SUASANA LOMBA, KELAS CUCAK HIJAU FULL PESERTA, PERSAINGAN PUN KETAT

1ST ANNIVERSARY SARWAN ENTERPRISE PEMALANG

Kelas Cucak Hijau Banjir Peserta, Randudongkal BC dan Last Lost SF Rebut Juara Umum

Banjir peserta cucak hijau mewarnai jalannya laga dalam rangka memperingati ulang tahun kali pertama gantangan Sarwan Enterprise, Kamis 7 Maret 2018. Dimana Randudongkal BC dan Last Lost Team berhasil meraih juara umum.

Gantangan yang berlokasi di Pasar Hewan Banjaranyar, Randudongkal Kab. Pemalang yang dimotori Om Untung/Balita Petir dengan menggandeng juri Ronggolawe DPC Pemalang berlangsung semarak dari awal hingga akhir.

 

 

UNTUNG (BALITA PETIR) KETUA PELAKSANA. TERIMA KASIH KICAUMANIA

 

Ramainya kelas cucak hijau menjadi bukti nyata, bahwa Randudongkal  yang termasuk wilayah Pemalang Selatan sebagai gudangnya cucak hijau jawara. Empat kelas yang disuguhkan panitia semuanya berlangsung ramai dan ketat. Terlebih pada kelas utama, pada kelas ini Full Kran milik Lihin dari Eva Acc SF keluar sebagai juaranya diikuti Jogleg milik Cemporenk dari KCHP Pemalang dan Extrem milik Si Bro dari Boncos BC.

Beralih pada perebutan juara umum, Randudongkal BC yang dimotori Frengky dan rekan-rekan berhasil meraih juara umum kategori BC. Poin kemenangan diperoleh lewat murai batu cakra milik Frengky yang meraih juara 1,2, kenari Jessy milik Agung juara 1 dan murai batu Laguna milik A juara 2. “Kami ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan atas dukungannya, sehingga kita berhasil meraih juara umum BCnya,” ucap Frengky seraya siap melurug Piala APBN Pemalang, Minggu, 31 Maret mendatang.

PESERTA CUCAK HIJAU MEMBAJIRI ARENA 1ST ANNIVERSARY SARWAN ENTERPRISE PEMALANG 

 

Adapun Last Lost SF berhasil memboyong tropi juara umum kategori SF. Poin kemenangan diperoleh lewat love bird Hekal, cucak hijau Gareng, murai batu Laguna, Kopral, Kacer Exspander yang berhasil meraih juara pertama pada masing-masing kelasnya. Poin kemenangan juga diraih lewat kacer Taurus  yang mencetak double winner.

Kehadiran Egih Sugiharja selaku Duta Piala Canting 4 juga tampak hadir memeriahkan gelaran. Lewat murai batu Jambret Ring Kafi BF 025 miliknya, kendati hanya meraih juara ketiga tetap mengaku puas. “Yang utama kan silaturahmi, kalau juara ya disyukuri,” ucap Egih seraya menggalang dukungan pada Piala Canting 4, Minggu 16 Juni mendatang.

Om Untung CD mewakili segenap panitia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kehadirannya. Mohon maaf bila ada sesuatu yang kurang berkenan di hati para ngekekmania dan kicaumania yang hadir. “Mudah-mudahan gantangan Sarwan Enterprise kedepan semakin amanah lagi bagi kicaumania,” tutupnya.[Anton Kendor]

 

 

BONCOS DAN KCHP TEAM PEMALANG. GEMILANG DIKELAS CUCAK HIJAU

 

LAST LOST TEAM  JUARA UMUM SF

 

Kini mengakses    burungnews.com  lebih mudah dan cepat dengan download/unduh APPS burungnews di PLAY STORE (android) atau bila Anda menggunakan Apple / IOS bisa diunduh dengan membuka GOOGLE PLAY.

 

RANDUDONGKAL BC REBUT JUARA UMUM BC

 

AGUNG MII WARRIOR BC SLAWI. KENARI JESSY DOUBLE WINNER

 

EGIH SUGIHARJA. MB JAMBRET KIBARKAN DUTA PIALA CANTING 4

 

 

JAJARAN JURI YANG BERTUGAS

 


 

Siapa tak mengenal H. Suwadi dari Klaten. Namanya sangat disegani sebagai breeder dan pengorbit murai batu jawara. Simak bagaimana ia mendongkrak perfoma jagoannya, sekaligus juga melindungi burung dari beragam penyakit.

[Dapatkan QUATRICK di kios terdekat atau hubungi 0813.2799.2345 (eks karesidenan Banyumas-Kedu), 0817.0251.279 (DIY dan sekitarnya), 0815.7833.9142 (Boyolali, Semarang, dan sekitarnya), 0853.2521.6660 (Solo Raya), 0811.3010.789 (Jombang dan sekitarnya), 0857.3383.2888 (Surabaya dan sekitarnya), 082242605493 (Banyuwangi dan sekitarrnya)].

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp