ADAM JAMKID. LB OJEZ DOMINASI KELAS LOVE BIRD FIGHTER

ADAM JAMKID MAGELANG

Comeback, Ojez Dominasi Kelas Love Bird Fighter

Sebelum Pandemi Covid-19, nama Ojez dikenal sebagai salah satu love bird langganan juara di berbagai gelaran yang diikuti. Sempat masuk kandang ternak, Ojez kembali menunjukkan performa terbaiknya di Halal Bi Halal Pradana BC minggu lalu.

Di kalangan love bird mania blok tengah, nama Ojez tentu sudah tak asing lagi. Love bird bertipe fighter gacor ini selalu membawa pulang piala di setiap gelaran yang diikuti. Prestasi demi prestasi terus diukir oleh amunisi milik Adam Jamkid SF ini seperti MBJF Cup Jogja, CTSF Cup Wonosobo, Sragen Cup 2, Piala Anterin, Jayakarta Cup, Bupati Cup Bantul, Piala Jateng, Malioboro Vaganza, Anniversary Prakasita, dan Klaten Bersinar Cup.

 

 

ADAM JAMKID MAGELANG. SUKSES BERSAMA OJEZ DAN WISANGGENI

 

Mempunyai durasi 40-an detik, Ojez dikenal sebagai salah satu love bird yang gacor dengan jeda super rapat. “Kalau Ojez itu top performnya sekitar 40 up, tapi jedanya sangat rapat, kalau onfire itu jedanya sekitar 3 detik berangkat 3 detik berangkat. Dalam satu tahun terakhir, selalu bawa pulang piala,” jelas Adam.

Dengan gaya tarung khas, suara keras, dan materi kecekan, Ojez seringkali membuat lawan tak berkutik dan berhenti ngekek. “Ojez ini kan burungnya unik, semisal jejere itu kan fighter, biasanya jejere itu gak kuat sama tembakane Ojez. Biasane jejere Ojez itu langsung tepar, K.O. Soale suarane Ojez itu khas, ada kecekane sama suarane kan keras,” lanjutnya.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

Sempat masuk kandang ternak di masa pandemi Covid-19, penampilan Ojez di Halal Bi Halal Pradana BC tidak mengecewakan. Turun di dua kelas, Ojez berhasil menempati podium pertama Love Bird Fighter A dan podium kedua Love Bird Fighter B.

“Minggu kemarin itu termasuk belum onfire, soale pas lebaran itu tak telurin dulu, itu pengkondisiannya cuma satu minggu. Sempat ragu, alhamdulillah suaranya mbalik, durasi juga lumayan panjang. Kan dapat nilai tertinggi, sempat dapat 7 bendera hitam,” terangnya.

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Untuk rawatan, Adam mengaku hanya main jemur dan menggunakan unthul di rumah. “Kalau rawatane harian cuma main jemur. Kalau settingan itu kan ada unthulnya di rumah. Biasane kalau mau lomba, Aku pethot, unthulnya ditinggal di rumah, hanya bawa Ojez tok,”.

Selain Ojez di kelas Love Bird Fighter, Jamkid SF juga telah memiliki Wisanggeni sebagai amunisi andalan di kelas Love Bird Fighter Umum. Tak mengherankan bila tim asal Magelang ini siap melawat ke berbagai kota. “Kalau untuk Jamkid SF itu biasanya kalau lomba kan jagoannya kan Ojez dan Wisanggeni, jadi bisa tambal sulam. Ke luar kota pun aman,” pungkasnya.

 

DATANG DARI KUDUS, LB TAJUDIN MAMPU BERSAING

Datang jauh-jauh dari Kudus, love bird Tajudin milik Mr. Heri Gacor 86 berhasil menunjukkan kualitasnya dengan menduduki dua kali podium ketiga. Bersaing sengit dengan love bird konslet lain seperti Ki Jagat, Silla, Yaris, Wisanggeni, Scuba, dll, Tajudin tampil impresif dengan durasi mumpuni dan jeda rapat.

 

GACOR 86. LB TAJUDIN MAMPU BERSAING

 

“Kita kesini modal nekad, nggak kenal juri sama sekali, pokok e gas aja. Kalau mainnya Tajudin sih sudah lumayan, belum sampai top perform sih, maklum lama nggak digantang,” paparnya. Ia berharap di masa New Normal ini kota-kota lain segera buka.

Di kelas Love Bird Umum, Ki Jagat milik Faiz Ungaran dan Yaris andalan Mr. Gent Putra Tunggal SF keluar sebagai yang terbaik. Kemunculan nama baru sebagai pemenang di kelas Love Bird Umum menunjukkan kalau love bird-love bird konslet baru bermunculan dan mulai jadi incaran para kier master. [ASEPT]

 

 

KATA KUNCI: adam jamkid pradana bc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp