KACER SUROBOYO NYERI JUARA I, MBAH MUSLIM MENANGIS

KEBOKICAK BC JOMBANG

Kacer Suroboyo Gagal Hatrik, Adu Durasi Bintang di Kelas LB Fighter

Gagal juara di kelas Kacer Vip, Suroboyo mampu membayar lunas dengan meraih juara I saat tampil di kelas A dan B di gelaran Kebokicak BC. Di kelas Love Bird Fighter, terjadi adu durasi dengan sebutan bintang antara Sepur, Mintul, dan Nandini.

Dengan kondisi bulu tak sedap dipandang mata, kehebatan kacer Suroboyo gaco kesayangan Mbah Muslim Muhammad masih sulit ditundukkan. Tampil di Kebokicak BC di Lapangan SDN Kwaron II, Diwek, Jombang, Minggu 11 April 2021, Suroboyo berhasil meraih juara I di kelas Kacer A dan juara I di kelas Kacer B.

 

 

KACER SUROBOYO NYARIS HATRIK, MBAH MUSLIM MENANGIS

 

Tetap mengandalkan pukulan suara yang keras dengan sayap bergetar, bermaterikan vokal cigun, keprek, dan besetan cucak jenggot, Suroboyo yang digantang di nomor 26 menjadi pusat perhatian.

Bukan hanya tim juri yang terus dipaksa melirik ke arah Suroboyo, namun pandangan sebagaian besar pemain kacer dan penonton juga tertuju ke sangkar kapsul warna hitam yang dipakai Suroboyo.

 

JUARA KACER VIP

 

Banyak juga yang harap-harap cemas meski tidak ikut punya gaco ini. Karena, ada dua masalah utama yang jadi kebiasaan buruk Suroboyo saat ditampilkan. Yakni, kerap nebok dan mbagong. Kebiasaan ini adalah dua kesalahan fatal yang tidak bisa dikompromi lagi di penilaian kacer.

Di kelas Kacer Vip yang pesertanya nyaris memenuhi kuota G-36, Suroboyo langsung menyentak dengan vokal kasarnya. Penampilannya sangat impresif, ditambah kebiasaan Mbah Muslim yang mensuport gaco andalannya dengan gaya unik, membuat para penonton makin penasaran menyaksikan aksi Suroboyo.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk hwamey, murai batu, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

Sayang, saat penilaian hampir memasuki menit ke-6 atau saat pantauan akhir, Suroboyo Mbagong. Melihat ini, Mbah Mulsim langsung berteriak, " No problem. Revans lagi. Masih ada kelas berikutnya. Kalau bernyali kecil, pulang saja!"

Kendati masih mampu berteriak keras, namun terlihat mata Mbah Muslim berkaca-kaca dan akhirnya tak kuasa menahan tangis. Para pemain ada yang mencoba menghibur, tapi tak sedikit juga yang meledek. "Mbah Muslim cengeng, nangisan," ledek beberapa pemain sambil tertawa.

 

JUARA CUCAK HIJAU VIP

 

Turun dari gantangan, pemain unik asal Wlingi, Blitar ini langsung menyiapkan Suroboyo turun di sesi berikutnya, kelas Kacer A. Seperti biasa, Suroboyo langsung dijemur di bawah terik matahari, diletakkan di atas rumput hijau dan dimasukkan dua buah cepuk yang diisi air bersih ke dalam sangkar, Suroboyopun langsung mandi.

Hingga saat kelas Kacer A digelar, Mbah Muslim kembali terlihat memasuki area gantangan dengan menenteng Suroboyo. Gaco ini tetap digantang di nomor 26. Di kelas inilah, Suroboyo membayar lunas kesalahannya. Tampil impresif dan tidak banyak ting, ah, Suroboyo berhasil mempersembahkan tropi juara I.

 

JUARA MURAI BATU VIP

 

Saat tim juri menancapkan bendera koncer A mutlak, tidak hanya Mbah Muslim yang berteriak gembira, tapi banyak penonton yang memberikan aplouse dengan tepuk tangan meriah, serta ucapan selamat. Prestasi emas ini kembali diukir Suroboyo saat bertarung di kelas Kacer B. "Di kelas yang pertama tadi, kelas Vip, sebenarnya nomor 26 sudah masuk nominasi koncer. Sayangnya pada saat pantauan akhir malah mbagong," kata salah satu juri.

Gaco yang berhasil moncer di kelas Kacer Vip yang menjadi partai utama di kelas Kacer adalah, juara I direbut Close yang diusung Agung dari Fauzan SF, diikuti Dewata andalan Fatkhur dari 81 SF sebagai pemangku juara II, dan Super Power orbitan Gus Habib dari Tebuireng BC menempati podium tiga.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Di gelaran Kebokicak BC menjelang Ramadhan ini, hampir semua kelas yang dibuka disesaki  kontestan. Pertarungan sengit dan menarik tentu saja tidak hanya terjadi di kelas Kacer. Di kelas Murai Batu Vip, Sapu jagad milik Ryan dari Aphatice SF sukses meretas prestasi teratas.

Gaco yang dikawal Sukoco Tombo Ati ini berhasil membongkar suara cililin, prenjak sawah, besetan cucak jenggot dipadu kapas tembak, dan diselingi dengan suara srindit yang mampu memanjakan telinga penggemar ekor panjang.

 

JUARA LOVE BIRD FIGHTER A

 

Sapu Jagad berhasil membendung kehebatan Temon yang jadi andalan Julio dari Sawunggaling Nganjuk, serta Bintang milik Rudi dari Kempleng. Sayang, saat turun di kelas Murai Batu Kebokicak, aksi Sapu Jagad tak seganas yang pertama.

"Tadi saya mencari jangkrik biasa, di lapangan adanya cuma jangkrik cliring. Ini pokok masalahnya. Karena saya tidak berani memberi jangkrik cliring buat Sapu Jagad, akibatnya seperti yang kita lihat tadi. Performa Sapu Jagad jadi ngedrop. Ini pengalaman yang sangat berarti. Selanjutnya, lebih baik membawa pakan dari rumah," ujar Sukoco.

 

JUARA LOVE BIRD L2 A

 

Sapu Jagad masih bisa mengisi line up juara, meski hanya di peringkat empat. Sedangkan gaco yang mampu bertengger di podium adalah, Brantas milik Raffa dari Grogol SF sebagai juara I, Apollo milik Wawan Wa One 77 BF sebagai juara II, dan Pobenjes milik PKN dari Punokawan BC sebagai juara III.

Di kelas Cucak Hijau yang dibuka empat kelas, tidak ada satupun gaco yang mampu merangkum dua prestasi emas atau lebih. Dari empat kelas, muncul empat gaco yang moncer di podium terhormat.

 

 

Di kelas Cucak Hijau Vip yang menjadi laga perdana kelas Cucak Hijau, podium utama dikuasai Mungil yang jadi andalan Mustain dari Sumberjo. gaco ini berhasil menghambat laju Pusoko milik Muklas dari Randulawang, serta Bocah Liar orbitan H Bowo dari Bandungkencur.

Hal yang sama terjadi di kelas Cucak Hijau Kebokicak yang diporsikan sebagai laga utama di partai cucak hijau. Mungil yang sebelumnya bertengger di tahta, dikudeta oleh Jhon Teker yang diusung Rizki dari Grogol Diwek. Mungil sendiri terdepak ke podium tiga, di bawah Srikandi yang dikawal Koko dari Kertosono.

 

JUARA KENARI A

 

Di kelas Love Bird Fighter, terjadi adu durasi mewah. Sedikitnya ada lima gaco yang berhasil membukukan durasi bintang. Di Kebokicak BC, sebutan bintang 1 setara durasi 1 menit. Kelima gaco yang terpantau burungnews mendapat sebutan Bintang adalah Sepor, Mintul, Nandini, Monix, dan Lol.

Sepor milik putri dari Ngoro yang ada di nomor 15 meraih juara I dengan durasi maksimal bintang 3. Mintul milik Muhammad Joko Santoso dari ASL Team yang ada di nomor 10 meraih juara II dengan durasi maksimal bintang 1. Nandini milik Angga dari Djinabad SF meraih juara III dengan durasi maksimal bintang 2. Monix milik Koko dari Sayur Lijjo dan lol milik Ahmad dari GTS harus tos memperebutkan juara IV dan V dan sama-sama mendapat sebutan bintang 1.

 

JUARA BRANJANGAN A

 

Tentu saja, penentuan juara bukan berdasarkan sebutan maksimalnya, tapi tetap mengacu pada akumulasi poin selama penilaian. Kebetetulan saja kelima gaco itu mencatat durasi bintang. Sementara poin tertinggi dipegang Sepor, diikuti Mintul, dan Nandini. Monix dan Lol meraih poin sama dan peringkatnya ditentukan lewat tos.

"Terimakasih kami ucapkan kepada semua teman-teman pemain yang mengikuti gelaran ini, serta tetap mengutamakan Prokes Covid 19 dengan tetap memakai masker, menjaga jarak dan memakai handsanitiser yang disediakan panitia. Memasuki bulan Ramadhan yang tinggal bebarapa hari, kami umumkan bahwa Kebokicak BC tetap buka seperti biasa," kata Karyanto Ketua Kebokicak BC. (RAFFAEL)

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

JUARA CUCAK HIJAU KEBOKICAK

 

JUARA MURAI BATU KEBOKICAK

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: kebokicak bc jombang kacer suroboyo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp