SESI CENDET MENJADI BAROMETER LATBERAN DI SURABAYA DAN MADURA BAIK PEMULA ATAU EXPERT.

JUMAT CERIA BnR AKBP KALIJUDAN SURABAYA

MB Wayang dan CH Clurit Juarai Sesi Utama, LB Rembes dan Pembunuh Sabet Hasil Nyeri

MB Wayang dan CH Clurit sabet juara di kelas utama murai batu A dan cucak hijau A pada Jumat Ceria BnR AKBP Kalijudan Surabaya, Jumat, 02 April 2021. Sementara LB Rembes dan Cendet Pembunuh mampu memborong dua gelar juara pertama.

Hari libur Nasional pada hari Jumat, 02 April 2021 dimanfaatkan gantangan BnR AKBP Kalijudan Surabaya pimpinan Abah Farhan untuk menggelar latpres dengan tiket 45K, 35K, dan 25K. “Mumpung tanggal merah jadi kami buatkan tiket lebih besar dari biasanya, agar terlihat lebih meriah,” buka Abah Farhan kepada burungnews.

 

 

HOLIL MENGHANTARKAN CLURIT JUARA DI SESI CUCAK HIJAU A.

 

Ada dua kelas pada tiket 45K yaitu sesi cucak hijau A dan murai batu A. Clurit milik Holil dari GKS BC berhasil menjadi yang terbaik berbekal gaya hyper plus tonjolan platuk, kapas tembak, cililin, gereja. “Mumpung lagi mau jalan, setelah lama gak pernah turun lomba karena terkendala kondisi bulu,” ujar Holil yang berduet dengan Ali Husaen.

Clurit langsung tune-in pada sesi A, setelah dinaikkan langsung menampilkan baju hypernya dengan kerja tembakan berdurasi. “Padahal kondisinya saat diluar gantangan kurang meyakinkan, malah lebih siap gaco satunya. Lha kok malah kerja bagus dari awal hingga akhir, tapi ada sedikit nakalnya naik turun pangkringan,” beber Holil.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Perlawanan sengit diperlihatkan Salju milik Mansyur dari Palapa BC serta Kutub Utara milik H Fuad dari ME-SF yang menempati posisi dua dan tiga. Pada sesi selanjutnya, giliran Preman milik Abah Puji Grendel yang datang terlambat dan tidak bisa turun pada sesi A. Tembakan kasaran dimuntahkan Preman secara kontinyu dan setiap juri selalu disuguhi oleh tonjolannya dan memberikan bendera koncer A.

Agus selaku perawat Preman merasa heran dengan burung rawatannya, karena setiap kali tampil di BnR AKBP bajunya selalu hilang, tapi tembakannya yang menjadi senjata utama. “Dia karakternya hyper sebenarnya mas, kemarin tampil di gantangan lain mau ngedruk jambul sampai buyar. Tapi disini selalu gak keluar, hanya mengandalkan tembakan,” jelasnya.

 

SIRUN GEMBIRA WAYANG BISA TAMPIL APIK PADA LOMBA PERDANANYA.

 

Di kelas murai batu, Wayang milik Henry dari EW SF, sudah mulai memperlihatkan penampilan apiknya pasca mabung. Penampilan perdana langsung memperlihatkan gaya sujud plus variasi lagu seabrek, tapi masih belum maksimal menurut Sirun, sang perawat.

Hampir semua lagu dikeluarkan oleh Wayang pada sesi A dan berhasil memikat tim pengadil untuk memberinya bendera koncer A. Mulai dari kenari, gereja, love bird, cililin, cucak jenggot, dan kapas tembak dikeluarkan semua. “Alhamdulillah penampilan perdana langsung yahud,” girang Sirun.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Turun kembali pada sesi B untuk melihat performanya apakah masih bisa turun dua sesi. Hasilnya juga sangat menggembirakan dengan menempati posisi dua besar, tempat pertama diduduki Santana gaco Abah Ferry dari Aja BC. “Mungkin butuh proses supaya bisa stabil seperti dulu lagi,” tambahnya.

Ada dua burung yang mampu mendominasi jalannya lomba Jumat Ceria BnR AKBP, yang pertama adalah Rembes milik Arif dari Team Ceria yang mampu merebut juara pertama di kelas love bird P1 A dan fighter A. Berbekal kekean super serta durasi kerja denagn jeda rapat, Rembes mampu tampil stabil pada dua kelas yang diikutinya.

 

PEMBUNUH MAMPU DUA KALI JUARA PERTAMA SESI CENDET.

 

Burung ke dua yang berhasil membawa pulang dua gelar juara pertama adalah Pembunuh milik Gitar Sinchan dari SCM. Mengikuti dua sesi yang dilombakan, Pembunuh mampu nangkring di posisi teratas berbekal tonjolan gereja, sogon serta nagen satu pangkringan. Gantangan BnR AKBP menjadi barometer buat cendeters dari Surabaya dan Madura, setiap gelaran rutinnya selalu dijubeli cendet mania. “Apalagi hari Minggu, pasti banyak sekali cendeters yang hadir di gantangan kami,” jelas Abah Farhan, pemiliki gantangan kepada burungnews.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

REMBES SUKSES MEREBUT DUA GELAR JUARA PERTAMA SESI LOVE BIRD DEWASA.

 

PREMAN MEREBUT JUARA DI KELAS CUCAK HIJAU A.

 

BEGAL PEMENANG DI KELAS LOVE BIRD PAUD A.

 

FRANS MEMBAWA GACONYA EXOTIC JUARA KACER A.

 

SANTANA JUARA DI KELAS MURAI BATU B.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk hwamey, murai batu, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

JAWARA DI KELAS CUCAK HIJAU A DAN KACER A.

 

JAWARA DI KELAS LOVE BIRD FIGTER DAN PAUD.

 

JUARA DI KELAS MURAI BATU A DAN B.

 

PEMENANG DI KELAS CENDET A DAN B.

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: bnr akbp akbp bc kalijudan surabaya cendeters rembes clurit wayang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp