MEMBLUDAK. Kelas PAUD di LNPR Cup 1 Ponorogo.

DATA JUARA LNPR CUP 1 PONOROGO

Kelas Paud Membludak, LB Umum Paling Ketat

Gelaran besar perdana besutan LNPR Team bertajuk LNPR Cup 1 sukses digelar di gantangan kawasan Ex WaterparK Kintamani, Jl. KI Ageng Kutu, Ponorogo, Jawa Timur, Minggu (3/11/2019).

Dari 28 kelas yang dibuka nyari semua kelas terisi peserta, baik di kelas ocehan maupun kekean. Memang, LNPR merupakan tim atau komunitas yang lebih banyak bergerak di dunia Love Bird, maka tak heran kalau di even perdananya ini kelas Love Bird dibuka paling banyak bahkan lebih dari separo dari total kelas-kelas yang digelar.

PANGLIMA SF SUKSES MENYABET JUARA SF

Digawangi Helmi, selaku salah satu penggawa LNPR, even yang dimulai pukul 12.00 WIB ini tuntas sekitar pukul 17.30 WIB. Dominasi peserta yang datang dari kawasan Ponorogo dan sekitaranya, seperti Madiun, Magetan, Ngawi, Pacitan, Trenggalek hingga sebagian Wonogiri Timur ini terlihat pada membludaknya kelas love bird belia alias PAUD.

LB JATHIL BUKA KEMENANGAN DI LEG 1 KELAS DEWASA UMUM

Disediakannya 60 slot gantangan, jumlah pesertanya nyaris penuh-penuh semua. Di kelas PAUD ini ada dua love bird yang tampil cukup mencolok dalam perebutan juara 1, keduanya yakni Gareng milik Aji dengan Loviana milik Hengki. Dua-duanya juga mencetak rekor nyeri.

DUTA SULTAN CUP 4 MADIUN, YANG BAKAL MENGELAR EVEN MINGGU (10 NOPEMBER 2019) INI DI GNTANGAN BENGGOL JOYO.

Gareng Juara 1 di kelas Love Bird PAUD Fighter Samurai dan Love Bird Paud A, Sedangkan Lovaina juara 1 di kelas Love Bird PAUD A Tirto Wening dan Love Bird PAUD B Tirto Wening.

Selain itu, persaingan sengit juga terjadi di kelas Love Bird Dewasa Umum. Ada tiga burung yang menguasai jalannya lomba, dan ketiganya selalu berada di posisi tiga besar. Mereka adalah Jathil milik Gus Ipunk dari PBG Ponorogo, Dewa Bujana milik Sabian dari 87 BC dan Ak Lintang milik Miss Ida Spoer dari BE 64 L.

Di leg perdana kelas LB Umum LNPR yang merupakan kelas Utama, Jatihil sukses mencetak juara 1 akibat raihan poin tertinggi atas Dewa Bujana yang menempati posisi kedua. Di leg kedua iniah atau di Kelas Dewasa Umum Tukol Sport inilah tiga LB tersebut saling salib menyalib poin. Bujana mencuri kemenangan di kelas ini dari Jathil dan AK Lintang yang masing-masing harus puas duduk di posisi kedua dan ketiga.

Namun, saat masuk di kelas Umum VBL Konslet, giliran AK Lintang yang tuntas di posisi pertama, sementara Dewa Bujana dan Jathil wajib rela untuk mengisi podium dua dan tiga.

Helmi, mewakili penyelenggara pun mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran dan dukungan segenap kicaumania. "Sekaligus minta maaf jika ada kekurangan selama gelaran," ucapnya usai lomba.

Semoga, lanjutnya, tahun depan bisa mengglar dengan tiket yang lebih besar dibanding ini. "Amin mas, doakan saja even mendatang bisa lebih sukses dari ini," pungkasnya.

 

KATA KUNCI: lnpr cup 1 ponorogolomba burung ponorogojalaratu ponorogo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp