DUTA BUPATI JEPARA. JUARA UMUM BC

APBN CUP II AMBARAWA : Jaya Baya dan Jackpot Borong Juara, New Apollo Terbaik di Kelas Ring APBN

Duta Bupati Jepara Dan Tambak Boyo SF Raih Juara Umum

Kacer Jaya Baya dan campuran import Jackpot berhasil borong sejumlah gelar di lomba burung berkicau APBN Cup II Ambarawa. Di kelas Murai Batu Ring APBN, New Apollo milik Yoyo - Stiga BF keluar sebagai yang terbaik.

Lomba burung berkicau APBN Cup II yang digelar pada Minggu, 23 Februari 2020 di Area Kompleks Pasar Hewan Ambarawa berlangsung ramai dan kondusif. Dikawal oleh MC Abenk, gelaran yang dimotori oleh Agus Nasa dan Pur Nasa ini berhasil menyajikan lomba yang berkualitas dan nyaman bagi kicaumania.

 

 

AGUS NASA DAN PUR NASA. KAWAL PENUH APBN CUP 2

 

Diadakan sebelum even bergengsi Dr. Tjipto Cup 2, even kali ini sekaligus menjadi ajang persiapan untuk panitia, juri, dan peserta. Meski di Dr. Tjipto Cup 2 nanti menggunakan dua lapangan, kondisi gantangan, perlengkapan lomba, paddok, hingga tempat parkir di event kali ini benar-benar diperhatikan mengingat Dr. Tjipto Cup 2 tinggal hitungan Minggu.

Mr. Hakam, salah satu kicaumania asal Boyolali mengaku senang dengan fasilitas dan kenyamanan yang disajikan panitia di lomba kali ini. Membawa kacer baru bernama Jaya Baya, punggawa Soto Segar Seger ini mengaku nyaman dan tenang dalam mempersiapkan gacoannya.

 

KACER JAYA BAYA MENANG NYERI

 

Podium pertama di kelas Kacer Nanjung 105 dan Ebod Vit menjadi bukti apabila persiapan jelang lomba yang dilakukannya bisa maksimal. Padahal di tempat-tempat lain, Jaya Baya jarang sekali mau maksimal apalagi sampai juara. “Dalam beberapa bulan terakhir, Jaya Baya ini biasanya hanya jadi penghibur saja di lapangan, kondangan trus, nggak pernah menang. Baru kali ini bisa menang, bahkan nyeri,” ujarnya.

Dengan gaya leher patah dan buka ekor, Jaya Baya tampil mengejutkan di dua kelas yang diikuti dengan membawakan materi lagu rol tembak dengan speed cukup rapat. Kerjanya yang menonjol membuatnya diganjar koncer A dan mengakhiri puasa gelar setelah sekian bulan.

 

MR. HAKAM. SUKSES BERSAMA KACER JAYA BAYA

 

Selain Jaya Baya yang keluar sebagai kampiun, kacer Mustika, Wekudoro, Avatar, dan Rajo Minang juga masuk posisi tiga besar di kelas hitam putih. Dengan prestasi ini, Hakam makin percaya diri untuk turun ke even-even besar lainnya.

Dibukanya kelas Murai Batu Ring APBN yang wajib menggunakan ring APBN bersertifikat menjadi bukti bila Ronggolawe Nusantara berkomitmen pada penangkaran dan pelestarian murai batu. Meski belum banyak pesertanya, kelas Wajib Ring APBN ini diharapkan menjadi era baru di kelas murai batu.

 

STIGA BF. MB NEW APOLLO JUARA KELAS MB RING APBN

 

Dengan harga tiket 50 ribu rupiah dan hadiah 2 juta rupiah bagi pemenang pertama tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi peserta. Meski peserta dapat dihitung jari, banyak penonton yang penasaran seperti apakah gaco-gaco yang turun di kelas ini.

Salah satu peserta yang sudah memantapkan hati untuk menggunakan ring APBN adalah Mr. Yoyo Stiga BF. Di lomba kali ini, Ia menurunkan New Apollo, murai batu muda hasil tangkaran Mr. Rudy Jogja. Meski masih belia dan baru selesai mabung, New Apollo tampil menonjol dan keluar sebagai pemenang.

 

 

Meski saat ini belum banyak murai batu yang menggunakan ring APBN bersertifikat, Yoyo yakin peminat ring APBN akan meningkat apabila dibuka terus kelas wajib ring APBN dengan kemasan yang wah seperti APBN Cup II kali ini. “Banyak teman-teman pengen dan tanya-tanya soal ring APBN, rata-rata masih ragu kalau kulihat. Kalau Aku sih yakin aja, suatu saat pasti manen hasilnya,” ungkapnya.

Usung Duta Bupati Cup Jepara, Mr. Iyas RBJ berhasil meraih kemenangan di kelas Cucak Hijau, Love Bird PAUD dan Campuran Import. Bersama amunisi sang kakak, Iyas bahkan memperlihatkan dominasinya di kelas Campuran Import melalui Matrix, Jackpot, dan Areng Juice.

 

IYAS RBJ. DOMINASI KELAS CAMPURAN IMPORT

 

Dari dua kelas Campuran Import yang dilombakan, Jackpot berhasil meraih podium pertama dan ketiga. Matrix juga berhasil menyabet podium pertama, sementara Areng Juice berhasil meraih podium kedua. Tak hanya borong juara, mereka pun sukses mengantarkan Duta Bupati Cup Jepara sebagai juara umum BC.

Dominasi kelas love bird melalui Tayo, Susi, Ulfa, Gendawati, Jhon Crish, Hibah, dan banyak gaco lainnya, Tambak Boyo SF berhasil mendulang banyak poin dan melenggang mulus sebagai juara umum SF. Tidak hanya itu, Tambak Boyo ternyata juga bersiap menggelar even di tahun ini dengan berbagai kejutan dan siap memanjakan kicaumania. Tunggu saja brosur dan rilisnya.

 

TAMBAK BOYO SF. JUARA UMUM SINGLE FIGHTER

 

Di akhir perlombaaan, Agus Nasa mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran peserta di APBN Cup II kali ini. Ia juga memohon maaf apabila ada kekurangan sebelum, salama, dan sesudah lomba. “Jangan lupa Minggu, 22 Maret merapat ke Dr. Tjipto Cup 2. Tempatnya tetap di sini, tapi kita main 2 lapangan,” pungkasnya.

 

 

KOMUNITAS ANIS KEMBANG

 

KOMUNITAS CAMPURAN IMPORT

 

DATA JUARA APBN CUP II, KLIK DI SINI

 

BROSUR H. WIEBIE DWI ANDRIYAS CUP MALANG, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA PAYUNG GEULIS, KLIK DI SINI

BROSUR BENZ WIRA CUP, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: apbn cup ii jaya baya jackpot new apollo tambak boyo duta bupati cup jepara

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp