ANTISIPASI LOVE BIRD NGERING DENGAN ISOLASI

GARDA BC JOMBANG

Cara Mudah Cegah Love Bird Suka Nge-ring

Love bird fighter durasi panjang tapi suka nge-ring, gak bakalan bisa menang. Karena poin tidak akan dihitung. Nah, untuk mengatasi ini, Fahmi dari Bumi Asri Perdana punya kiat menarik. Apa itu?

Di kontes Garda BC Jombang yang bermarkas di Desa Nglele, Sumobito, Jombang, untuk love bird fighter yang ngekek sambil nge-ring tidak akan disebut atau tidak mendapat poin. Tentu saja ini sudah umum dilakukan oleh gantangan lain.

 

 

 

Tapi bagi fahmi, hal ini tidak jadi masalah, karena dia punya kiat khusus yang relatif mudah dan sangat murah untuk mengatasinya. Ini terlihat dari gaco yang digantangnya, Naura yang ada di nomor 10.

Di bagian atas sangkar pakai plafon, dan di keliling sangkar dibalut isolasi plastik warna bening. Dari pantauan langsung Burungnews, Naura sama sekali tidak terlihat ngekek sambil nge-ring. Malah, gaco ini ngekek di satu titik. Sesekali pindah tangkringan dan kembali ngekek.

 

JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER A

 

"Berbagai cara sudah saya lakukan, mulai dari mengurangi ef, ganti pakan, dibanyakin mandi dan lain-lain, tapi hasilnya tetap saja suka ngekek nge-ring. Dan ketika sangkarnya saya kasih isolasi bening, ngekeknya jadi satu titik. Mudah-mudahan seterusnya seperti itu," kata Fahmi.

Ainun atau Cak Nun Tubles yang kebetulan juga menggantang love bird di nomor 8, juga menyaksikan cara unik yang dipakai Fahmi pada gacoannya. Pertama-tama Cak Nun bingung melihat sangkar itu, dan menyangka kalau gaco tersebut tipe konslet.

 

JUARA KELAS LOVE BIRD M2 A

 

"Lho, ternyata nomor sepuluh itu benar-benar gaco fighter. Wah, ini bisa jadi solusi buat gaco saya. nanti saya akan coba, sangkar saya kasih isolasi. Kalo nanti berhasil, saya beli saja sangkar yang dari akrilik," kata Cak Nun, pemilik love bird Pengkor yang juga breeder love bird warna mewah, biola, pb, euwing dan lain-lain.

Pengkor sendiri di gelaran Garda kali ini turun di kelas Love BIrd M2 dan mampu unjuk performa. Digantang di nomor 22, Pengkor beberapa kali mendapat sebutan maksimal, hingga ditetapkan sebagai juara I.

 

Sambut kehadiran TEAM PROMO TWISTER di event-event terpilih, termasuk BnR Award 15 Desember. Dapatkan sampelnya, coba dan buktikan kualitasnya, berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

Gaco yang jadi rival Pengkor adalah Dana milik Iwan dari Serut dan Moncrot andalan Ejo dari Sambel Wader. Meski kedua rival adalah lawan berat yang sering menyandang tropi utama, namun Pengkor lebih hebat. Dana meraih juara II dan Moncrot juara III.

Sementara di kelas Love Bird Fighter B, Prestasi teratas direbut Harmoni andalan Hendrik dari GTA BC, diikuti Leo milik Arsya dari BMF. Naura yang tang tampil di kelas Love Bird Fighter B tidak sehebat saat turun di kelas A. Naura harus rela mengisi line up ketiga.

 

JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER B

 

Di kelas cucak Hijau yang dibuka dua kelas, untuk kelas A, podium teratas direbut Bintang Jaya andalan Purwanto dari Tanjung Gunung. Bintang berhasil meredam kehebatan Robet yang dikawal Mr Eko dari Minak Djinggo dan Al Ghazali andalan Den Bagus dari Mulya Putra.

Sedangkan di kelas B, juara I direbut Babe andalan Ojib dari Menturo. Atom milik Ponten dari Minak Djinggo harus puas menjadi runner up dan Al Ghazali kembali mengisi podium tiga.

 

JUARA CUCAK HIJAU A

 

Di kelas Murai Batu, Cepot dan BB bertarung sengit memperebutkan podium terhormat. Namun, di akhir penilaian tim juri menetapkan Cepot mlik Cak Luq dari Ngumpul sebagai yang terbaik. BB andalan isa dari Mojoagung mengisi line up kedua di atas Jaka Tingkir.

AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU B

 

JUARA KELAS MURAI BATU

 

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia atau hubungi 08113010789

 

 

 

KATA KUNCI: garda bc jombang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp