SUASANA KELAS KACER. Persaingan berlangsung sengit Putra Dewa sukses tundukkan rival-rivalnya.

JAWARA DI KUNJANG BC KEDIRI

Kacer Putra Dewa Retas Podium 1, LB Matahari Double Winners

Kontes burung berskala Latber yang rutin digelar Kunjang BC di area lapangan Desa Kapas, Kecamatan Kunjang, Kediri, Jawa Timur sukses digelar Rabu (10/7/2019). Berbagai kelas baik ocehan maupun paruh bengkok banyak diikuti peserta, persaingan pun menjadi cukup ketat. 

Kelas Love bird L2 A nomer gantangan 25 yang ditempati oleh Matahari milik Rahma Kacamata Dari HSB SF ia memboyong dua podium alias double winners. Matahari terpantau ngekek berdurasi lanjut dua sekali dan lanjut satu sekali dengan total torehan 132 poin. 

 

 

 

Juara 2 diduduki Nano-Nano milik Zaky dari Cakra BC berkat sebutan durasi Lanjut dua sekali dan Medium empat kali dengan total rangkuman 110 poin sementara juara III dikuasai PAUD Abadi milik Mbosek dari Markipat dengan total nilai 99.

Dan ini lah persaingan kelas yang paling sengit, Kelas Kacer A, dengan total 26 kontestan, Putra Dewa andalan H. Kojin dari Maestro BC yang di kawal Mr Bagoes sukses menundukkan rival-rivalnya. Tak sekali ini saja Putra Dewa sukses meretas podium emas karena di sejumlah gantangan Lain, gaco lawas ini juga kerap naik podium.

 

DIKAWAL BAGUS PUTRA DEWA ANDALAN BANG KOJIN KEMBALI MONCER

 

Posisi runner up diisi Sokong, gaco andalan Ardi dari BM BC setelah menyudahi perlawanan Naga Hitam andalan Aan dari Ababil BC. Sedangkan di Kacer B, giliran Sokong milik Ardi dari BM BC yang menjadi penguasa podium sementara Putra Dewa menempati posisi runner up yang dikuntit ketat Naga Hitam.

Di kelas Murai Batu A, Bendol dari PJK bisa pulang sambil tersenyum, karena gaco andalannya Ugik, merebut juara I di kelas Murai Batu A. Setelah menjalani rivalitas dengan tensi tinggi, Bendol mampu meredam kedahsyatan Sakera yang diusung Sunarno dari SMB Pare Lor. di posisi runner up diikuti Sintru andalan Pendik dari HSB SF Jmbg.

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD L2 A

 

Di kelas Love bird  Fighter A adalah: nomor gantangan 01 yang ditempati Raden milik Arkhan dari Cakra Bc Gaco ini terpantau ngekek durasi panjang dua dua kali dan panjang satu sekali ia meraih poin 574

Juara II direbut Pina milik Ali dari GF Gaco ini mendapat sebutan ngekek durasi Panjang dua sekali dan Lanjut dua merangkum nilai 287. Sedangkan juara III direbut Kereta Api milik Teguh dari AWS Sf dengan total nilai 200 terpantau ngekek durasi panjang dua sekali.

 

 

Di kelas Love bird A, gantangan 14 yang ditempati Palupi andalan Endro dari Cakra Bc tampil dominan. Gaco ini terpantau ngekek berdurasi Panjang dua sekali dan medium sekali, hingga meraih poin 205 dan ditetapkan sebagai juara I.

Rivalnya ada di nomor gantangan 44 yang ditempati Pina andalan Ali dari GF terpantau ngekek durasi Panjang Satu dan Lanjut satu dengan total nilai 190 berhasil mengisi podium dua. Sedangkan di peringkat tiga, ada Shiva andalan Agu LA dari LA SF dengan nilai 105 yang terpantau ngekek durasi Panjang Satu dan Masih dua.

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD FIGHTER A

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD A

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

JUARA DI KELAS CUCAK HIJAU A

 

JUARA DI KELAS MURAI BATU A

 

 

JUARA DI KELAS KACER A

 

JUARA DI KELAS CENDET A

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: jawara di kunjang bc kediri kacer putra dewa lb matahari

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp