semua kelas hadiah utuh tanpa potongan, disediakan doorprise utama mobil baru Daihatsu Ayla.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Di blok tengah, Ada Piala Jateng 2 bersama RGN (4/4), lanjut Kampung Ulu Cup 1 by Robert Pantau dan BnR Magelang (11/4), hingga Presiden Cup VI padda 29 Agustus 2021. Sebagai host atau tuan rumah lomba, jago-jago milik Robert Pantau dipastikan tidak akan diturunkan di Kampung Ulu Cup 1. [denny, maltimbus]

JUARA KIRANA BEKASI CUP 1, KLIK DI SINI

 

SUASANA KELAS MURAI BATU KIRANA BEKASI CUP 1

 

BROSUR ROAD TO JGC CUP 1

 

"Modal" 50 ribu, bisa dapat mobil baru Daihatsu Ayla. Lihat BROSUR lengkap TERBARU, KLIK DI SINI

 

Ingat event prestisius wajib hadir, by Robert Pantau dan BnR Magelang, Minggu 11 April 2021. Tiket mulai 50 ribu - 1 juta rupiah (Robert tidak menurunkan burung). Brosur lengkap silakan KLIK baner di bawah ini.

 

 

KATA KUNCI: kirana bekasi cup 1 mb super sakti

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp