ADAM JAMKID MAGELANG. OJEZZ SIAP KE BALEKAMBANG KUMANDANG SOLO

ADAM JAMKID MAGELANG

Sikat Juara di Jayakarta Cup Champions, LB Ojezz Incar Balekambang Kumandang

Kemenangan beruntun diraih love bird Ojezz sejak pertengahan bulan September 2019. Si empunya, Adam Jamkid dari Magelang, makin pede menurunkan ke Balekambang Kumandang Minggu 24 September 2019.

Gelaran Jayakarta Cup Champions Minggu 13 Oktober 2019 di Lapangan Propang Akmil Magelang, menjadi ajang bagi Ojezz untuk unjuk kebolehan. Penampilannya yang benar-benar memukau membuatnya bisa membawa pulang juara 1 dan 2.

 

 

OJEZZ KUMPULKAN TROPI JUARA SEJAK BULAN SEPTEMBER 2019

 

Ojezz belakangan memang namanya terus melambung. Hampir sebulan lebih sejak awal September ini, tiap pekan terus digeber, dan selalu membawa pulang juara.

Ojezz jenis burung konslet, bila sedang tampil topform menjadi momok bagi musuh-musuhnya. Tembakannya super panjang dan ganas, tak jarang membuat banyak burung yang di dekatnya oncleng.

”Ojezz bila sedang tampil topform, yang berada di dekatnya pasti oncleng,” jelas Adam bangga.

 

Kalau saja lebih awal tahu ada ..., tentu ceritanya bisa lain. Menyesal selalu terjadi setelah kejadian. Jangan sampai Anda punya penyesalan yang sama.

 

Mari kita runut dari awal. Awal bulan September langsung digeber ke Jogja Gelaran MBJF Cup, langsung juara 1. Di Kolores Cup Magelang juga tampil bagus meraih juara. Berlanjut ke Kota Wonosobo Gelaran CTSF Cup, 22 September, meraih juara 1. Di Vaganza Monjali Jogja, 30 September kembali juara 1 dan 2. Watu Putih Cup Wonosari, 6 Oktober, masih membawa pulang juara 3 dan 3.

Adam termasuk salah satu pemain spesial love bird. Selain punya Ojezz, masih ada beberapa jago prestasi yang sudah sering menjadi langganan juara. Sebut saja Teroris dan Konslet.

 

 

Dalam mengikuti lomba, Adam tak pernah pilih-pilih EO. Hampir semua EO pernah disambanginya. Kini, Adam mulai bersiap menuju Balekambang Kumandang, 24 November yang akan datang.

Meski masih agak lama, Adam punya sejumlah alasan mengapa menyiapkan diri dari sekarang. “Balekambang itu lokasi lomba yang legendaris, jadi harus menyempatkan diri hadir ke sana, biar afdol dan merasa lengkap sebagai seorang penghobi burung, termasuk love bird. Alasan lain, ada tantangan sendiri bawa love bird ke Solo, yang selama ini dikenal sebagai ibu kota-nya love bird. Kalau burung mau tampil dan apalagi bisa prestasi, tentu ini akan menjadi hal yang sangat luar biasa.”

 

Sambut kehadiran TEAM PROMO TWISTER di event-event terpilih, seperti Khofifah Cup Surabaya 27 Oktober dan Balekambang Kumandang Surakarta, 24 November. Dapatkan sampelnya, coba dan buktikan kualitasnya, berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Selain membawa Ojezz, Adam juga menyiapkan Teroris dan Konslet. “Karena ke Solo itu lumayan jauh, jadi kita perlu bawa beberapa burung yang kondisinya memang siap,” imbuhnya. Sudah beberapa waktu belakangan ini, Adam mengaku mengkondisikan love bird-love bird nya dengan memberikan asupan Leman’s.

“Sesungguhnya ini lebih sebagai menjaga kesehatan burung, ini paduan antara obat dan vitamin. Jadi kita tak kawatir burung terpapar penyakit, pada saat yang sama juga membantu mengkondisikan burung bisa tampil lebih perfom.”

 

 

Jayakarta Cup Champions, adalah event perdana bagi NZR di kota Magelang. Sejumlah juri senior pun diturunkan di gelaran ini. Panitia, rupanya tidak mau main-main, ingin menunjukkan bagaimana kinerja para pengadil dari NZR dalam menilai burung.

Sayang, sepanjang pengamatan burungnews.com, event ini secara umum kurang ramai peserta. Boleh jadi, karena publikasi yang kurang. Sejumlah komplain juga kerap terjadi. [busro]

 

BROSUR DAN JADWAL BALEKAMBANG KUMANDANG, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: adam jamkid magelang love bird ojezz jayakarta cup champions balekambang kumandang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp