PANITIA JACKPOT SOLO

JACKPOT CUP SOLO MINGGU, 15 SEPTEMBER 2019

Tempat Nyaman, Peserta Dijamin Puas

Dilaksanakan untuk pertama kali, lomba burung berkicau Jackpot Cup memiliki sejumlah keunggulan. Selain tempat luas dan nyaman, peserta juga akan dimanjakan dengan hadiah tanpa potongan untuk tiket 150 dan 100 ribu rupiah.

Siap menadakan lomba burung berkicau pada Minggu, 15 September 2019 di Taman Balekambang, Solo, tim Jackpot sudah mempersiapkan matang-matang untuk urusan internal dan eksternal. Salah satu visi misi gelaran ini adalah dari kicaumania untuk kicaumania.

 

 

DUTA JACKPOT PANEN DUKUNGAN DI DISHUB SOLO

 

Usung konsep hadiah tanpa potongan untuk kelas 150 dan 100 ribu rupiah, peserta akan dimanjakan dengan hadiah utuh dari panitia. Tak hanya itu, Jackpot Cup juga akan mewadahi komunitas cendet, murai borneo dan kacer agar ketiga kelas ini kembali ramai.

Khusus untuk sesi komunitas, peserta luar kota diperbolehkan ikut di even kali ini selama melakukan registrasi terlebih dahulu. “Peserta luar kota boleh ikut kelas komunitas asal sudah registrasi / daftar lebih dahulu,” ungkap Itok.

 

 

Kelonggaran panitia dalam sesi komunitas ini ternyata mendapatkan respon positif dari kicaumania terbukti dengan permintaan penambahan kelas dari komunitas. Dalam brosur terbaru yang didapat burungnews, masing-masing kelas komunitas akan dimainkan dua kali.

Panitia juga akan menyediakan paddock khusus untuk kicaumania dan komunitas untuk gelaran kali ini. Selain hadiah, pemenang juga akan mendapatkan tropi serupa tanpa membeda-bedakan kelas. Hal ini dilakukan karena tim Jackpot menjujung tinggi sebuah usaha dan keberhasilan.

Minggu besok, panitia mengharapkan kehadiran kicaumania beserta keluarga untuk hadir di Taman Balekambang. Selain merupakan destinasi wisata andalan Solo, Taman Balekambang akan hadirkan keseruan dengan adanya lomba burung berkicau kali ini.

KATA KUNCI: jackpot cup

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp