OLINX SF PURWODADI. SABET JUARA UMUM SINGLE FIGHTER LEWAT HATRIK MILKY DI KELAS CUCAK HIJAU.

BUPATI CUP I BOJONEGORO #1

Duta Sien Ronny dan Olinx SF Sabet Juara Umum

 

 

Even Bupati Cup I Bojonegoro, Minggu 8 Oktober mentahbiskan Duta Sien Ronny dan Olinx SF menjadi juara umum. CH Milky milik Mbah Olinx dan LB Cepot andalan Eric Sanders 77 menjadi bintang dengan menyabet hatrik.

Milky mewakili blok tengah dengan bendera Olinx SF yang juga menyabet juara umum SF dengan poin 300 mampu mendominasi kelas cucak hijau sebagai juara 1 sebanyak 3 kali. Olinx SF juga mampu menempatkan 2 gaco lainnya Dian Sastro 74 di posisi ke tujuh kelas pleci dan Red Chili merebut posisi 4 dan 7 di kelas kenari.

 

WANI PERIH BC MALANG. BAWA CEPOT RAIH HATRIK DAN SIAP KE PAKDE KARWO CUP VII.

 

Perwakilan dari blok timur juga tidak kalah moncernya dengan menyabet hatrik yang dihasilkan oleh Cepot gaco Eric Sanders 77 pada kelas love bird. Cepot hampir meraih kuatrik andai pada kelas pembuka love bird A BnR Community bisa juara 1, sayangnya hanya bisa di posisi ke dua dan nambah lagi di tempat 4.

Selain membawa cepot, tim Wani Perih BC Malang pimpinan Agung juga membawa pulang gelar lewat gaco lainnya Mutiara Timur yang meraih juara 1, 3, dan 3 pada kelas kenari. “Mutiara Timur yang menyabet kuatrik juara 1 di Piala Raja, kami persiapkan juga pada even Pakde Karwo Cup VII di Surabaya,” tegas Agung Arema kepada burungnews.

 

PBC CERME. SABET BANYAK PENGHARGAAN DAN SIAP BIKIN KEJUTAN DI PAKDE KARWO CUP VII.

 

Kesuksesan juga diraih Sakmasek, love bird jawara dari blok timur dengan membawa pulang 7 piala dan 9 piagam penghargaan dari 9 kelas yang diikuti. Burung andalan Mr. Gojir mampu merebut juara 1 sebanyak 2 kali, juara 2 tiga kali dan juara 3 sekali, dua lainnya masuk 10 besar.

PBC Cerme yang mewakili kota Pudak juga membawa banyak piala dan piagam penghargaan yang turun di kelas kenari, murai batu, dan love bird. “Kami membawa 8-9 gaco dan Alhamdulillah masih bisa membawa hasil yang lumayan bagus. PBC Cerme siap meramaikan even Pakde Karwo Cup VII dengan gaco terbaiknya seperti di Piala Raja kemarin,” ujar Abah Win dan juga sang manager tim Kaji Cemeng.

 

MR. GOJIR. TURUN 9 KELAS SEMUANYA BAWA PIAGAM PENGHARGAAN 2 KALI JUARA 1, 3 KALI JUARA 2, SEKALI JUARA 3 DAN SISANYA MASUK 10 BESAR.

 

Perwakilan dari kota Buaya yang mampu meraih sukses besar adalah Ronny Perkasa, membawa 8 gaco terbaiknya empat diantaranya tampil sebagai juara 1 Bonex, Wulan, Cut Tari, dan Al Ghozali sisanya masuk 10 besar sebagai juara 3 dan 10 disumbangkan Biola dan Fretelin.

W2 dari D’Champ yang membawa pulang 5 penghargaan lewat Armani Jr dengan raihan juara 3, 4, dan 6, Take Over masuk 10 besar dan kacer Ujung Tombak berada di posisi delapan. Meski hasil yang dibawa kurang menggembirakan, tapi bisa diobati dengan membawa pulang grandprize 1 unit sepeda motor. Sedangkan 1 unit moror lainnya dibawa pulang oleh Sugeng Ariswanto dari Baureno SF Bojonegoro.

 

D'CHAMP SURABAYA. BAWA PULANG DOORPRIZE UTAMA 1 UNIT SEPEDA MOTOR MATIK.

 

Pertarungan seru juga terjadi pada kelas kacer, Raja Roll milik David dari Mojokerto harus bersaing ketat dengan Mandau Dayak gaco H. Uchin yang juga berasal dari daerah yang sama dengan David. Pada kelas Kacer A dan Kacer Wonocolo Raja Roll tampil mempesona juri dari meraih 2 kali juara 1, sementara Mandau Dayak menempati posisi ke dua pada dua kelas tersebut.

 

DATA JUARA BUPATI CUP I BOJONEGORO LAP A DAN B, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

RONNY PERKASA. 4 GACONYA RAIH JUARA 1, SISANYA JUARA 3 DAN POSISI KE-10.

 

OEGGY BOJONEGORO CS. GOLDEN BOY SABET JUARA 2 DAN SIAP KE PAKDE KARWO CUP VII.

 

ERVAN DAN PAIJO. RAIH HASIL BAGUS JUARA 1 KELAS LOVE BIRD BABY B BnR COMMUNITY.

 

ALFA DAN MR. AZZAM JUARA 1 KELAS PENTET KAYANGAN API.

 

RFS PURWODADI. GACONYA BERHALA MENYODOK JUARA 1 MURAI BATU A TEXAS WONOCOLO.

 

JUARA III CAMPURAN IMPORT BnR COMMUNITY.

 

HOKKY CHAN JUARA 1 LOVE BIRD B TEXAS WONOCOLO.

 

 

KATA KUNCI: bupati cup i bojonegoro bnr bojonegoro

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp