AM PLATINUM 51. CALON SUKSESOR AM PLATINUM

KHOFIFAH CUP, #9

Raih Dua Kali Runner Up, Burung Muda ini Siap Jadi Suksesor AM Platinum + Vidio

Setelah moncer di gelaran akbar Piala Raja 2019, anis merah Platinum 51 lama tak terdengar kabarnya. Lama diistirahatkan, calon suksesor anis merah Platinum ini ternyata dipersiapkan untuk turun di Piala Gubernur Jatim - Khofifah Cup. Bagaimana hasilnya?

Platinum 51 adalah salah satu pendatang baru yang bersinar (rising star) di kelas anis merah tahun ini. Mulai beredar sejak Maret 2019, amunisi milik Iwan Platinum ini semakin melejit setelah memenangi sejumlah even bergengsi seperti Twister Cup Semarang, Dream Sengon Jogja, Danlanud Adi Sutjipto 4, dan puncaknya Piala Raja 2019.

Meski burung muda, kualitas calon suksesor Platinum ini berani diadu dengan gaco-gaco lain baik dari segi power, lagu, durasi maupun gaya. “Kalau Platinum yang lama itu power, volume dan lagu dahsyat. Cuma burungnya kadang mau, kadang enggak. Kalau Platinum 51 kelebihannya banyak, semua aspek masuk, nilainya tinggi, di atas rata-ratalah,” ungkapnya.

 

 

IWAN PLATINUM. AM PLATINUM 51 RAIH DUA KALI RUNNER UP

 

Di Piala Gubernur Jatim - Khofifah Cup, penampilan meyakinkan ditunjukkan oleh Platinum 51 di babak penyisihan sehingga masuk ke babak final kelas utama Khofifah. Menempati gantangan 44, Platinum 51 langsung rebah dan teler setelah melihat lawan dan ngeplong-ngeplong sebentar.

Tampil spartan, Platinum 51 tak henti-hentinya memuntahkan materi cucak cungkow dan jenggot yang menjadi senjata andalannya. Sayang, tak adanya lawan di sebelah kanan membuat kinerja Platinum 51 sedikit kurang maksimal dan cenderung mukul ke arah kiri (nyisih). Alhasil, di sesi ini Platinum 51 harus puas di urutan keenam.

Bersaing dengan Narantaka (Ian Mahayasa) dan Sadis (Ade Irawan) di kelas Hari Jadi Provinsi, Platinum 51 berhasil menduduki podium kedua setelah tampil apik sepanjang lomba. Banyaknya burung kualitas yang turun di even kali ini memang memaksa burung harus tampil sempurna untuk menjadi juara.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai  TOPSONG.

 

Kembali turun di kelas PBI Surabaya, penampilan maksimal ditunjukkan oleh Platinum 51. Tampil nyaris sempurna dari awal sampai akhir penilaian, aksi Platinum 51 sukses mencuri perhatian juri dan peserta. Materi lagu, power, volume, dan gaya yang ditunjukkan Platinum 51 membuat penonton banyak yang menjagokannya.

Sama-sama memperoleh 3 bendera koncer A dan 3 bendera koncer B, Platinum 51 harus adu tos-tosan dengan Super Red, anis merah milik H. Pur. Kalah adu tosan, Platinum 51 kembali harus puas di podium kedua di kelas ini. “Hari ini Platinum 51 dapat juara 2, 2. Mungkin rejekinya baru segini,” ujarnya lirih.

 

 

Baru berusia dua setengah tahun, Platinum 51 tentu saja menjadi salah satu burung muda yang menjadi calon ancaman serius di masa mendatang. Kestabilan dan konsistensi Platinum 51 menorehkan prestasi tahun ini bisa jadi menjadikannya sebagai “rookie of the year” di kelas anis merah.

Menurut Edy yang jadi mekanik andalan Iwan, sejak turun di Twister Cup Semarang, Platinum 51 dan burung-burung lainnya mulai dicoba dengan pakan Twister. "Hasilnya, selain bisa dilihat secara cepat dari kotorannya, juga dari penampilannya yang semakin bertenaga dan stabil."

Iwan akan kembali menyiapkan untuk turun di sejumlah event akbar, salah satunya BnR Award pada 15 Desember yang akan datang. Iwan bahkan juga sudah mendaftarkan untuk kelas paling prestis dengan tiket 10 juta rupiah. Iwan berani karena memang yakin dengan kualitas dan perfoma burungnya, dan mengajak semua peserta di lomba mana pun untuk sama-sama menjaga sportivitas.

Penampilan Platinum 51 di Khofifah Cup bisa ditonton pada vidio yang sudah ditayangkan Panji Wiguna berikut ini:

 

 

JUARA KHOFIFAH CUP, LAP A,  KLIK DI SINI

JUARA KHOFIFAH CUP, LAP B,  KLIK DI SINI

BROSUR BALEKAMBANG KUMANDANG,  KLIK DI SINI

 

Sambut kehadiran TEAM PROMO  TWISTER  di event-event terpilih, termasuk Balekambang Kumandang Surakarta, 24 November dan BnR Award 15 Desember. Dapatkan sampelnya, coba dan buktikan kualitasnya, berikan respon melalui hotline  08112663908.

 

 

KATA KUNCI: khofifah cup platinum 51 platinum iwan platinum anis merah

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp